10 Resep Makanan yang Bagus untuk Kulit Kering dan Kusam, Sehatkan dari Dalam
Memiliki kulit kering dan kusam tentunya memengaruhi penampilan. Untuk mengatasi masalah tersebut, ada berbagai resep makanan yang bisa Bunda konsumsi untuk menyehatkan kulit dari dalam.
Makanan merupakan bagian penting dari kesehatan kulit. Jika seseorang mengonsumsi makanan sehat dan seimbang, kulitnya akan lebih mampu menjalankan fungsi perlindungannya. Bahkan, mengonsumsi makanan tertentu dapat membantu melindungi dan melembapkan kulit.
Melansir dari laman Cleveland Clinic, dengan mengonsumsi lebih banyak buah, sayur, biji-bijian utuh, kacang-kacangan, hingga ikan berlemak, dapat membantu menutrisi kulit dari dalam ke luar.
10 Resep makanan yang bagus untuk kulit kering dan kusam
Berikut adalah kumpulan resep makanan yang bisa Bunda konsumsi untuk memperbaiki kesehatan dan kecantikan kulit dari dalam ke luar.
1. Resep balado hati sapi bakar masak petai
Dilansir dari laman Medical News Today, hati sapi merupakan sumber vitamin A yang baik. Vitamin tersebut merupakan nutrisi penting untuk mengatasi kulit kering karena mengandung retinoid dan karotenoid.
Bunda bisa mengonsumsi hati sapi dengan mengolahnya berbagam makanan lezat seperti balado hati sapi bakar masak petai. Berikut adalah resepnya yang dirangkum dari buku Resep Makanan Rumahan Paling Difemari Sedapnya Variasi Balado karya Indriani.
Bahan:
- 400 gram hati sapi, potong-potong kotak
- 1 sdt air asam jawa
- 1/2 buah bawang bombai, cincang
- 2 sentimeter jahe, cincang
- 5 siung bawang putih, memarkan
- 10 buah cabai merah keriting, haluskan kasar
- 4 buah cabai merah besar, haluskan kasar
- 2 sentimeter kunyit, cincang
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 2 papan petai, bakar
- 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt gula pasir
- 3 sdm minyak, untuk menumis
Cara membuat:
- Lumuri hati sapi dengan asam jawa, diamkan selama kurang lebih 10 menit.
- Tumis bawang bombai, bawang putih dan jahe, masak sampai harum. Masukkan hati sapi, aduk sampai berubah warna dan terus masak sampai setengah matang. Setelah itu, angkat hati sapi.
- Lanjutkan memasak bumbu dengan menambahkan cabai, kunyit, daun salam, daun jeruk, garam dan gula pasir. Aduk sampai matang, tambahkan petai bakar, aduk rata, dan angkat.
- Bakar hati sapi sampai matang.
- Sajikan hati sapi dengan siraman bumbu balado.
Baca Juga : 9 Resep Makanan untuk Kulit Glowing dan Sehat, Bikin Awet Muda2. Resep salmon kukus
Dirangkum dari buku Resep Ikan Selezat Restoran Jepang karya Dapoer 2 Iboe, berikut adalah cara membuat salmon kukus:
Bahan:
- 3 sdm miso
- 2 sdm sake
- 1 1/2 sdm gula pasir
- 2 potong fillet ikan salmon, potong-potong dan buang tulang
- 4 buah paprika, buang bijinya dan iris
- 1/2 buah wortel, kupas dan iris
- 100 gram jamur enoki, bersihkan
- 2 sdm mentega
Cara membuat:
- Campur miso, sake, dan gula pasir dalam mangkuk kecil.
- Siapkan kertas alumunium, bubuhi 1/2 sdm mentega 1/4 bagian paprika, wortel, dan jamur. Letakkan ikan salmon di atasnya bubuhi campuran miso. Bungkus dan kuatkan bagian sambungannya. Buat empat buah bungkusan.
- Letakkan dua buah bungkusan ikan dalam wajan besar. Tuangi air hingga terendam, setinggi 1 1/2 sentimeter. Tutup wajan dan jerang di atas api sedang selama 15 menit atau lebih, hingga ikan matang.
- Lakukan hal yang sama dengan kedua bungkus lainnya. Lalu, angkat dan hidangkan.
