Informasi Terpercaya Masa Kini

Profil Zielinski,Kepingan Pelengkap Inter Milan yang Direkrut Gratis,Takjub Pendekatan Inzaghi

0 4

TRIBUNKALTARA.COM – Intip profil Piotr Zielinski, kepingan pelengkap Inter Milan yang direkrut gratis dari Napoli, kini takjub dengan pendekatan Simone Inzaghi.

Geliat bursa transfer musim panas, benar-benar dimanfaatkan Inter Milan untuk merekrut pemain sesuai kebutuhan tim.

Gelandang asal Polandia, Piotr Zielinski berhasil didatangkan Inter Milan secara gratis, setelah kontraknya berakhir di Napoli.

Kehadiran Piotr Zielinski sekaligus menjadi kepingan pelengkap lini tengah Nerazzurri.

Pasalnya, musim lalu, pelatih Simone Inzaghi tak berhasil menemukan sosok yang tepat sebagai pelapis Henrikh Mkhitaryan di Inter Milan.

Kini Simone Inzaghi bisa tersenyum dengan banyaknya stok gelandang kreatif yang dimilikinya.

Selain punya teknik yang baik, Piotr Zielinski juga datang dengan ambisi tinggi bersama Nerazzurri.

Gelandang 30 tahun itu tak sabar menjadi bagian penting dari taktik Inzaghi meskipun harus bersaing dengan Henrikh Mkhitaryan, Nicolo Barella, maupun Davide Frattesi.

Baca juga: Porfil Taremi, Pemain Baru Inter Milan yang Bikin Inzaghi Full Senyum, Bomber Iran Tebar Ancaman

Sebenarnya sulit bagi Piotr Zielinski untuk memulai petualangan baru setelah 8 tahun berseragam Napoli.

Di Napoli, pemain Timnas Polandia itu turut membawa Il Partenopei meraih gelar Scudetto dua musim silam.

Namun ia tak berpikir dua kali untuk menerima pinangan tim sebesar Inter Milan saat tawaran tersebut datang.

Dengan penuh percaya diri, Piotr Zielinski menolak rayuan menggiurkan dari Arab Saudi hanya demi bergabung dengan Nerazzurri.

“Kenapa Inter Milan? Saya punya kemungkinan lain, di Italia dan di luar negeri. Ada juga klub yang bersedia membayar sejumlah uang di bulan Januari.

Namun saya melihat kualitas para pemain Inter Milan, dan saya rasa cocok dengan mereka” kata Piotr Zielinski dalam wawancara bersama La Gazzetta dello Sport, Minggu (4/8/2024).

Selain itu, faktor Simone Inzaghi juga mempengaruhi Piotr Zielinski untuk mencoba pengalaman baru.

Ia menilai Simone Inzaghi mampu menyulap lini tengah tim menjadi lebih dinamis.

Zielinski menyadari taktik tersebut cocok untuk mengeluarkan kemampuan terbaiknya.

Baca juga: 3 Keunggulan Zielenski yang Bisa Membantu Inter Milan Kembali Tembus Final Liga Champions

“Saya melihat cara para pemain Inter ditempatkan di lapangan oleh Simone Inzaghi, saya pikir itu adalah pilihan yang tepat.

Saya berada di tempat yang tepat. Saya memilih proyek itu tanpa ragu,” ujarnya.

Pemain yang mengoleksi 93 caps untuk Timnas Polandia ini mengaku senang ketika pertama kali tiba di Inter Milan.

Bahkan Zielinski takjub dengan pendekatan Simone Inzaghi dalam meramu taktik.

Kali ini, ia benar-benar merasakan pengalaman baru dengan taktik dan pendekatan yang unik dari seorang pelatih Italia.

“Pendekatan luar biasa, baik dengannya maupun dengan staf, kami sudah banyak berbicara. Dibandingkan dengan masa lalu, saya harus bekerja secara berbeda ketika kami tidak menguasai bola.

Ini adalah mekanisme yang Anda pelajari sedikit demi sedikit. Saya belum pernah melakukan persiapan apa pun

Ini sangat sulit, tapi itu hal yang baik, saya yakin saya akan melihat dampaknya nanti,” ungkap Zielinski.

Sepanjang pramusim 2024/2025, Piotr Zielinski selalu dimainkan sebagai starter oleh Simone Inzaghi.

Tak butuh waktu lama, Zielinski sudah mulai nyetel dengan lini tengah Nerazzurri.

