Informasi Terpercaya Masa Kini

Kim Da Mi, Shin Ye Eun dan Heo Nam Joon Balik jadi Remaja Lagi!

0 18

Meski usia tak lagi muda, namun Kim Da Mi, Shin Ye Eun, dan Heo Nam Joon akan memerankan karakter remaja yang penuh cerita. 

Kim Da Mi akan kembali mengisi layar kaca lagi setelah terakhir kali main ‘Our Beloved Summer’. Ditemani Shin Ye Eun dan Heo Nam Joon yang lagi banyak proyek, ketiganya akan berperan dalam drama romantis remaja, berjudul ‘A Hundred Memories’ di JTBC. Drama ini akan mengisahkan persahabatan antara Yeong Rye (Kim Da Mi), kondektur bus No.100 dan Jong Hee (Shin Ye Eun), serta cinta pertama mereka yaitu Jae Pil (Heo Nam Joon) dengan latar tahun 1980-an.  Go Yeong Rye merupakan kondektur bus no.100 milik Cheong Ah Transportation, yang merupakan putri sulung yang bekerja keras untuk menabung uang kuliahnya. Meski sering mabuk perjalanan, ia tetap naik bus setiap hari untuk membantu ibunya. Memiliki tekad yang kuat, karakter ini memberikan kesan yang baru untuk Kim Da Mi.  Sementara Seo Jong Hee, ia adalah kondektur lain untuk Cheong Ah Transportation. Memiliki kepribadian yang riang dan penuh energi, membuatnya terlihat terus bersemangat menjalani berbagai aktivitas. Ia juga membangun persahabatan yang kuat dengan Yeong Rye dan bermimpi untuk lepas dari keluarganya yang bermasalah.  Di sisi lain, ada Han Jae Pil, cinta pertama Yeong Rye dan Jong Hee yang terlahir sebagai anak pemilik department store. Nggak tampak seperti anak konglomerat yang penuh kegembiraan, ia ternyata menyembunyikan lukas emosional yang mendalam.  “Drama ini mempertemukan jajaran aktor muda yang terpercaya dan sedang naik daun. Kami berencana untuk membawa pemirsa dalam perjalanan nostalgia melalui masa muda tahun 1980-an, yang dipenuhi dengan energi yang hidup,” ujar tim produksi.  “Bahkan saat zaman berubah, pancaran masa muda tetap sama. Kami bertujuan untuk membuat serial yang beresonansi dengan generasi tua yang hidup di era itu dan kaum muda saat ini, menawarkan momen untuk tertawa dan menangis bersama,” lanjutnya.  Drama ini belum ada konfirmasi mengenai jadwal penayangan. Namun, kita bisa menantikan momen romantis yang alami dan menyenangkan, karena ditulis oleh Yang Hee Seung, yang juga membuat karya hit ‘Crash Course in Romance’, ‘Weightlifting Fairy Kim Bok Joo’ dan ‘Oh My Ghost’.    Image: dok. Agency, dok. TV 

Leave a comment