3. Resep oatmeal pisang
Bahan:
- 1 liter susu cair
- 500 gram oatmeal
- 1/4 sdt garam
- 6 sdm gula palem
- 3 buah pisang, potong tipis
- 250 ml yoghurt rasa vanilla
Cara membuat:
- Campur susu, oatmeal, dan dua sendok makan gula palem dalam panci, lalu masak di atas api kecil hingga kental. Setelah itu, angkat.
- Tuang adonan ke dalam pinggan tahan panas yang telah diolesi mentega. Letakkan pisang di atasnya dan taburi dengan sisa gula palem.
- Panggang dalam oven selama 1 menit, lalu angkat. Tuangkan yoghurt di atasnya dan sajikan.
4. Resep salmon dengan saus bayam
Bahan:
- 400 gram bayam, bersihkan
- 1/2 buah lemon, parut kulitnya
- 150 ml whipping cream rendah lemak
- Garam dan merica secukupnya
- 1 blok kaldu
- 500 gram ikan salmon fillet, potong dadu
- 1/2 buah paprika merah, cincang halus
Cara membuat:
- Tuangkan whipping cream ke dalam panci, tambahkan kulit lemon, garam, dan merica secukupnya. Masak dengan api kecil dan tambahkan kaldu blok, biarkan beberapa menit. Setelah itu, angkat dan biarkan sampai dingin.
- Haluskan bayam dengan blender, masukkan ke dalam campuran whipping cream dan masak kembali dengan api kecil.
- Masukkan potongan ikan salmon, aduk perlahan hingga ikan matang dan air mengental.
- Tuangkan ke dalam piring ikan dan taburi dengan cincangan paprika. Siap untuk disajikan.
5. Resep salad alpukat dan udang
Bahan:
- 1 alpukat matang, potong dadu
- 200 gram udang, kupas dan rebus hingga matang
- 2 cangkir selada hijau
- 1/2 bawang merah, iris tipis
- 1 tomat ceri, potong menjadi setengah
- Dressing salad sesuai selera
Cara membuat:
- Campurkan selada hijau, tomat ceri, dan bawang merah dalam mangkuk besar.
- Tambahkan alpukat dan udang rebus ke dalam campuran tersebut.
- Tuangkan dressing salad sesuai selera. Aduk hingga merata dan sajikan.
6. Resep granola kacang almond
Bahan:
- 6 cangkir gandum gulung kuno
- 1 cangkir almond cincang
- 1 cangkir kenari cincang
- 1 cangkir pepitas mentah tanpa garam
- 1/2 cangkir sirup maple
- 6 sendok makan minyak canola
- 1/4 cangkir madu
- 1 sendok teh kayu manis bubuk
- 1 sendok teh ekstrak vanila
- 1/2 sendok teh garam
Cara membuat:
- Panaskan oven hingga 160 derajat celcius. Lapisi loyang atau loyang besar dengan kertas roti. Campurkan oat, almond, walnut, dan pepitas dalam mangkuk besar.
- Kocok sirup maple, minyak, madu, kayu manis, vanila, dan garam dalam mangkuk sedang hingga rata. Tuangkan di atas campuran oat dan aduk untuk melapisi.
- Sebarkan campuran di panci yang sudah disiapkan. Panggang, aduk setiap 15 menit, sampai kecoklatan ringan dan merata dan mulai mengering, 50 menit hingga 1 jam.
- Biarkan dingin sepenuhnya di dalam panci sebelum disajikan atau disimpan. Granola buatan sendiri yang disajikan di atas yogurt membuat sarapan yang memuaskan.
7. Resep kik ubi
Bahan:
- 3 butir telur ayam, pisah putih dan kuningnya
- 200 gram ubi jalar kukus yang sudah dihaluskan
- 100 gram tepung terigu
- 200 gram gula pasir
- 75 gram margarin, dilelehkan/dicairkan
- 1 sdt vanili bubuk
Cara membuat:
- Kocok kuning telur dan gula pasir hingga gula hancur dan telur mengembang.
- Masukkan ubi halus, tepung terigu, vanili, dan margarin cair secara berseling, aduk rata, sisihkan.
- Kocok putih telur hingga kaku, campurkan ke dalam adonan tepung terigu dan ubi.
