Informasi Terpercaya Masa Kini

Liga Voli Korea – Sikap Persatuan yang Tinggi dari Megawati di Red Sparks Meski Baru Dinobatkan sebagai Pemain Asia Terbaik

0 6

BOLASPORT.COM – Opposite tim bola voli Daejeon JungKwanJang Red Sparks, Megawati Hangestri Pertiwi, memilih merendah setelah dinobatkan sebagai pemain kuarter Asia terbaik pada Liga Voli Korea.

Megawati baru mencatatkan rekor baru sebagai pemain asing Asia pertama yang berhasil mencetak 1.000 poin di Liga Voli Korea.

Dia menghasilkan poin ke-1000 saat membawa Red Sparks mengalahkan Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass pada Sabtu (7/12/2024).

Pada laga tersebut, Megawati sukses mencetak 25 poin dengan tingkat keberhasilan bola serangan tertinggi mencapai 57,89 persen.

Megawati memang memiliki kemampuan serangan yang baik ditambah dengan postur badan yang cukup mendukung.

Seribu poin menjadi pencapaian luar biasa bagi atlet berusia 25 tahun itu mengingat aturan kuota khusus pemain Asia baru berjalan dua musim di Liga Voli Korea.

Musim ini Megawati merupakan pemain peringkat kedua dengan tingkat keberhasilan serangan.

Baca Juga: Arti Senyuman Megawati Saat Diminta Pelatih Ko Hee-jin Bertahan Lebih Lama di Liga Voli Korea

Dia memiliki rata-rata serangan sukses sebesar 44,73 persen.

Mega hanya kalah efektif dari legenda bola voli Korea Selatan, Kim Yeon-koung, yang mencatat 48,55 persen rata-rata serangan sukses bareng Incheon Heungkuk Life Pink Spiders.

Atlet asal Jember, Jawa Timur itu merasa senang dengan pencapaian sebagai pemain kuarter Asia terbaik.

“Saya senang bisa mencapai pencapaian ini sebagai pemain kuota Asia,” kata Megawati, dilansir BolaSport.com dari TheSpike.

“Saya pikir ini menunjukkan bahwa pemain kuota Asia bisa melakukannya.”

“Saya merasa terhormat bisa melakukannya di Korea, yang bukan merupakan negara asal saya,” ujarnya sambil tersenyum lebar.

Serangan sayap Red Sparks juga sangat berbahaya berkat komnbinasi duo Megawati dan Vanja Bukilic.

Baca Juga: Liga Voli Korea – Pelatih Red Sparks Mengaku Megawati Dkk Kurang Konsentrasi Saat Tim Legendaris Turunkan Pemain Timnas Thailand

Megawati menunjukkan sikap persatuan yang tinggi di dalam tim dengan tak mempersalahkan siapa yang lebih banyak mencetak poin.

Menurutnya, kekompakkan antar pemain menjadi yang terpenting dalam sebuah tim.

“Saya dan Bukilic sangat dekat karena kami selalu bersama,” ucap Megawati.

“Saya tidak terlalu peduli siapa yang mendapatkan bola. Yang terpenting adalah mencetak poin ketika kami mendapatkannya.”

“Kami adalah sebuah tim. Kami mengandalkan satu sama lain sebagai sebuah tim dan jika kami bermain dengan baik, kami bisa mendapatkan hasil yang baik,” ujarnya penuh semangat.

Selanjutnya, Red Sparks akan kembali mendapatkan ujian berat dalam melakoni laga kandang pertama di putaran ketiga.

Tren 3 kemenangan beruntun Red Force akan diuji lagi saat menghadapi tim juara bertahan, Suwon Hyundai E&C Hillstate, pada Kamis (12/12/2024).

Baca Juga: Klasemen Liga Voli Korea – Megawati Dkk Tebar Ancaman ke Tim Mantan Kapten Red Sparks meski Tim Legendaris Curi 1 Set

Leave a comment