Informasi Terpercaya Masa Kini

Marvel Resmi Konfirmasi Black Panther 3, Denzel Washington Terlibat Sebelum Pensiun

0 9

KOMPAS.com – Pertanyaan banyak penggemar terkait akankah ada Black Panther 3 akhirnya terjawab.

Marvel Studios akhirnya mengumumkan film Black Panther 3 sedang dalam tahap pengembangan secara resmi.

Kabar ini datang menyusul pernyataan tidak sengaja Denzel Washington beberapa waktu lalu yang memicu spekulasi penggemar.

Baca juga: Black Panther 3 akan Menjadi Film Terakhir Denzel Washington Sebelum Pensiun

Denzel Washington menyebut Black Panther 3 akan menjadi salah satu film terakhir yang diperankannya sebelum pensiun.

Pengumuman resmi ini juga menyoroti Nate Moore, eksekutif lama Marvel Studios, akan tetap terlibat dalam proyek Black Panther 3 sebelum dirinya meninggalkan studio pada awal tahun 2025.

Baca juga: Perankan Film Captain America: Brave New World, Harrison Ford: Peran Baru di Marvel Bukan Hal Sulit

Dalam pernyataannya, Nate Moore mengungkapkan rasa syukurnya telah menjadi bagian dari Marvel dan antusiasmenya untuk menyelesaikan film tersebut.

“Saya sangat bersyukur atas pengalaman saya di Marvel Studios dan bersemangat untuk kembali ke Wakanda melalui Black Panther 3 sebelum melanjutkan ke proyek lain,” ujar Moore seperti dilansir NME, Kamis (19/12/2024).

Baca juga: Kembali ke Marvel Cinematic Universe, Chris Evans Bintangi Avengers: Doomsday

Presiden Marvel Studios, Kevin Feige, dan Louis D’Esposito menyebut Nate Moore sebagai bagian penting dari keluarga Marvel.

Mereka mengaku akan merindukan kontribusinya, namun tetap menantikan hasil kerja samanya di film berikutnya.

Baca juga: Bukan Loki, Ternyata Tom Hiddleston Awalnya Audisi untuk Karakter Marvel Lain

Peran Denzel Washington

Desas-desus mengenai keterlibatan Denzel Washington di Black Panther 3 pertama kali mencuat saat ia sedang mempromosikan film Gladiator 2.

Dalam sebuah wawancara di Australia, Denzel Washington menyebutkan, sutradara Ryan Coogler telah menulis peran untuknya di Black Panther berikutnya. Namun, ia kemudian meminta maaf atas pernyataan tersebut.

Baca juga: 2 Film dan 3 Serial dari Marvel Studios untuk 2024-2025

“Saya menelepon Ryan dan meminta maaf karena membahas film itu terlalu dini. Namun, seperti biasa, ia tetap rendah hati dan penuh ide,” jelas Denzel Washington dalam wawancara di podcast Variety Awards Circuit.

Warisan Chadwick Boseman

Film pertama Black Panther dirilis pada 2018 dengan mendiang Chadwick Boseman sebagai pemeran utama.

Baca juga: Jeremy Renner Ragu Bisa Kembali ke Marvel sebagai Hawkeye Usai Melihat Robert Downey Jr Perankan Doctor Doom

Sekuelnya, Black Panther: Wakanda Forever, dirilis pada 2022 dan berhasil memberikan penghormatan yang mendalam kepada Chadwick Boseman yang meninggal pada 28 Agustus 2020 karena kanker usus besar.

Black Panther 3 dijadwalkan untuk melanjutkan eksplorasi dunia Wakanda yang kaya dan mendalam, dengan kemungkinan kisah baru yang menggugah.

Baca juga: Dipecat Marvel, Jonathan Majors Patah Hati Peran Penjahat di MCU Digantikan Robert Downey Jr

Belum ada tanggal rilis resmi Black Panther 3, namun proyek ini diproyeksikan menjadi salah satu film unggulan Marvel Studios dalam beberapa tahun mendatang.

Leave a comment