Informasi Terpercaya Masa Kini

Resep Roti Pisang Lembut dan Cara Membuatnya

0 41

Bisnis.com, JAKARTA — Ingin tahu cara membuat roti pisang yang lembut dan menggugah selera? Dalam artikel ini akan dibahas resep membuat roti pisang lembut lengkap dan mudah diikuti.

Dengan resep sederhana dan bahan-bahan yang mudah ditemukan, Anda bisa menghadirkan kelezatan roti pisang yang empuk dan harum, cocok untuk dinikmati kapan saja. Simak langkah-langkah membuat roti pisang berikut ini.

Baca Juga : Resep Sop Ayam Kampung, Cocok untuk Menu Sahur

Roti pisang menjadi salah satu makanan untuk menemani santai di pagi hari bersama kopi atau teh favorit Sobat Bisnis, maupun menjadi cemilan di sela-sela hari. Resep roti pisang terbilang sederhana sehingga mudah untuk dibuat.

Buah pisang dapat dinikmati dengan berbagai cara, seperti dimakan langsung, digoreng, dikukus, atau diolah bersama bahan lain. Melansir dari laman resmi Kementerian Kesehatan, pisang nyatanya memiliki sederet manfaat bagi kesehatan. Khususnya bagi penderita hipertensi.

Baca Juga : : 8 Resep Rahasia Sehat dan Awet Muda Ala Orang Korea

Buah pisang juga biasanya menjadi alternatif untuk mengenyangkan perut. Pisang memiliki lebih dari dua kali lipat karbohidrat, dan lima kali lipat vitamin A. Selain itu pisang juga kaya magnesium dan kalium yang penting bagi tubuh untuk tetap bugar.

Salah satu olahan pisang yang dapat dibuat dengan mudah adalah roti pisang, baik dengan resep roti pisang sederhana, maupun varian lainnya dengan resep roti pisang coklat.

Sobat Bisnis, berikut cara membuat roti pisang yang mudah lengkap dengan bahan-bahannya.

Bahan-Bahan Membuat Roti Pisang

  • 4 buah pisang
  • 250 gram tepung terigu
  • 1 sdt ragi instan
  • 4 sdm gula pasir
  • 1 sdm margarin
  • 1 kuning telur untuk olesan

Cara Buat Roti Pisang

  • Campurkan tepung terigu, ragi, dan gula pasir
  • Tuangkan air sedikit demi sedikit hingga campuran tersebut menjadi adonan
  • Masukkan margarin dan aduk
  • Uleni hingga kalis dan tidak menempel di wadah
  • Diamkan selama kurang lebih 20 menit
  • Potong pisang menjadi dua bagian atau sesuai selera
  • Setelah itu, potong-potong adonan memangjang atau sesuai selera
  • Letakkan pisang di salah satu ujung adonan
  • Gulung pisang dan rekatkan
  • Diamkan kurang lebih 15 menit
  • Oleskan kuning telur lalu panggang kurang lebih 20 menit
  • Roti pisang lembut siap dinikmati

Demikian resep membuat roti pisang lembut yang bisa Anda coba di rumah dengan mudah. 

Leave a comment