Informasi Terpercaya Masa Kini

Hasil Piala AFF: Tekuk Myanmar, Indonesia Jadi Juara Grup

0 6

Timnas Futsal Indonesia meraih kemenangan di matchday terakhir babak grup B Piala AFF. Melawan Myanmar di Nakhon Ratchasima, Thailand, Rabu (6/11) siang WIB, Indonesia menang 5-1.

Kemenangan ini membuat Indonesia keluar sebagai juara Grup B dengan sembilan angka. Di babak semifinal nanti, Indonesia akan melawan runner up Grup A antara Thailand atau Vietnam. Laga semifinal akan digelar pada Jumat (8/11) mendatang.

Pasukan Hector Souto tampil menyerang sejak menit awal. Myanmar yang cuma butuh hasil imbang bermain bertahan dan menumpuk pemainnya di depan gawang.

Myanmar yang main bertahan menyulitkan Indonesia. Terlebih, kiper Myanmar juga bermain apik di bawah mistar.

Indonesia yang tampil menyerang bisa membuat satu gol di babak pertama. Sepakan keras Rio Pangestu dari luar kotak penalti mengoyak jala gawang Myanmar.

Di babak kedua, permainan semakin terbuka. Indonesia bisa membuat dua gol melalui Wendy Brian dan Samuel Eko.

Myanmar bisa memperkecil keadaan. Sepakan pemain Myanmar membentur tiang, bola muntah mengenai badan Muhammad Nizar dan masuk ke gawang. Skor menjadi 3-1.

Indonesia kembali menambah keunggulan. Tendangan kaki kiri Firman Ardiansyah berhasil melesat ke gawang Myanmar. Skor kini 4-1.

Gol kembali dibuat Indonesia. Tendangan Samuel Eko berhasil ditepis kiper, bola muntah diteruskan Romi Humendri ke gawang.

Tak ada lagi gol yang tercipta. Indonesia menang dengan skor 5-1.

Leave a comment