Informasi Terpercaya Masa Kini

Jadwal Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Jay Idzes Ajak Rekan Setimnya untuk Segera Bangkit

0 1

TEMPO.CO, Jakarta – Timnas Indonesia akan menghadapi Arab Saudi pada pertandingan keenam kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa, 19 November 2024. Duel ini dijadwalkan mulai 19.00 WIB dengan disiarkan live RCTI dan platform steraming Vision+.

Kapten timnas Indonesia Jay Idzes mengajak rekan setimnya untuk segera bangkit setelah kalah 0-4 dari Jepang pada Jumat lalu. Dalam laga itu, skuad Garuda harus mengakui keunggulan tim Samurai Biru yang saat ini menduduki peringkat ke-15 dunia, 115 tingkat di atas tim Merah Putih.

Itu adalah kekalahan kedua beruntun yang didapat Jay Idzes dan rekan-rekannya di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026. Untuk laga kandang, itu kekalahan peryama setelah berhasil menahan imbang Australia dengan skor 0-0 pada September lalu.

“Tentu kami sangat kecewa setelah menghadapi lawan yang begitu kuat. Tapi ini bukan tentang hasil lagi karena kami harus segera bangkit,” kata Jay Idzes setelah pertandingan, seperti dikutip dari Antara, Minggu, 17 November 2024. “Kami tidak pernah menyerah. Kami tidak pernah kehilangan harapan.”

“Kami melakukan kesalahan, saya juga melakukan kesalahan. Kami kalah hari ini (Jumat). Kami harus merefleksikan apa yang harus diperbaiki. Masih ada pertandingan selanjutnya,” kata bek Venezia tersebut.

Jika tanpa melihat skor, Indonesia sejatinya bermain lebih baik melawan Jepang dari pertemuan mereka tahun ini di Piala Asia 2023 yang berakhir dengan kekalahan 1-3. Pada pertemuan kali ini di kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia berhasil menciptakan beberapa peluang berbahaya. Namun, buruknya penyelesaian akhir membuat Garuda tak mampu menciptakan satu pun gol.

Ragnar Oratmangoen memiliki peluang emas pada menit kedelapan saat dia sudah berhadapan satu lawan satu dengan kiper Zion Suzuki. Tapi, peluang itu hilang setelah kiper Parma tersebut mampu menepis bola sepakannya yang menggagalkan potensi gol pertama yang diciptakan Indonesia.

Di menit-menit awal pertandingan, Jay Idzes dan rekan-rekannya juga berhasil membuat Samurai Biru kesulitan menembus pertahanan Indoensia. Mereka baru bisa melakukan tembakan tepat sasaran pertamanya pada menit ke-23 melalui aksi Daichi Kamada.

Kini, tim nasional Indonesia bersiap menghadapi Arab Saudi di kandang. Ini akan merupakan pertemuan kedua di putaran ketiga Grup C. Sebelumnya, tim asuhan Shin Tae-yong mampu menahan imbang 1-1 tim peringkat ke-59 dunia tersebut di King Abdullah Sports City pada 6 September lalu. Ketika itu Sandy Walsh membawa Garuda unggul lebih dulu pada menit ke-19 sebelum tercipta gol balasan lewat Musab Fahz Aljuwayr menjelang jeda turun minum.

Arab Saudi bertandang ke Indonesia setelah bermain imbang menghadapi tuan rumah Australia pada Kamis, 14 November lalu. Bermain di Melbourne Rectangular Stadium, kedua kesebelasan sama-sama tak mampu mencetak gol sehingga laga berakhir dengan skor kacamata.

Indonesia diharapkan bisa memetik poin penuh dalam pertandingan kandang melawan Arab Saudi ini. Saat ini skuad Garuda berada di dasar klasemen grup dengan koleksi tiga poin dari tiga kali bermain imbang di awal, di bawah Bahrain yang unggul dua poin.

Sementara itu, Arab Saudi di posisi ketiga dengan enam poin. Nilainya sama dengan Australia yang ada di peringkat kedua dan Cina yang ada di urutan keempat. Puncak klasemen grup ditempati Jepang dengan 13 poin setelah mengalahkan Indonesia di laga kelima.

Jadwal Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Pertandingan Keenam:

Selasa, 19 November 2024

19.00 WIB

Indonesia vs Arab Saudi

Cina vs Jepang

Rabu, 20 November 2024

01.15 WIB

Bahrain vs Australia

Pilihan Editor: Cerita Debut Kevin Diks di Timnas Indonesia yang Berujung Cedera

Leave a comment