Informasi Terpercaya Masa Kini

Baru Pertama Kali Latihan di Atletico Madrid,Conor Gallagher Diperlakukan Begini oleh Azpilicueta

0 9

TRIBUNNEWSMAKER.COM – Beredar sebuah rekaman sesi latihan para pemain klub La Liga, Atletico Madrid.

Tampak pada kumpulan para pemain itu ada sang pemain baru, Conor Gallagher.

Pada latihan pertamanya bersama Atletico Madrid, pemain asal Inggris itu terlihat masih canggung untuk berbaur dengan pemain lainnya.

Sudah bisa dipastikan kendala utamanya adalah perbedaan bahasa.

Di tengah-tengah sesi latihan, suporter melihat perlakuan Cesar Azpilicueta kepada Conor Gallagher.

Baca juga: Profil dan Instagram Antoine Griezmann, Bintang Atletico Madrid Andalan Prancis di Piala Dunia 2022

Azpilicueta tampak terus menerus ngobrol dengan Conor Gallagher.

Dipastikan apa yang dilakukan Azpilicueta adalah sebagai penerjemah untuk Gallagher.

Seperti diketahui, keduanya pernah sama-sama bermain untuk Chelsea di Inggris.

Sementara itu, Azpilicueta yang merupakan orang asli Spanyol bisa menjadi penerjemah Gallagher selama bermain di Negeri Matador itu.

Perlakuan Azpilicueta kepada Gallagher ini mendapatkan respon positif dari suporter di media sosial.

“Kapten yang hebat, Azpilicueta masih menjadi kapten Chelsea,” kata seorang netizen.

“Azpilicueta benar-benar orang baik, Gallagher pasti berada di tangan yang tepat di sana, semoga sukses Conor,” kata netizen lain.

Berbeda dengan yang lain, ada seorang suporter yang justru merasa khawatir dengan kondisi Gallagher di tempat barunya.

Baca juga: Unggahan Kocak Admin Atletico Madrid Sambut Julian Alvarez: Maaf Desain Grafis Kami Lagi Libur

“Saya bisa merasakan beban di dada Gallagher. Saya bisa merasakan perasaan kehilangan. Saya rasa ini tidak ada dalam rencana.,” tulisnya.

Ini merujuk pada kondisi Conor Gallagher yang awalnya memang tidak ingin untuk pindah dari Chelsea.

Conor Gallagher diperkenalkan sebagai pemain Atletico Madrid pada hari Rabu (14/8/2024) lalu.

Kepindahannya terjadi setelah kesepakatan berlarut-larut yang membuat Joao Felix akhirnya hengkang ke Chelsea.

Skuad Pemain Atletico Madrid 2024/2025

Skuad pemain Atletico Madrid musim 2024/2025, berdasarkan data Transfermarkt per Rabu (7/8/2024):

Kiper

13 – Jan Oblak

1 – Horațiu Moldovan

Bek

2 – José María Giménez

20 – Axel Witsel

30 – Santiago Mouriño

23 – Reinildo Mandava

22 – Javi Galán

16 – Nahuel Molina

3 – César Azpilicueta

Gelandang

29 – Javi Serrano

5 – Rodrigo de Paul

14 – Marcos Llorente

18 – Arthur Vermeeren

24 – Pablo Barrios

6 – Koke

11 – Thomas Lemar

Penyerang

12 – Samuel Lino

17 – Rodrigo Riquelme

– Víctor Mollejo

– Marcos Paulo

10 – Ángel Correa

– Germán Valera

21 – João Félix

19 – Samu Omorodion

7 – Antoine Griezmann

9 – Alexander Sørloth

15 – Carlos Martín

– Giuliano Simeone

– Borja Garcés (Delta Lidina/TribunNewsmaker)

Leave a comment