- Siapkan cetakan sesuai selera, olesi dengan minyak atau mentega lalu alasi dengan kertas roti atau daun pisang. Tuangi adonan kik ubi ratakan permukaannya, taburi di atasnya dengan keju atau kacang tanah yang dicincang.
- Panggang di oven dalam suhu sedang selama 40 menit, angkat, dan dinginkan.
- Hidangkan dalam keadaan dingin. Resep ini menghasilkan 5 porsi.
8. Resep salmon kunyit panggang
Bahan:
- 500 gram salmon tanpa kulit
- 1 sdt bawang putih bubuk
- 1/2 sdt jahe bubuk
- 1 sdt paprika bubuk
- 1 sdt kunyit bubuk
- 1 sdt jintan bubuk
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt merica
- 4 sdm minyak goreng
Bahan pelengkap:
- 1 buah jeruk nipis
- 1 buah jeruk lemon
Cara membuat:
- Cuci salmon dan keringkan. Campur semua bahan lainnya dan lumuri salmon dengan bumbu hingga merata di semua permukaan. Diamkan salmon di kulkas minimal 30 menit supaya bumbu meresap.
- Panaskan oven 200 derajat Celsius dan lapisi loyang dengan baking paper. Panggang satu sisi selama 7 menit kemudian balik dan lanjut dipanggang sisi satunya selama 7 menit. Jika ingin bagian atasnya berwarna kecokelatan maka lanjut dipanggang pakai api atas selama 2 menit.
- Salmon kunyit panggang siap disajikan dengan perasan air jeruk nipis/jeruk lemon.
9. Resep salad alpukat
Bahan:
- 200 gram udang kupas, rebus dalam kaldu sampai matang dan potong-potong
- 2 buah alpukat, ambil dagingnya dan potong dadu
- 6 lembar selada, iris kasar
- 6 helai kucai, iris halus
- 200 ml mayones
- 1 butir jeruk nipis, ambil air jeruknya
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt cabai bubuk
- Peterseli, cincang halus
- 1 buah paprika hijau/merah, potong dadu kecil
Cara membuat:
- Campur mayones dengan alpukat, selada, air, jeruk nipis, garam, dan cabai bubuk. Aduk-aduk hingga merata.
- Campur udang, selada, kucai, dan campuran mayones, aduk hingga merata. Setelah tercampur rata, masukkan ke dalam mangkuk salad. Taburi dengan peterseli dan paprika, simpan dalam lemari es. Sajikan selagi dingin.
10. Resep avocado chicken salad
Bahan:
- 200 gram dada ayam, potong memanjang
- 2 sdt minyak zaitun, 1 sdt untuk ayam
- 2 sdm cuka apel
- 1 sdm air
- 1 sdt mustard
- 50 gram bayam
- 300 gram alpukat, potong-potong
- 4 buah tomat ceri, potong menjadi dua bagian
- 28 gram blue cheese, hancurkan
- Salad dressing secukupnya sesuai selera
- Lada hitam yang telah dihancurkan secukupnya
Cara membuat:
- Panaskan oven selama 2 menit. Oleskan daging ayam dengan satu sendok teh minyak zaitun. Panggang selama 4 menit, lalu balik dan biarkan hingga 3 menit atau sampai dagingnya masak. Potong daging ayam menjadi kecil.
- Campur cuka, air, mustard, dan dua sendok teh sisa minyak zaitun dalam gelas pengocok. Tutup dan kocok hingga semua bahan tercampur baik.
- Campur bayam dengan dua sendok makan dressing ke dalam mangkuk besar. Aduk hingga dressing merata pada seluruh daun bayam. Susun daging ayam, avokad, tomat, dan keju di atas bayam.
- Perciki sedikit dressing, dan taburi dengan lada hitam di atasnya. Lalu, sajikan.
Nah, itulah beberapa resep makanan yang bisa Bunda konsumsi untuk mengatasi kulit kering dan kusam. Selamat mencoba, ya, Bunda.
Pilihan Redaksi
- 11 Resep Makanan Penambah Stamina, Pulihkan Tubuh saat Lelah
- 10 Makanan yang Mengandung Vitamin B12 Tinggi, Bantu Cegah Anemia
- 10 Resep Makanan yang Dianggap Dapat Hilangkan Jerawat, Sembuhkan dari Dalam Bun!
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!