Informasi Terpercaya Masa Kini

Jadwal Siaran Langsung Timnas U17 vs Kuwait Kualifikasi AFC 2025

0 3

Jadwal siaran langsung Timnas U17 Indonesia vs Kuwait pada matchday 1 Grup G Kualifikasi Piala Asia U17 (AFC Asian Cup) 2025, bisa disaksikan melalui RCTI, pada Rabu (23/10/2024) pukul 21.30 WIB. Live streaming Indonesia U17 vs Kuwait U17 dari Stadion Abdullah Al Khalifa Alsabah, Mishref, Kuwait, juga tersedia di Vision+.

Timnas Indonesia turut ambil bagian dari total 42 tim peserta dalam jadwal Kualifikasi AFC U17 2025 sepanjang Oktober 2024 ini. Tim peserta babak kualifikasi dibagi dalam 10 grup.

Nantinya 10 tim juara grup ditambah 5 tim runner-up terbaik berhak merebut tiket lolos ke putaran final Piala Asia U17 2025. Ke-15 tim tersebut akan menyusul Arab Saudi yang otomatis sudah lolos dengan status tuan rumah.

Hasil drawing Kualifikasi Piala Asia U17 2025 menempatkan Indonesia dalam Grup G bersama tuan rumah Kuwait, kemudian ada Australia dan Kep Mariana Utara. Kini Garuda Muda dituntut menang pada matchday pertama, sebagai modal membuka peluang lolos ke putaran final.

Bukan hal muluk jika Timnas Indonesia U17 menargetkan 3 poin pada laga perdana. Di atas kertas, Indonesia U17 yang masuk di pot 2, jelas lebih diunggulkan ketimbang Kuwait U17 di pot 3. Akan tetapi status Kuwait sebagai tuan rumah tetap patut diwaspadai.

Baca juga:

  • Daftar Pemain Timnas Indonesia Kualifikasi Piala Asia U17 2025
  • Jadwal Siaran Langsung Timnas U17 Kualifikasi AFC 2025 Live TV

Jadwal Timnas U17 Indonesia vs Kuwait Tayang RCTI & Vision+ Jadwal Timnas U17 Indonesia vs Kuwait dalam Kualifikasi Piala Asia U17 2025 Grup G, akan berlangsung Rabu, 23 Oktober 2024, mulai pukul 21.30 WIB. Laga ini diagendakan tayang live RCTI dan Vision+.

Jelang Kualifikasi AFC U17 2024, Timnas Indonesia U17 besutan Nova Arianto sudah melalui setidaknya 2 kali masa pemusatan latihan (TC) di luar negeri, yakni di Spanyol dan Qatar pada periode September-Oktober 2024. Sejumlah laga uji coba juga telah dilalui tim asuhan Nova.

Selama di Spanyol, Timnas Indonesia U17 menelan kekalahan 0-2 dari Swiss, takluk dari Skotlandia (1-2 dan 1-6), lalu kalah 1-2 dari Real Murcia U16. Namun mereka sanggup memetik kemenangan 3-0 atas Kepulauan Faroe. Kemudian hasil kemenangan dan imbang didapat Indonesia U17 atas Qatar U17, yakni dengan skor 2-1 dan 1-1.

Rangkaian uji coba selama TC tersebut kian mematangkan persiapan tim yang sudah dilakukan jauh hari. Pada Juli 2024 lalu, Timnas U17 di bawah asuhan Nova juga berkiprah di AFF U16 2024. Indonesia sempat uji coba melawan India U17 pada Agustus 2024, dengan hasil 1 kemenangan (3-1) dan 1 kekalahan (0-1).

Jelang Kualifikasi Piala Asia U17 2024, Nova yakin dengan kemampuan timnya. Ia bertekad menyamai torehan Timnas U20 yang sudah dinyatakan lolos ke putaran final Piala Asia U20 2025, selepas melalui kualifikasi pada akhir September 2024.

