Informasi Terpercaya Masa Kini

Usung Misi Balas Dendam di Level U-16, PSSI Targetkan Shin Tae-yong Bawa Timnas Indonesia Menang Atas Australia

0 7

BOLASPORT.COM – Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga meminta Shin Tae-yong agar Timnas Indonesia bisa mengalahkan Australia pada ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pihaknya mengusung misi balas dendam usai Timnas U-16 Indonesia kalah dari Australia di semifinal ASEAN Cup U-16 2024.

Kala itu, Timnas U-16 Indonesia kalah 3-5 dari Australia.

Timnas Indonesia bakal bertemu lagi dengan Australia pada tahun 2024 ini.

Pertemuan berikutnya bakal terjadi di level senior.

Timnas Indonesia bakal bertemu Australia pada laga kedua ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, 10 September 2024 mendatang.

Di level senior, tim asuhan Shin Tae-yong pernah bersua dengan Australia di babak 16 besar Piala Asia 2023.

Saat itu, Timnas Indonesia kalah 0-4 dari Australia.

Baca Juga: Jens Raven Pantang Remehkan Kualitas Lawan Timnas U-19 Indonesia di Grup A ASEAN Cup U-19 2024: Tiga Lawan Sama Kuat

Arya Sinulingga mengusung misi balas dendam atas kekalahan yuniornya di tingkat U-16 saat bersua Australia.

“Iya ini jelas ya selebrasi yang dilakukan oleh (Australia) U-16 itu kemarin Pak Erick lihatnya ini jangan-jangan karena kemarin di u-23 kita sikat Australia gitu,” ujar Arya Sinulingga di kanal Youtube pribadinya.

“Jadi mereka melampiaskannya di U-16 kemarin sampai selebrasinya seperti itu,” ujarnya.

Arya meneruskan pesan Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI agar dendam para pemain Timnas U-16 Indonesia bisa dibalas tuntas oleh seniornya yang dilatih oleh Shin Tae-yong.

“Sampai pak Erick bilang apa, tolong timnas (Indonesia) senior nanti kalahkan tuh Australia,”

“Biar dendam adik-adik mereka ini (U-16), dendam positif tapi ya, itu adalah untuk semangatnya teman-teman timnas senior mengalahkan Australia,” ujarnya.

Arya Sinulingga menjelaskan bahwa ada misi khusus untuk Timnas Indonesia saat jumpa Australia.

Pihaknya meminta Shin Tae-yong bisa membawa Timnas Indonesia mengalahkan Australia.

Baca Juga: Tak Ada TC Jangka Panjang, Ini Permintaan Erick Thohir ke Klub Buat Pemain Berlabel Timnas Indonesia

“Ini ada yang tanya, ini gimana sih? Nah ini ini artinya target tolong pemain, tolong Pak STY (Shin Tae-yong), tolong coach STY, tolong kalahkan tuh Australia ya,” ujar Arya.

“Tolong kalahkan tuh teman-teman timnas, tolong kalahkan tuh Australia nanti.”

Supaya kebangkitan bangsa kita ini kembali lagi besar gitu. kemarin sudah kita kalahkan mereka u-16 kita dikalahkan oleh mereka.”

“Sekarang senior harus kalahkan mereka.”

“Jadi targetnya jelas. Ayo para suporter dukung nih kita targetkan, kita sikat tuh Australia.”

“Nah itu targetnya. Ayo Shin Tae-yong targetnya kalahkan Australia.”

“Ayo timnas, pemain timnas, kalahkan australia dan suporter, ayo kita harus kalahkan Australia ini supaya selebrasinya tidak terlalu sombong gitu ya.”

“Ya jadi target jelas kalahkan Australia gitu loh. kalau saya maknanya seperti itu,” ujarnya.

Leave a comment