Informasi Terpercaya Masa Kini

Pilihan SUV Ladder Frame Gagah, Segini Harga Mobil Bekas Toyota Fortuner CBU

0 24

GridOto.com – Toyota Fortuner keluaran pertama yang muncul di Indonesia pada 2005 bisa jadi pilihan mobil bekas bertampang gagah.

Masih didatangkan secara utuh alias Completely Build Up (CBU) dari Thailand, ia hadir dalam format High SUV ladder frame.

Sekilas awal mula kemunculannya, Toyota Fortuner meluncur bertepatan saat Indonesia sedang mengakselerasi pembangunan infrastruktur di berbagai wilayah.

Berbekal sasis ladder frame yang dikenal tangguh di berbagai permukaan jalan, Fortuner diharapkan dapat memenuhi kebutuhan dasar konsumen hingga pelosok negeri.

Di area dapur pacu, ia saat itu baru tersedia mesin bensin 2TR-FE 2.694 cc Dual VVT-i yang mampu menghasilkan power sebesar 163 dk dan torsi 24,7 Kgm (242 Nm).

Untuk pilihan transmisinya ada dua, yakni manual 5-speed dan otomatis konvensional 4-percepatan.

Fortuner juga semakin dilirik karena dilengkapi sistem penggerak 4×4 full time yang dikenal tangguh saat melalui medan off-road.

Sistem penggerak ini bisa dipindahkan ke penggerak roda belakang 4×2 melalui tuas di sisi tuas transmisi.

Baca Juga: Jelang Bulan Puasa, Harga Mobil Bekas Toyota Fortuner Dijual Segini

 

Saat itu pilihan tipenya adalah 2.7 G dan 2.7 V untuk 4×4. Jadi, bisa diandalkan baik di aspal maupun medan off-road.

Bukan hanya soal ketangguhan, Toyota Fortuner 2005 juga fiturnya sudah tergolong komplet dengan kehadiran audio double DIN dan AC climate control.

Sementara bagi pengemudi, dimanjakan dengan Multi Information Display (MID) pada dasbor serta setir palang empat yang sudah dilengkapi pengaturan untuk audio.

SUV gagah ini juga dilengkapi sensor parkir untuk memudahkan pengguna saat memundurkan mobil.

Fitur keselamatan diwakili rem dengan ABS + EBD, seatbelt di semua bangku, collapsible steering column dan airbag ganda.

Lalu kemudian pada bulan September 2006, SUV ini mulai dijual secara Completely Knock Down (CKD).

Berikutnya pada 2007, Toyota Fortuner melengkapi line up-nya dengan memasukkan opsi mesin diesel.

Berdasarkan data di situs jual beli kendaraan online dengan filter wilayah DKI Jakarta, Toyota Fortuner CBU Thailand berada di kisaran harga Rp 125 juta-130 Juta untuk tahun 2005-2006.

Sedangkan untuk lebih lengkapnya, bisa simak tabel di bawah ini yang diambil dari kanal pricelist mobil bekas GridOto.com:

Varian Tahun Spesifikasi Harga G 4×2 A/T 2005 2.700 cc, 163 dk Rp 135 juta G 4×2 M/T 2005 2.700 cc, 163 dk Rp 125 juta G Lux 4×2 A/T 2005 2.700 cc, 163 dk Rp 130 juta G Lux 4×2 M/T 2005 2.700 cc, 163 dk Rp 128 juta V Bensin 4×4 2005 2.700 cc, 163 dk Rp 160 juta

*Disclaimer

• Harga dirangkum dari pedagang mobil bekas area Jakarta dan sekitarnya.

• Harga tergantung kondisi kendaraan.

• Daftar harga disusun berdasarkan data yang diterima hingga 2 Januari 2025.

Leave a comment