Informasi Terpercaya Masa Kini

Olimpiade Paris 2024, Atlet Triatlon Belgia Sakit Usai Tanding Renang di Sungai Seine

0 12

PARIS, KOMPAS.com – Atlet triatlon Belgia, Claire Michel, sakit setelah berkompetisi di cabang olahraga triatlon tunggal putri Olimpiade Paris, yang mencakup berenang di Sungai Seine, kata Komite Olimpiade Nasional Belgia (COIB), Minggu (4/8/2024).

“COIB dan (Federasi) Triatlon Belgia berharap pelajaran ini dapat dipetik untuk kompetisi triatlon mendatang di Olimpiade,” kata komite tersebut, dikutip dari kantor berita AFP.

Michel finis di urutan ke-38 dalam perlombaan yang dimenangkan Cassandre Beaugrand asal Perancis ini.

Baca juga: Sungai Seine Masih Tercemar, Latihan Renang Triatlon Olimpiade Paris Batal Lagi

Akibat sakitnya Claire Michel, tim Belgia tak bisa bertanding di nomor triatlon campuran yang dijadwalkan berlangsung pada Senin (5/8/2024).

Kualitas air Sungai Seine menjadi isu tersendiri sejak menjelang Olimpiade Paris 2024.

Penyelenggara sempat membatalkan latihan triatlon di ikon Paris itu dan menunda kompetisi putra selama 24 jam karena sungainya terlalu kotor akibat hujan badai pekan lalu.

Pada akhirnya, triatlon putri dan putra berlangsung pada Rabu (31/7/2024).

Baca juga: Olimpiade 2024, Hari Kedua Latihan Triatlon Batal karena Sungai Seine Tercemar akibat Hujan

Pemerintah Perancis telah menggelontorkan 1,4 miliar euro (Rp 24,74 triliun) selama sepuluh tahun terakhir untuk membersihkan Sungai Seine. termasuk dalam fasilitas pengolahan dan penyimpanan air baru yang besar di dan sekitar Paris.

Namun, hujan lebat masih membanjiri saluran air bawah tanah dan sistem pembuangan limbah kota, menyebabkan limbah yang tidak diolah terbuang ke sungai itu.

Baca juga: Sungai Seine, Ikon Paris yang Bikin Malu Olimpiade 2024

Leave a comment