Informasi Terpercaya Masa Kini

SEJARAH HARI INI – Comeback Hebat Man United di Boxing Pertama Era Premier League

0 6

JUARA.NET – Dalam sejarah hari ini 32 tahun yang lalu, Man United melakukan comeback sensasional pada pertandngan Boxing Day pertama di era Premier League Liga Inggris.

Liga Inggris punya tradisi menggelar pertandingan pada Boxing Day atau 1 hari setelah perayaan Natal.

Sejak musim 1992-1993, Divisi Utama Liga Inggris mulai dikenal dengan nama Premier League.

Boxing Day pertama di era Premier League jadi berlangsung pada sejarah hari ini, 26 Desember 1992.

Pada hari itu, Manchester United besutan Alex Ferguson melakoni laga pekan ke-21.

Mereka bertamu ke Hillsborough untuk menghadapi tuan rumah Sheffield Wednesday.

Man United seperti akan celaka pada laga Boxing Day itu.

Sheffield Wednesday sudah membuka skor di menit ke-2 lewat tembakan mendatar David Hirst dari luar kotak penalti menyusul kegagalan pertahanan tim tamu menyapu bola.

Situasi makin buruk bagi Setan Merah di menit ke-6.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI – Satu-satunya Kejadian, Pesepak Bola Inggris Raih Ballon d’Or 2 Kali

Mark Bright tidak terkawal dengan baik untuk mencocor umpan sundulan Hirst.

Beberapa peluang yang diperoleh United gagal membuahkan gol balasan seperti sundulan Gary Pallister yang dibendung kiper Chris Woods, sepakan Ryan Giggs yang melebar, dan sundulan Brian McClair yang mengenai mistar gawang.

Lewat 1 jam pertandingan, Man United malah jadi tertinggal 0-3.

Di menit ke-62, Hirst membuat assist lagi, kali ini untuk John Sheridan.

Publik Hillsborough sudah merasakan kemenangan gemilang tim tuan rumah di depan mata.

Namun, Man United kemudian melakukan comeback luar biasa.

Hanya 5 menit setelah tertinggal 0-3, McClair menyundul masuk bola umpan Lee Sharpe dari kanan.

Kombinasi 2 pemain ini kembali menghasilkan gol bagi Manchester United pada menit ke-80.

Kali ini dari kiri, umpan silang Sharpe disundul McClair lagi menjadi gol.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI – Satu-satunya Penganugerahan Ballon d’Or Super, Legenda Real Madrid Penerimanya

Akhirnya di menit ke-84, Setan Merah menyamakan skor menjadi 3-3.

Sentuhan pertama Eric Cantona untuk umpan silang Sharpe dari kini sempat gagal memasukkan bola ke gawang.

Namun, bola bergulir ke depan gawang dengan Woods dan salah satu bek Sheffield Wednesday terjatuh.

Cantona jadi tinggal menceploskan bola dengan mudah.

Comeback dari 0-3 menjadi 3-3 ini seperti menjadi simbol kekuatan pasukan Alex Ferguson pada kompetisi 1992-1993 dan musim-musim berikutnya.

Manchester United tidak memulai musim 1992-1993 dengan bagus.

Kalah terus dalam 2 laga pertama, United sempat menempati dasar klasemen.

Namun, mereka bangkit dan mulai mencapai peringkat pertama klasemen pada Januari 1993.

Manchester United kemudian menjadi juara pertama Liga Inggris di era Premier League.

Mereka mengoleksi 84 poin, unggul 10 angka atas Aston Villa yang menempati peringkat 2.

Leave a comment