Nova mengisyaratkan bahwa timnya mengincar posisi juara Grup G, alias tiket lolos otomatis ke AFC U17 2025. Tentunya target tersebut hanya bisa tercapai jika memulai laga perdana dengan hasil kemenangan.

“[Setelah Timnas U20 lolos Piala Asia U20 2025] harapannya Timnas U17 pun bisa semaksimal mungkin di Kuwait, untuk merebut salah satu tiket lolos Asian Cup U17,” tulis Nova, melalui akun Instagram pribadinya, pada 1 Oktober 2024.

Sementara itu, Kuwait U17 juga menjalani persiapan matang jelang Pra Piala Asia U20 2025. Disampaikan oleh asisten pelatih Kuwait, Moaz Al-Eidan, mereka sudah menjajal kekuatan sejumlah tim Eropa, seperti Serbia, Kroasia, hingga Montenegro.

Status tuan rumah kualifikasi bakal mempertebal motivasi Kuwait untuk kembali lolos putaran final Piala Asia U17, sejak terakhir ikut serta pada edisi 2014 silam. Sedangkan, kali terakhir Indonesia U17 lolos putaran final terjadi pada 2018 silam.

Baca juga:

  • Jadwal Timnas Oktober 2024: Senior di WCQ, U17 Kualifikasi AFC
  • Format Kualifikasi AFC U17 2025 & Syarat Timnas Lolos Piala Asia

Daftar Pemain Timnas U17 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U17 2024 Berikut daftar pemain Timnas U17 Indonesia untuk pertandingan Kualifikasi Piala Asia U17 2025, mulai Rabu (23/10/2024) malam:

Penjaga Gawang

  • Muhammad Nur Ichsan (Asiana)
  • Rendy Razzaqu (Nusantara Youth)
  • Dafa Ghasemi (Dewa United)

Bek

  • I Putu Panji Apriawan (Bali United)
  • Ida Bagus Putu Cahya (Bali United)
  • Raihan Apriansyah (Asiana)
  • Andi Faith (Asiana)
  • Mathew Baker (Melbourne City)
  • Azizu Milanesta (Asiana)
  • Daniel Alfredo (Asiana)
  • Fabio Azkairawan (Persija)
  • Dafa Zaidan (Borneo FC)

Gelandang

  • Algazani Dwi (FIFA Farmel)
  • Evandra Florasta (Bhayangkara FC)
  • Lucas Lee (De Anze Force)
  • Tristan Raisa (Dewa United)
  • Nazriel Alvaro (Persib)
  • Fandi Ahmad (Persija)
  • Komang Mardian Gelgel (Bali United)
  • Muhammad Zahaby Gholy (Persija)

Penyerang

  • Mochammad Mierza Firjatullah (Asiana)
  • Muhammad Aldiyansyah Taher (PPLOP DKI)
  • Fadly Alberto (Bhayangkara FC)

Pelatih: Nova Arianto

Baca juga:

  • Daftar Pemain Timnas Indonesia Kualifikasi Piala Asia U17 2025
  • Hak Siar Timnas U17 Indonesia Kualifikasi AFC 2025 Live di Mana?

Jadwal dan Jam Tayang Timnas Indonesia U17 vs Kuwait U17 Berikut rincian jadwal dan jam tayang Timnas Indonesia U17 vs Kuwait U17 untuk laga pembuka Grup G Kualifikasi Piala Asia U17 2025:

  • Pertandingan: Indonesia U17 vs Kuwait U17, matchday 1 Grup G Kualifikasi Piala Asia U17 2025
  • Tempat: Stadion Abdullah Alkhalifa Alsabah, Mishref, Kuwait
  • Hari: Rabu, 23 Oktober 2024
  • Kick-off: 21.30 WIB, 22.30 WITA, 23.30 WIT
  • Live TV: RCTI
  • Live streaming: Vision+

*Jadwal pertandingan dan siaran Indonesia U17 vs Kuwait U17 dapat berubah sewaktu-waktu, sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Leave a comment