Simak Cara Menumis Kangkung Agar Daunnya Tetap Hijau dan Segar!
Tumis kangkung menjadi salah satu olahan yang disukai hampir sebagian besar orang. Selain mudah diolah, rasanya pun juga lezat.
Namun, pernahkah kamu memperhatikan? Sering kali warna kangkung yang dimasak berubah jadi hijau tua yang terlihat tidak menyegarkan. Lantas, bagaimana cara memasak tumis kangkung agar daunnya tetap hijau segar? Simak caranya berikut ini!
1. Pisahkan Batang dan Daun
Meski melelahkan, tapi cara ini bisa membantu daun kangkung tetap terlihat hijau segar. Pisahkan batang dan sayur saat menumis. Kamu bisa menumis batangnya terlebih dahulu, kemudian masukkan daunnya. Dengan demikian, tak perlu waktu lama untuk memasak daun kangkung hingga warnanya tetap segar.
2. Rebus Dulu
Kamu juga bisa merebus kangkung terlebih dahulu hingga setengah matang sebelum ditumis. Rebus kangkung dalam air mendidih sebentar. Angkat, lalu tumis dengan bumbu-bumbu lain.
Baca selengkapnya di sini.
—
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!
Pilihan Redaksi
- 5 Kesalahan Memasak Santan yang Bisa Bikin Makanan Cepat Basi, Hindari!
- 4 Resep Sajian Lebaran yang Pasti Lezat ala Chef Devina Hermawan
- 6 Ide Makanan Buat Lebaran Selain Opor dan Lontong Sayur