Informasi Terpercaya Masa Kini

Deretan Artis yang Ikut Misa Akbar di Stadion Gelora Bung Karno

0 18

5 September 2024 menjadi salah satu hari historis bagi umat Katolik di Indonesia. Pasalnya pada tanggal tersebut dilaksanakan misa bersama Paus Fransiskus, pemimpin tertinggi umat Katolik di dunia.

Kedatangan Paus Fransiskus disambut baik oleh masyarakat Indonesia. Terlihat dari antusiasme para masyarakat yang rela menunggu di jalan, untuk menyambut Paus beberapa hari lalu. Antusiasme yang sama dirasakan di Stadion Gelora Bung Karno, lokasi dimana misa dilaksanakan, oleh Paus Fransiskus sendiri.

Terlihat juga sederet artis Indonesia yang semangat untuk ikut misa tersebut. Berikut, Popmama.com bagikan deretan artis yang ikut misa akbar di Stadion Gelora Bung Karno.

1. Lyodra Ginting

Penyanyi tanah air, Lyodra juga ikut menghadiri misa akbar bersama Paus di GBK hari ini. Ia menyumbangkan suara emasnya, dengan memberikan tampilan duet bersama Pastor Alo.

Keduanya membawakan lagu “Make Me A Channel of Your Peace” sebelum misa dimulai. Lyodra lalu kembali tampil bersama beberapa biarawan setelah misa selesai.

Penampilannya juga menawan, detail busananya yang memikat membuat Lyodra menjadi pusat perhatian. Kebaya couture merah marun rancangannya yang memadukan unsur tradisional Karo dengan sentuhan modern penuh pesona. 

Hiasan payet yang berkilauan dan topi Uis Gara yang ikonik menjadi pelengkap sempurna penampilannya. 

2. Dion Wiyoko

Dion Wiyoko bersama istri turut mengikuti misa akbar satu ini. Terlihat Dion menyambut Paus Fransiskus dengan senyuman lebar. Ia juga membagikan kesannya mengikuti misa dalam bentuk foto dan video yang diunggahnya di medsos.

Ia menuliskan caption, “Papal Mass, 5 Sep 2024. Teruslah menabur meskipun kamu sedang lelah dan tidak menuai apa-apa 🤍 Thank you for coming all the way to Jakarta Pope @franciscus Viva Il Papa!”

3. Ben Joshua

Ben Joshua bersama sang mama juga terlihat hadir di GBK kemarin sore. Keduanya kompak menggunakan pakaian berwarna putih. 

Ia turut memuji sang mama di unggahan medsosnya. Ia menuliskan, “Gokil nih nyokap gue nih, rela jalan jauh demi misa bareng Paus di GBK,” ucap Ben Joshua.

Antusiasme Ben Joshua dapat dirasakan melalui unggahan lainnya yang menunjukkan ketika Paus Fransiskus menyapa para umat Indonesia yang ada di tribun. Terlihat Ben Joshua turut melambaikan tangannya kepada Paus Fransiskus.

4. Angel Pieters

Sebelum misa dilakukan, ternyata ada artis Angel Pieters, yang mendapatkan kehormatan untuk tampil sebagai salah satu pengisi acara). Ia berduet dengan penyanyi Louis Bertrand. 

Lulusan Idola Cilik ini membawakan lagu “Goodness of God” dari Bethel Music dan Jehn Johnson. Sehari sebelumnya, Angel juga sempat berbagi momen persiapannya!

Angel ditemani keluarga tercinta saat menghadiri acara di GBK. Momen kebersamaan semakin lengkap dengan foto bersama sang anak dan suami.

Busana Angel pun tidak kalah menawan. Hasil desainer Stella Rissa ini menampilkan gaun putih berlengan panjang, berglitter dengan ornamen salib berwarna emas. Penampilannya semakin sempurna dengan rambut bergaya sanggul modern yang cantik.

5. Delon Thamrin

Penyanyi jebolan ajang menyanyi ini juga terlihat penuh semangat untuk menghadiri misa di GBK. Bersama sang istri, Delon rela menunggu beberapa jam sebelum pintu dibuka, sampai dengan merasakan keringat yang bercucur.

Udara panas Jakarta tidak memberhentikan Delon dan istri untuk menikmati momen istimewa ini. Ia pun membagikan pengalamannya menghadiri misa di media sosialnya.

6. Anne Avantie

Desainer kebaya, Anne Avantie juga terlihat hadir di GBK, lho! Datang dengan penampilan khasnya, menggunakan busana serba hitam dan rambut yang disanggul, dengan hiasan rambut bunga kamboja putih.

Anne Avantie membagikan perasaannya melalui unggahan di medsosnya. Ia mengatakan, “Saya seperti TERHIPNOTIS …. oleh AURA POSITIF yang menyebar seperti VIRUS … kemarin .. ” MENULAR dengan begitu CEPAT …… 🙏🙏🙏”

Suasana tampak khidmat dan damai. Anne Avantie bahkan terlihat menyapukan air mata yang keluar dari matanya.

Itulah, deretan artis yang ikut misa akbar di Stadion Gelora Bung Karno. Antusias dan damai antar umat, bahkan antar masyarakat Indonesia wajib diacungi jempol!

Baca juga:

  • Penampilan Lyodra Ginting di Asia Artist Awards, Gaun Glamor Memukau
  • Jadi yang Pertama di Indonesia, Anne Avantie Dijadikan Wujud Barbie
  • 10 Foto Transformasi Angel Pieters dari Idola Cilik Hingga Sekarang
Leave a comment