Kisah Cinta Epan Padli dan Dua Wanita Berujung Satu Pelaminan: Ada Perjanjian Rela Dimadu
BANGKAPOS.COM – Pernikahan satu pria dan dua wanita sekaligus di Sumatera Selatan viral di media sosial.
Pernikahan poligami ini terjadi di Desa Pauh, Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), Sabtu (14/9/2024).
Foto-foto sang pria menikahi dua gadis pujaan hatinya yang kini jadi istrinya itu beredar viral.
Belakangan diketahui, pengantin pria bernama Epan Padli.
Pemuda berumur 25 tahun itu berasal dari Desa Pauh, Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Musi Rawas Utara.
Sementara kedua mempelai wanita masing-masing bernama Halima Leti dan Purnama Linda.
Dirangkum dari TribunSumsel.com, selisih umur Epan dengan keduanya tidak terlalu jauh.
Kedua wanita tersebut, ada yang berumur 20 tahun dan paling muda masih 19 tahun.
Kisah cinta Epan bermula saat ia menjalin kasih dengan Halima Leti.
Keduanya berpacaran saat masih duduk di bangku sekolah.
Epan dan Halima kerap bertemu karena memang tinggal satu desa.
Singkat cerita, keduanya selanjutnya menapaki ke jenjang lebih serius.
Selepas sekolah, Epan dan Halima memutuskan bertunangan.
Akan tetapi belum sempat ijab kabul, Epan harus merantau untuk mencari kerja di Palembang.
Di Palembang, Epan kemudian bertemu wanita lain bernama Purnama Linda.
Keduanya akhirnya juga berpacaran, meskipun Epan saat itu sudah bertunangan dengan Halima.
Cinta segitiga antara Epan, Halima dan Purnama Linda pun tidak dapat dihindari.
Hingga akhirnya mereka bersepakat untuk melangkah ke jenjang pernikahan.
Halima dan Purnama Linda menerima pinangan Epan Padli.
Pesta pernikahan pun terjadi dalam satu pelaminan.
Ada Keterangan Rela Dimadu
Melansir Tribunsumsel.com, Kepala Desa Pauh, Aziz mengungkapkan pernikahan Epan dan kedua istrinya tidak dilakukan secara paksaan.
Sebelumnya pihak tiga keluarga sudah melakukan pertemuan.
Tidak hanya itu, ada surat keterangan rela dimadu yang di dalamnya terdapat nama Epan Padli, Halima Leti dan Purnama Linda.
“Mungkin jodohnya sekali nikah dapat dua, tapi kemarin sudah ada surat keterangan, dari tiga belah pihak keluarga, bahwa mereka mau nikah tanpa paksaan dan mau dimadu,” kata Aziz saat diwawancara pada Sabtu (14/9/2024).
Aziz mengungkapkan Epan adalah warganya.
“Kalau pengantin pria itu warga kami Desa Pauh, kalau pengantin perempuan ada yang dari Palembang, ada yang dari Desa Pauh I,” katanya.
Aziz melanjutkan ceritanya, akad nikah dilakukan pada hari berbeda.
Awalnya Epan menikahi Halima dan satu minggu setelahnya baru menggelar ijab kabul dengan Purnama.
Sedangkan pesta pernikahan atau resepsi digelar di hari sama dan satu pelaminan.
Lokasi pesta pernikahan mereka digelar di rumah Epan di Desa Pauh, Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Musi Rawas Utara.
“Hari ini pestanya di rumah mempelai pria, di Desa Pauh,” kata Azis.
Video Pernikahan Epan, Halima dan Purnama Viral
Video pernikahan seorang pemuda nikahi dua wanita di Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), Sumatra Selatan, viral.
Berdasarkan penelusuran Tribunnews.com, momen pernikahan tersebut diunggah pertama kali oleh akun Facebook atas nama Putri Anita Brananda.
Pada awal rekaman, terlihat iring-iringan pengantin yang dihadiri sejumlah warga.
Bagian paling mencuri perhatian, tampak pengantin pria menggandeng dua pengantin wanita.
Ketiganya kompak mengenakan baju adat Palembang berwarna merah menyala.
Mempelai kemudian didudukan di panggung pengantin yang sudah disiapkan.
Acara berlangsung dengan iringan musik orkestra.
Sesekali terlihat ketiganya melayani para tamu undangan untuk foto bersama.
Hingga Selasa (17/9/2024), video pernikahan pemuda dengan 2 wanita sekaligus sudah ditonton ribuan kali oleh warganet.
(TribunSumsel.com/Rahmat Aizullah) (Tribunnews.com/Endra)