Informasi Terpercaya Masa Kini

Resmi Ditentukan, Inilah Calon Mobil Dinas Menteri Era Presiden Prabowo

0 4

Resmi Ditentukan, Inilah Calon Mobil Dinas Menteri Era Presiden Prabowo Resmi Ditentukan, Inilah Calon Mobil Dinas Menteri Era Presiden Prabowo Akhirnya mobil dinas menteri kabinet merah putih era Presiden Prabowo ditentukan, pakai buatan dalam negeri Gridoto / News Irsyaad W November 12th, 1:45 PM November 12th, 1:45 PM

GridOto.com – Setelah beberapa lama jadi kabar burung, akhirnya resmi diumumkan calon mobil dinas menteri era presiden Prabowo Subianto.

Yakni rakitan dalam negeri dari PT Pindad (Persero) berbasis dari Maung MV3 Garuda.

Hal ini disampaikan dalam siaran resminya seperti dikatakan Direktur Utama PT Pindad, Abraham Mose.

Ia memastikan pihaknya sedang menyiapkan Maung Vehicle Generasi 3 (MV3) Garuda, sebagai kendaraan operasional menteri, pejabat negara, hingga kebutuhan kendaraan sipil, yaitu Maung Vehicle Generasi 3 (MV3) Garuda.

Menurutnya, ini merupakan arahan langsung dari Presiden ke-8 Prabowo Subianto yang secara konsisten terus mendukung perkembangan industri dalam negeri.

“Sesuai arahan Bapak Presiden RI, kami sedang mempersiapkan MV3 Garuda untuk kendaraan dinas atau operasional para Menteri beserta jajaran,” kata Abraham dalam keterangan tertulis, dilansir dari Kompas.com, (10/11/24).

“Semuanya masih dalam proses koordinasi secara aktif dengan pemerintah, mohon doa restu dan dukungan dari semua pihak termasuk masyarakat agar semua proses berjalan lancar,” lanjut dia.

Baca Juga: Jadi Tahu, Segini Anggaran Beli Mobil Dinas Menteri dan Pejabat Eselon 1

Maung MV3 Garuda merupakan model hasil pengembangan platform MV3 yang beberapa kali menghasilkan produk khusus seperti MV3 Pope Mobile untuk kendaraan operasional Paus Fransiskus di Indonesia September 2024 lalu hingga MV3 Garuda Limousine.

MV3 Garuda Limousine sendiri saat ini telah digunakan oleh Presiden RI Prabowo serta seri berikutnya MV3 Garuda untuk mendukung operasional Menteri, pejabat negara, hingga kebutuhan kendaraan sipil untuk masyarakat Indonesia.

Meski belum ada spesifikasi resmi, besar kemungkinan MV3 Garuda punya mesin yang sama yaitu berdaya 199 dk dengan transmisi otomatis 8-percepatan.

Diklaim mampu mencapai kecepatan maksimum 100 kpj. Serta MV3 Garuda sudah menggunakan ban berukuran R21 tipe Run Flat Tyre (RFT) yang bisa tetap melaju meski mengalami kebocoran di perjalanan.

Direktur Teknologi dan Pengembangan PT Pindad, Sigit P Santosa mengungkapkan produk ini dikembangkan dengan berbagai dukungan dari para pemasok, terlebih untuk beberapa komponen yang belum tersedia.

Namun Ia enggan untuk menyebut lebih jauh.

“Maka dari itu, PT Pindad harus hadir untuk membangun ekosistem yang lengkap untuk mendukung pengembangan dan produksi industri otomotif nasional,” ujar Sigit.

Diperkirakan, MV3 Garuda memiliki harga sekitar Rp 1,2 miliar, yang mana sudah berstatus sebagai kendaraan dinas buatan dalam negeri dengan TKDN 70 persen.

Copyright Gridoto 2024

Related Article

Leave a comment