Informasi Terpercaya Masa Kini

Maaf! Shin Tae-yong Tak Butuh Striker yang Hanya Bisa Cetak Gol

0 5

BOLASPORT.COM – Shin Tae-yong tak hanya melihat prduktivitas gol seorang pemain dalam mencari striker timnas Indonesia.

Dalam hal ini, kasus Jens Raven menjadi buktinya.

Jens Raven baru saja tampil impresif bersama timnas U-20 Indonesia.

Pemain berusia 18 tahun itu berhasil mencetak gol di setiap laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Rinciannya, Jens Raven sukses membobol gawang Maladewa, Timor Leste dan Yaman.

Namun torehan itu rupanya belum membuat Shin Tae-yong terkesan.

Bahkan, pelatih asal Korea Selatan itu menilai Jens Raven belum layak tampil di timnas Indonesia.

Menurutnya, Jens Raven masih harus meningkatan lagi power dan daya juang di lapangan.

“Segitu saja sangat kurang.”

Baca Juga: Erick Thohir Jelaskan Alasan Pengambilan Sumpah Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Digelar di Brussels

“Masih dibutuhkan power lebih dan daya juang.”

“Kalau segitu saja tidak akan pas untuk striker di timnas senior,” kata Shin Tae-yong.

Hal serupa sempat terjadi pada tahun 2021 lalu.

Kala itu, Shin Tae-yong juga memutuskan untuk tak memanggil Ilija Spasojevic.

Padahal, Spaso tampil bersinar bersama Bali United dan mencetak banyak gol.

Shin Tae-yong waktu itu beralasan bahwa Spaso memiliki gaya bermain yang tidak sesuai.

“Spaso memang mencetak banyak gol di Liga 1, namun ketika ikut pemusatan latihan, dia terlihat sangat capek dengan permainan yang saya inginkan.”

“Soal penyelesaian akhir, Spasojevic memang sangat baik.”

Baca Juga: Usai Resmi Jadi WNI, PSSI Kebut Proses Perpindahan Federasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

“Namun, saya memutuskan untuk tidak memanggil dia di Piala AFF,” ucap Shin Tae-yon kala itu.

Hal-hal di atas sekaligus menjawab alasan Shin Tae-yong tetap mempertahankan Rafael Struick di lini serang timnas Indonesia.

Bila mengacu ke finishing, tentu Rafael Struick masih memiliki banyak kekurangan.

Seperti yang diketahui, Rafael Struick belum pernah mencetak gol untuk timnas Indonesia.

Penampilan terbaik pemain berusia 21 tahun itu adalah ketika memperkuat timnas U-23 Indonesia.

Salah satu momen yang paling diingat tentu keberhasilan Rafael Struick membobol gawang Korea Selatan sebanyak dua kali di Piala Asia U-23 2024.

Namun, kelebihan Rafael Struick adalah memiliki fisik yang prima.

Pemain yang kini memperkuat tim asal Australia, Brisbane Roar itu selalu ikut membantu timnas Indonesia bertahan dan juga tak keberatan untuk menjemput bola.

Leave a comment