Nasib Intan Turis Malaysia Makin Ngenes,Sudah Minta Maaf tapi Masih Dihujat: Ini Video Terakhirku

- Nasib Intan Nurliana, turis Malaysia yang viral dirujak netizen gara-gara beri Indonesia rating 0 makin mengenaskan. Intan tampaknya masih tak tenang meski sudah minta maaf, ia terus diserang karena kontennya yang dinilai menyakiti. Netizen Indonesia terus membanjirinya dengan hujatan, bahkan semakin ganas hingga Intan kewalahan. Dalam ungggahan terbarunya, Intan memperlihatkan tangkapan layar dari netizen yang menghujatnya...

Nasib Intan Turis Malaysia Makin Ngenes,Sudah Minta Maaf tapi Masih Dihujat: Ini Video Terakhirku

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Nasib Intan Nurliana, turis Malaysia yang viral dirujak netizen gara-gara beri Indonesia rating 0 makin mengenaskan.

Intan tampaknya masih tak tenang meski sudah minta maaf, ia terus diserang karena kontennya yang dinilai menyakiti.

Netizen Indonesia terus membanjirinya dengan hujatan, bahkan semakin ganas hingga Intan kewalahan.

Dalam ungggahan terbarunya, Intan memperlihatkan tangkapan layar dari netizen yang menghujatnya setelah memberikan rating 0 ke Indonesia.

Dengan tegas Intan lantas memberikan reaksi karena tak terima terus dihujat.

Intan merasa terganggu lantaran netizen menghinannya habis habisan.

Baca juga: Menyesal! Intan Nurliana Turis Malaysia Kapok Beri Indonesia Rating 0, Capek Dihujat: Saya Salah

"Ini adalah video terakhir saya pada akun ini, ramai yang menghantar mesej (pesan) seperti ini," ujarnya.

"Sampai mencemuh orang lain miskin," sambung Intan.

Intan mengaku jika dirinya memberikan rating 0 ke Indonesia bukan karena ingin menjelekkan.

Namun Intan hanya mengutarakan apa yang ia rasakan selama berlibur ke Indonesia.

"Saya cuma cakap apa yang saya rasa, tetapi ramai yang tidak faham dan terus menghujat orang lain," sambungnya.

Konten di Tiktok Intan itu pun telah dipenuhi dengan komentar kritikan pedas.

Baca juga: Sosok Intan Nurliana Turis Malaysia Ngaku Menyesal ke Jakarta, Mahasiswa di Thailand, Suka Berkebun

Mereka menilai jika turis itu tak punya bugdet banyak sehingga hanya mendatangi tempat-tempat yang dinilai rendah.

"keliatan bgt miskinnya wkwkwk, pdhl di jkt banyak bgt tempat MEWAH dan BERSIH. yg lo datengin plosok jakarta pantes lah gadapet apa apa aneh," ujar Piwpiww.

"Lu orang kalo di negara Lo kismin mah jangan ke jakarta .semuanya GK setara sama yg Lo mau .karna terlalu mahal buat," kata ayangsyaz.

"Alahhh.. sok sokan negara lu diatas kita.. padal sekelas makanan rendang ama nasi goreng aja lu klaim.. bagus g kemana mana dah lu.. kalau g pasti ide nge maling berdatangan," ujar bukan babumu.

Dibela Sandiaga Uno

Belum lama ini, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno ikut memberikan tanggapannya mengenai video Intan Nurliana yang memberikan Indonesia rating 0.

Tak seperti warganet lain yang langsung menghujat Intan Nurliana, Sandiaga Uno justru memberikan pembelaannya bagi sang turis.

Sandiaga Uno justru meminta masyarakat Indonesia tidak terbawa perasaan jika ada yang memberikan kritik membangun.

“Kita harus hargai setiap masukan, kita jangan bawa perasaan, jangan baper, tapi ini jadi kritik yang membangun, jadi kritik yang konstruktif," kata Sandiaga di Jakarta dikutip dari Antara, Kamis (13/3/2024).

"Ini jadi kesempatan kita untuk meningkatkan dan memperbaiki pariwisata kita, jangan menjadi terpicu saling ejek dan sebagainya,” ujar dia lagi.

Sandiaga juga mengingatkan pentingnya menjaga keramahan pada wisatawan termasuk wisman asal negeri Jiran. Pasalnya, Malaysia hingga kini masih berada pada urutan pertama yang berkunjung ke Indonesia.

