Klasemen Liga 1 Pekan ke-25 – Papan Atas Mulai Hangat Usai Persib Kalah dari Persebaya
BOLASPORT.COM – Posisi Persib Bandung di puncak teratas klasemen sementara Liga 1 mulai digoyang usai kalah telak atas Persebaya Surabaya pekan ini.
Persib Bandung nyalakan tanda bahaya usai posisinya di puncak klasemen sementara Liga 1 2024/2025 semakin terancam.
Posisi Persib makin terancam usai kalah telak 1-4 atas Persebaya pada pekan ke-25 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (1/3/2025).
Tim berjuluk Bajul Ijo tersebut membuka kemenanangan melalui gol bunuh diri Marc Klok di menit ke-61.
Lalu, Persebaya memberondong gawang Persib tiga kali di sisa waktu babak kedua melalui gol yang dicetak oleh Rizky Dwi Pangestu (79′), Bruno Moreira (81′), dan Fransisco Rivera (90+2′).
Sementara satu-satunya gol tim tamu dicetak oleh Ryan Kurnia (89′).
Sementara di laga lain, Dewa United sebagai pesaing terdekat sukses memperpendek jarak usai menang 2-1 di markas Persik Kediri di Stadion Brawijaya, Kediri, Sabtu (1/3/2025).
Dua gol kemenangan dicetak oleh Egy Maulana Vikri dan Alex Martins.
Baca Juga: Cara Persebaya Gelar Latihan di Sesi Ramadan, Paul Munster Tak Kesulitan
Satu-satunya gol Persik Kediri dicetak oleh Mohammad Khanafi.
Kini, jarak Persib dengan Dewa United tinggal lima poin saja.
Persib masih menyisakan sembilan laga sisa di musim 2024/2025.
Sembilan laga tersebut bakal jadi penentu apakah tim asuhan Bojan Hodak bisa mempertahankan gelar juara.
Marc Klok siap memandang bahwa setiap laga adalah partai final bagi Persib.
“Tetap di belakang kita, tetap support tetap kompak, ini satu game masih ada sembilan laga,” ujar Klok.
“Seperti coach bilang lebih bagus kita masih ada lima poin jaraknya dari mereka.”
“Tapi kami harus segera bangun, kita harus segera bangkit.”
Baca Juga: Update Cedera Persebaya – Malik Risaldi dan Kadek Raditya Masih Absen, Ernando dan Dejan Kembali Tampil Lawan PSM
“Kami harus terus bekerja keras dan Bobotoh harus terus di belakang kita.”
“Sembilan laga lagi, semuanya final, kami harus selesaikan satu per satu,” ujarnya.
Di lain sisi, persaingan untuk keluar dari zona degradasi semakin panas.
Per hasil pekan ini, Persis Solo berhasil keluar dari zona merah.
Tim asuhan Ong Kim Swee tersebut sukses menang 1-0 atas Borneo FC.
Kini, Persis Solo duduk di posisi ke-15 klasemen sementara dengan catatan 22 poin.
Persis Solo diprediksi bakal semakin menjauh dari zona degradasi berdasarkan jadwal bulan Maret 2025.
Pasalnya, mereka akan tampil di Stadion Manahan saat menantang Bali United dan PSS Sleman pada bulan ini.
Namun, tinggal satu laga pekan ke-25 yang ditunda, yaitu Persija vs PSIS Semarang.
Laga tersebut baru digelar pada Rabu (5/2/2025) di Stadion Indomilk Arena, Tangerang.
Klasemen Pekan ke-25 Liga 1 2024/2025