Informasi Terpercaya Masa Kini

Klasemen Perolehan Medali Olimpiade Paris 2024 Sabtu Pagi 3 Agustus: Cina Tetap Memimpin, Prancis dan Australia Masuk 3 Besar

0 10

TEMPO.CO, Jakarta – Klasemen perolehan medali Olimpiade Paris 2024 pada Sabtu pagi, 3 Agustus, masih dikuasai Cina. Namun, Prancis dan Australia memberi ancaman serius setelah sama-sama menambah tiga emas.

Cina menambah dua emas pada Jumat, 2 Agustus. Long Daoyi dan Wang Zongyuan menjadi yang terbaik di cabang loncat indah nomor Men’s synchronized 3 metre springboard. Sedangkan Zheng Siwei dan Huang Yaqiong mempersembahkan emas dari bulu tangkis ganda campuran.

Kini Cina mengemas 13 emas, 9 perak, dan 9 perunggu. Prancis dan Australia membayangi dengan koleksi 11 emas. Prancis dan Australia sama-sama mendulang tiga emas pada Jumat, 2 Agustus.

Australia meraih emas lewat Cameron McEvoy (renang, 50 meter gaya bebas putra), Kaylee McKeown (renang, 200 meter gaya punggung putri), Saya Sakakibara (balap sepeda, BMX racing putri).

Adapun Prancis menambah tiga emas dari judo, renang, dan balap sepeda. Teddy Riner menjadi yang terbaik di cabang judo kelas +100 kg, Leon Marchand meraih emas renang gaya ganti putr 200 meter, dan Joris Daudet merajai balap sepeda BMX Racing putra.

Indonesia hingga kini belum mampu meraih medali. Peluang masih ada lewat cabang angkat besi dan panjat tebing. Di bulu tangkis juga masih ada satu wakil Indonesia yang tersisa dan akan tampil di perempat final, yakni Gregoria Mariska Tunjung.

Klasemen Perolehan Medali Olimpiade Paris 2024

(Sabtu pagi, 3 Agustus, pukul 06.00 WIB)

No Negara Emas Perak Perunggu1Cina13992Prancis1112133Australia11654Amerika918165Inggris91086Jepang8467Korea7548Italia 5849Belanda43210Kanada326—Indonesia —

.

Pilihan Editor: Siapakah Yusuf Dikec, Atlet Menembak Turki yang Viral di Olimpiade 2024?

Leave a comment