Informasi Terpercaya Masa Kini

Respons Ragnar Oragmangoen soal Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia

0 12

BOLASPORT.COM – Penyerang Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen, menyambut baik Mees Hilgers dan Eliano Reijnders yang menyusul bergabung dengan Skuad Garuda.

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders dipastikan tengah menjalani proses naturalisasi untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Hal ini dipastikan setelah Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, bersalaman dengan Mees Hilgers dan Eliano Reijnders pada Jumat (6/9/2024) malam WIB.

Mees Hilgers juga telah mengungkapkan bahwa dia memilih akan membela Timnas Indonesia melalui wawancara dengan klubnya, Twente FC.

Baca Juga: Ragnar Oratmangoen Sempat Bingung Pasca Cetak Gol ke Gawang Arab Saudi: Sandy Walsh Selebrasi Duluan

Pemain berusia 23 tahun tersebut telah menceritakan bagaimana akhirnya dia memilih Indonesia karena masih memiliki darah keturunan dari ibunya.

Selain Hilgers, Eliano Reijnders juga dipastikan tengah menjalani proses naturalisasinya.

Adik dari pemain Timnas Belandam yakni Tijjani Reijnders, tersebut telah datang bersama Hilgers.

Pemain PEC Zwolle tersebut juga telah memperkenalkan diri ke pemain Timnas Indonesia bersama Hilgers.

Eliano Reijnders dan Mees Hilgers diketahui telah menjalani latihan perdana bersama Skuad Garuda pada Sabtu (7/9/2024).

Kedatangan dua pemain ini lantas disambut baik oleh Ragnar Oratmangoen.

Pemain FCV Dender tersebut merasa kedatangan Hilgers dan Reijnders ini bisa menambah kekuatan Tim Merah Putih.

Baca Juga: Timnas Indonesia Lawan Australia, Ragnar Oratmangoen: Kami Sangat Bisa Menang!

Apalagi, saat ini Timnas Indonesia baru memulai perjuangan di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Tim Merah Putih akan kembali tampil untuk menjalani laga kedua Grup C dengan menjamu Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024).

Perjuangan Timnas Indonesia masih panjang sehingga bergabungnya 2 pemain tambahan ini akan menjadi amunisi ekstra bagi tim.

“Ya, tentu saja bagus jika kami menambah pemain ke dalam tim,” ujar Ragnar Oratmangoen kepada BolaSport dan Kompas.com di Hotel Fairmont, Jakarta, Sabtu (7/9/2024).

Penyerang berusia 26 tahun tersebut mengatakan bahwa Mees Hilgers dan Eliano Reijnders merupakan pemain yang memiliki kualitas tinggi.

Tentu mereka bisa menambah kekuatan tim, apalagi Hilgers juga diketahui telah memiliki catatan tampil sebanyak 85 kali bersama FC Twente sejak 2020.

Baca Juga: Ragnar Oratmangoen Ejek Sandy Walsh, FIFA Sahkan Gol Timnas Indonesia ke Gawang Arab Saudi Jadi Miliknya Meski Saling Klaim 

Dia bahkan pernah bermain di Kualifikasi Liga Champions dan menjalani 9 pertandingan Kualifikasi UEFA Conference League.

Sementara itu, Reijnders dalam 4 laga yang telah dilakoni PEC Zwolle di Eredivisie juga selalu tampil sejak menit pertama.

Dia selalu menjadi starter dan bermain selama 90 menit sebagai fullback kanan.

Dengan kedatangan pemain berpengalaman itu, Ragnar berharap keduanya bisa beradaptasi secara cepat bersama para pemain Timnas Indonesia.

Pemain yang akrab disapa Wak Haji ini pun meyakini bahwa bergabungnya 2 pemain itu bisa membuat Timnas Indonesia lebih baik ke depannya.

“Saya pikir mereka pemain dengan kualitas tinggi,” kata Ragnar.

Baca Juga: Momen Ajaib Ragnar Oratmangoen Bikin Dua Pemain Arab Tabrakan, Gol yang Permalukan Mancini

“Semoga mereka bisa beradaptasi dengan tim, menemukan jalan mereka bersama tim, jadi saya pikir masuknya mereka akan bagus buat tim,” tuturnya.

Sementara itu, saat ini Ragnar dan kawna-kawan tengah sibuk mempersiapkan diri untuk menghadapi Australia di laga kandang.

Pertandingan ini akan menjadi laga kedua Tim Merah Putih di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pertandingan tak akan mudah karena Australia sebelumnya menelan kekalahan 0-1 dari Bahrain.

Socceroos pastinya punya motivasi ekstra untuk bangkit dari kekalahan.

Namun, Skuad Garuda saat ini juga dipastikan dalam semangat tinggi.

Dalam laga perdana Grup C, mereka mampu menahan imbang Arab Saudi 1-1.

Leave a comment