Informasi Terpercaya Masa Kini

Cerita Felicia Amelinda Kru TV One Selamat dari Kecelakaan

0 7

Cerita Felicia Amelinda kru TV One selamat dari kecelakaan maut yang terjadi di Tol Pemalang, Jawa Tengah pada Kamis (31/10/2024) pukul 06.45 WIB menyita perhatian publik.

Kecelakaan itu terjadi ketika mobil milik TV One yang ditumpangi lima orang ditabrak truk boks dari belakang. Menurut keterangan pihak kepolisian, kecelakaan terjadi saat sebuah truk boks tersebut berupaya menghindari kendaraan yang oleng.

“Jadi truk boks ini berusaha menghindar ada kendaraan oleng di depan, kemudian dia banting setir dan akhirnya menabrak kendaraan Innova TV One tersebut yang sedang berhenti di bahu jalan,” kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Jawa Tengah, Kombes Artanto, saat dihubungi wartawan, Kamis (31/10/2024).

Pihak kepolisian masih melakukan pemeriksaan terhadap supir mobil boks tersebut, laki-laki berinisial C berusia 36 tahun. Selain itu, untuk kebutuhan penyidikan pihak kepolisian juga melakukan pemeriksaan kepada kernet yang tidak disebutkan identitasnya.

“Betul, diamankan di Polres Pemalang dan sedang dilakukan pemeriksaan oleh penyidik Lantas Polres Pemalang,” ujar Artanto.

Peristiwa tersebut menyebabkan tiga orang meninggal dunia atas nama Sunardi, Marwan, dan Alwan Syahmidi. Sedangkan dua orang lainnya yakni Felicia Amelinda dan Gege berhasil selamat dan mengalami luka, hingga saat ini masih dirawat di rumah sakit.

Baca juga:

  • Sopir Bus Rosalia Indah Resmi Tersangka Kecelakaan Tol Batang
  • Mobil TV One Kecelakaan, Tiga Orang Meninggal Dunia

Cerita Felicia Amelinda Kru TV One yang Selamat Saat peristiwa nahas tersebut terjadi, Felicia Amelinda dan rekannya Gege selamat dalam kondisi sadar. Ia diketahui mengalami luka cedera kepala ringan dan sobek di bagian kepala belakang. Sementara itu, Gege juga mengalami cedera kepala ringan, cedera di dada, dan lecet pada wajah.

Felicia Amelinda menceritakan kronologi kecelakaan tersebut. Mulanya, kata Felicia, sopir memutuskan untuk menepikan mobil di bahu jalan guna membersihkan kaca bagian depan yang kotor.

“Emang berhenti di bahu jalan, karena ngelap kacanya, kacanya burem, dan air di wipernya udah enggak nyala, jadi manual disiram,” jelas Felicia yang masih terbaring di rumah sakit, dikutip video YouTube Official iNews, tayang pada Kamis (31/10/2024).

Kemudian, saat supir berhenti dan sedang membersihkan kaca, tiba-tiba ada kendaraan yang menabrak mobil yang mereka tumpangi dari belakang.

“Terus pas lagi nyiram-nyiramin, udah kejadian,” ucap Felicia.

Awalnya dia tidak mengetahui bahwa yang menabrak tersebut mobil truk, karena pada saat kejadian Felicia di dalam mobil duduk di samping supir.

“Aku juga enggak tahu kalo itu truck, aku baru tahu pas keluar, ngelihat, aku di dalam, di depan, samping supir,” tuturnya.

Melalui akun Instagram pribadinya @feliciaamelinda, ia mengunggah foto dirinya yang terbaring di kamar rumah sakit melalui fitur Insta Stories. Felicia juga mengabarkan kondisinya yang saat ini sudah mulai membaik dan berterima kasih atas doa dan dukungan.

“Assalamualaikum temen2. Terima kasih yaa atas doa dan supportnya. Alhamdulillah kondisiku sekarang membaik dan perlu banyak istirahat aja kata dokter + lagi nunggu hasil CT Scan sampai besok.. Ini baru bisa buka hp karena baru ditemuin sama warga di rumput sekitar TKP karena hp ku kayaknya kelempar keluar..,” tulis Felicia pada Kamis (31/10/2024).

Felicia juga mohon doa untuk rekan sejawatnya yang meninggal dunia dalam kecelakaan tersebut. “Dan minta doanya juga ya temen2 untuk abang2ku yg lebih dari sekadar rekan kerja.. Semoga husnul khotimah dan keluarga yg ditunggalkan diberikan ketabahan.. Aamiin..,” tulis Felicia.

Baca juga:

  • Polisi Jelaskan Kronologi Kecelakaan Mobil TV One di Pemalang
  • Polisi Periksa Sopir Box Penabrak Mobil TV One di Pemalang
Leave a comment