Informasi Terpercaya Masa Kini

Didepak Thiago Motta dari Skuad Juventus,Chiesa Buka Pintu Balas Dendam,Membelot ke Inter Milan

0 21

TRIBUNKALTARA.COM – Update bursa transfer Liga Italia, Federico Chiesa buka pintu balas dendam membelot ke Inter Milan usai didepak Thiago Motta dari skuad Juventus.

Nasib apes menimpa Federico Chiesa jelang bergulirnya Liga Italia Serie A 2024/2025.

Penyerang 26 tahun ini terdepak dari skuad Juventus, seusai namanya tak masuk dalam proyeksi pelatih anyar Thiago Motta.

Bahkan Thiago Motta berani blak-blakan soal nasib Federico Chiesa yang tak terlihat saat laga pramusim Juventus melawan Brest, Minggu (4/8/2024) dini hari.

Nama Federico Chiesa menghilang dari daftar pemain Bianconeri menghadapi Brest.

“Chiesa dan semua pemain lain yang tidak dipanggil untuk pertandingan hari ini bukan bagian dari proyek,” ungkap Thiago Motta mengutip cuitan pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano di Twitter pribadinya.

Situasi tersebut membuat Federico Chiesa kecewa, sebab ia telah bersemangat menghadapi musim baru untuk mengembalikan permainan terbaiknya.

Namun keputusan Thiago Motta sudah jelas, kini Chiesa dikejar waktu untuk menentukan masa depannya.

Baca juga: Daftar 7 Pemain Juventus Tidak Masuk Rencana Motta, Siap-siap Susul Chiesa Tinggalkan Bianconeri

Direktur Olahraga Juventus, Cristiano Giuntoli dituntut melepas Federico Chiesa dalam kurun waktu kurang dari sebulan.

Klub berjulukan Si Nyonya Tua itu wajib melepas Federico Chiesa pada bursa transfer musim panas ini, agar tetap mendapatkan keuntungan biaya transfer.

Jika terlambat, maka Federico Chiesa bisa pergi secara gratis pada musim depan, mengingat kontraknya hanya sampai 30 Juni 2025 di Juventus.

Di sisi lain, Federico Chiesa tak tinggal diam soal keputusan Thiago Motta yang mendepaknya dari skuad Bianconeri.

Chiesa merencanakan pembalasan dengan cara bertahan di Italia.

Putra legenda Italia Enrico Chiesa ini masih diminati sejumlah klub besar Serie A seperti Inter Milan, Napoli, hingga AS Roma.

Membelot ke Inter Milan bisa menjadi pilihan tepat bagi Federico Chiesa untuk melampiaskan kekesalannya sekaligus menutntaskan dendam pada Thiago Motta dan Juventus.

Seperti diketahui, Inter Milan telah menunjukkan ketertarikan untuk merekrut Federico Chiesa musim depan secara gratis.

Tetapi, melihat situasi sekarang, bukan tidak mungkin Nerazzurri bertindak mengamankan salah satu pemain ternama di Serie A dengan biaya murah.

Setidaknya angka 20-25 juta euro masih masuk akal di benak Juventus untuk melepas Federico Chiesa.

Pemian kelahiran tahun 1997 ini tak masuk dalam rencana Thiago Motta karena penampilannya sudah jauh menurun.

Sejak didatangkan Juventus pada 2020 dengan status pinjaman dan dipermanenkan musim 2022, Federico Chiesa belum benar-benar mengeluarkan permainan terbaiknya.

Mantan penyerang Fiorentina ini hanya sanggup mencetak 32 gol dari 131 penampilan bersama Bianconeri di semua pertandingan.

Baca juga: Juventus Dekati Striker Chelsea, Calon Pengganti Arkadiusz Milik di Skuad Thiago Motta

Jumlah tersebut lebih rendah dibandingkan koleksinya saat masih memperkuat Fiorentina, 34 gol dan 26 assist dari 153 penampilan.

Juventus juga beralasan, Federico Chiesa banyak diganggu cedera.

Musim lalu, Federico Chiesa absen nyaris 2 bulan dari skuad Juventus akibat masalah cedera.

Akibatnya, Chiesa hanya sanggup mencetak 10 gol dan 3 assist dari 37 penampilan musim lalu bersama Juventus.

Sementara itu, Inter Milan masih membutuhkan tambahan penyerang lagi untuk memperkaya alternatif serangan.

Apalagi, Simone Inzaghi sangat meminati dan menghargai bakat yang dimiliki Federico Chiesa.

Sang pemain bisa dimaksimalkan sebagai second striker di belakang Lautaro Martinez maupun Mehdi Taremi.

Selain itu, Oaktree selaku pemilik Inter Milan juga tidak keberatan untuk mengeluarkan uang demi mendatangkan pemain yang punya reputasi cukup baik seperti Chiesa.

Kendalanaya mungkin hanya di gaji, sebab Chiesa mendapat bayaran 5 juta euro per musim di Juventus.

Baca juga: Update Bursa Transfer Liga Italia, Inter Milan dan Juventus Kompak Berburu Bek Prancis

Angka tersebut dinilai terlalu tinggi bagi Inter Milan untuk dibayarkan pada pemain lokal.

Nerazzurri perlu mencari siasat yang jitu jika serius mendatangkan Federico Chiesa.

Penjualan Marko Arnautovic, Martin Satriano, dan Joaquin Correa tampak realistis bagi Inter Milan untuk membuka pintu kedatangan Federico Chiesa.

Inter harus segera bergerak mendekati Chiesa, sebab Napoli juga serius meminati eks Fiorentina ini.

Keberadaan Antonio Conte di Napoli bisa saja menjadi daya tarik bagi Federico Chiesa yang ingin melakukan pembuktian.

Di sisi lain, Federico Chiesa juga masih mempertimbangkan bermain di Premier League.

Chelsea, Tottenham, hingga Aston Villa dikabarkan juga memantau situasi Chiesa.

Baca juga: Bursa Transfer Juventus: Motta Favoritkan Adeyemi jadi Pengganti Chiesa, McKennie Gabung Klub Messi?

Tetapi tiga klub tersebut belum melakukan pendekatan konkret dengan sang agen.

Sedangkan Inter Milan, meski belum melayangkan tawaran terbaru, Beppe Marotta dan Piero Ausilio sudah lebih dulu mendekati agennya.

Sekarang tinggal menunggu sejumlah langkah untuk melihat Federico Chiesa berkhianat dari Juventus membelot ke Inter Milan.

Pindah ke Inter Milan bisa menjadi pilihan realistis bagi Federico Chiesa untuk mempertahankan levelnya di kasta tertinggi.

Selain juara bertahan, Inter Milan juga berambisi di Liga Champions, sehingga Chiesa bisa menjadi salah satu kartu AS Nerazzurri untuk memborong trofi Si Kuping Besar.

(*)

Berita tentang Liga Italia

(TribunKaltara.com / Cornel Dimas Satrio K)

Leave a comment