Iapun terkesan dengan para gelandang Inter Milan yang punya kualitas mumpuni.

Berbekal pengalaman selama 2 musim terakhir menghadapi Inter Milan, Zielinski mengaku sulit menaklukkan lapangan tengah dari gempuran Barella dkk.

“Ketika Anda bermain melawan lini tengah ini, Anda segera menyadari betapa intens dan lengkapnya lini tengah itu.

Terbukti ketika menghadapi mereka, segera setelah mereka kehilangan bola, mereka akan menyerang Anda,” ucapnya.

Baca juga: Inter Milan Rilis Nomor Punggung untuk 3 Pemain Baru, Zielinski Hoki Dapat Angka Ikonik

Sekarang Zielinsik menambah kepingan pelengkap lini tengah Inter Milan itu.

Hal tersebut membuat Piotr Zielinski percaya diri Inter Milan bisa menghadapi pertandingan sulit dengan intensitas tinggi musim ini.

“Lini tengah kami adalah salah satu yang terbaik di Eropa. Dan sekarang setelah saya tiba, lini tengah ini bahkan lebih kuat,” kata Zielinski.

“Sedangkan untuk bersaing memperebutkan tempat utama, saya berharap bisa memainkan pertandingan sebanyak mungkin, tapi yang penting adalah bersiap karena momen Anda akan datang cepat atau lambat,” ujarnya menambahkan.

Ia turut memuji kualitas individu yang dimiliki para gelandang Nerazzurri.

Menurut Zielinski, para gelandang Inter Milan memiliki karakter berbeda dan saling melengkapi sebagai sebuah tim.

“Calhanoglu misalnya, ia benar-benar presisi, tapi yang mengesankan adalah fase bertahan, agresi, berlari,” ucapnya.

“Barella tahu bagaimana melakukan segalanya dengan sempurna dan kecerdasan sepak bola,” imbuhnya.

Sedangkan untuk Henrikh Mkhitaryan, Zielinski juga takjub dengan kemampuan sang veteran yang mampu menjaga stabilitas performanya hingga sekarang.

“Bukan suatu kebetulan bahwa di usianya, Mkhitaryan masih tetap sangat fit dan telah bermain di banyak tim hebat. Anda menonton seseorang seperti itu untuk belajar,” kata Zielinski.

Di lini tengah, Zielinski mendapat peran utama sebagai pelapis Henrikh Mkhitaryan di area mezzala.

Baca juga: Didepak Thiago Motta dari Skuad Juventus, Chiesa Buka Pintu Balas Dendam, Membelot ke Inter Milan

Pemain bernomor punggung 7 ini juga bisa dimanfaatkan Simone Inzaghi sebagai trequartista dalam kondisi terdesak.

Singkatnya, Simone Inzaghi telah menemukan pengganti lain dari Alexis Sanchez yang mahir menguasai lini tengah dan punya umpan akurat.

Keberadaan Zielinski akan membuat barisan penyerang Inter Milan termanjakan lewat aksinya.

Pemain jebolan Udinese Primavera ini punya catatan ciamik di Liga Italia Serie A dengan torehan 49 assist dan 42 gol dari 363 pertandingan.

Statistik tersebut sudah cukup menggambarkan karakter yang dimiliki gelandang 30 tahun ini.

“Sekarang saya tidak sabar untuk bermain di San Siro yang legendaris: Saya mencetak gol di sana dengan seragam biru, sekarang saya ingin melakukannya dengan seragam biru-hitam,” ungkap pemain terbaik Polandia 2023 tersebut.

Biodata Piotr Zielinski:

Nama Lengkap: Piotr Sebastian Zielinski

Kelahiran: Zabkowice Slaskie (Polandia) 20 Mei 1994

Usia: 30 tahun

Tinggi badan: 180cm

Negara: Polandia

Posisi: Gelandang Tengah

Kaki Terkuat: Kanan dan Kiri

Caps di Timnas Polandia: 12 gol dari 93 penampilan

Prestasi:

2023 Pemain Terbaik Polandia

2022/2023 Scudetto (Napoli)

2019/2020 Coppa Italia (Napoli)

Karier:

2024-Sekarang – Inter Milan

2016-2024 Napoli

2014-2016 Empoli

2012-2014 Udinese

2011-2012 Udinese U-19

2010-2011 Lubin II

2010 Lubin U-19

(*)

Berita tentang Liga Italia

(TribunKaltara.com / Cornel Dimas Satrio K)

Leave a comment