Bila menilik data Badan Pusat Statistik (BPS) kunjungan wisman asal Malaysia pada Januari 2024 mendominasi yakni tercatat sebesar 16,73 persen.

Lebih lanjut, soal kritikan yang dilontarkan wisman Malaysia itu, Sandiaga juga akan berkoordinasi dengan Dinas Pariwisata (Dispar) Jakarta untuk menyiapkan solusi atas kritikan itu.

Intan Nurliana Dirujak Warganet

Seperti diberitakan sebelumnya, nama Intan Nurliana mendadak viral setelah memberi rating Indonesia 0 melalui TikToknya.

Dia kemudian ramai dirujak warganet Indonesia, hingga menerima hingga 900 pesan di medsos miliknya.

Setelah kejadian itu, Intan Nurliana mengaku kewalahan meladeni masyarakat Indonesia yang terus mengiriminya pesan.

Hingga, Intan pun membuat video permintaan maaf dan mengakui kesalahannya.

Namun, video itu mendadak hilang dari TikTok miliknya.

"Saya silap (salah), tetapi tidak perlu 900 orang hantar mesej (pesan) kepada saya, saya sudah upload video minta maaf tetapi dipadamkan oleh TikTok". tulis Intan.

Ia mengaku memberikan rating 0 untuk Jakarta berdasarkan fakta yang ditemui dan dirasakannya selama di ibu kota Indonesia ini.

Intan pun juga memperlihatkan tangkapan layar komentar-komentar dari warganet Indonesia yang menghujatnya.

Intan Nurliana mengaku memberikan rating 0 untuk Jakarta bukan karena ingin menjelekkan Ibu Kota Indonesia tersebut.

Hanya saja Intan sekedar mengutarakan apa yang dirasakannya selama berlibur ke Indonesia.

Nama Intan viral disorot usai mengaku menyesal setelah berkunjung ke Jakarta, seperti yang diunggahnya lewat konten di akun Tiktoknya @inai2ui.

Melalui kontennya, Intan Nurliana memberikan review buruk terkait kuliner, hotel, hingga kawasan di ibu kota, Jakarta.

Di sejumlah tempat yang dikunjunginya itu diakui sangat kotor hingga disebutnya semerawut.

Intan seolah tak habis fikir bagaimana orang-orang makan di tepi jalan.

"Kalau tak ke Jakarta aku takkan tahu, first impressions kitaorang, Kotor. Kita orang makan dekat restaurant je tapi still kotor.

Cawan berkulat, nasi ada macam ulat tu, padahal nampak elok je kan dalam gambar ini," tulis dalam video Tiktok @intanurliana.

Terlihat beberapa makanan yang disantapnya, yakni nasi goreng, ayam bakar, hingga sop.

Mereka juga menyebut di restoran lain yang mereka kunjungi pun semuanya kotor.

Setelah makanan, mereka mengkritik hotel tempat tinggal mereka selama di Jakarta.

"Tapi nasib i book lawa murah tapi sekitar hotel lorong tu kotor yakmat. Tikus besar kucing," katanya.

Intan juga sempat pergi ke Thamrin City, salah satu tempat favorit wisata belanja di Jakarta ternyata juga tak membuat Intan puas.

Ia juga menyebut tempat tersebut bukan seleranya sehingga ia menilai 0/10.

Intan juga menilai buruk hotel yang diinapinya.

Ia mengaku harga kamar hotel itu murah, tapi harus dibayar dengan sekitar lorong hotel yang kotor dan tikus sebesar kucing.

Meskipun begitu, dia tetap mendapat kesan baik, terutama dari keramahan supir yang mengantarnya berkeliling di Jakarta.

Di sisi lain, warganet ada yang memahami sisi sudut pandang dari Intan.

Ia juga membandingkan bahwa budget travel di Indonesia bisa dibandingkan dengan ke Kuala Lumpur, tetapi di sana memiliki kebersihan tinggi.

"Di sana orang gak bisa sembarangan jualan. Teman saya ada yang pernah jual masakan di Malaysia walaupun cuma kelas kaki lima pun harus mengikuti standar sertifikasi dan pelatihan higienis," tulis seorang warganet.

Intan mengatakan bahwa soal kebersihan itu adalah tanggung jawab bersama, tidak peduli di mana saja baik di Kuala Lumpur atau di manapun.

(Surya.co.id/ Putra Dewangga Candra Seta)

Diolah dari artikel tayang di Surya.co.id

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow