Informasi Terpercaya Masa Kini

Argentina Berjaya Tanpa Messi, Satu Poin Lagi Lolos ke Piala Dunia 2026

0 9

KOMPAS.com – Tanpa Lionel Messi, timnas Argentina tetap bisa menang di markas Uruguay. Tim Tango kini berada di ambang kelolosan ke Piala Dunia 2026.

Sang juara bertahan menunjukkan performa gemilang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol dengan mengumpulkan 28 poin dari 13 laga yang telah dilakoni.

Argentina mantap bertengger di puncak klasemen. Poin penuh terakhir mereka peroleh pada matchday 13 Kualifikasi Piala Dunia 2026, yang berlangsung pada Jumat (21/3/2025) waktu setempat.

Saat berkunjung ke markas Uruguay, Argentina meraih kemenangan tipis 1-0.

Gol tunggal pada pertandingan tersebut dicetak oleh Thiago Almada (68′).

Mentalitas juara tim Tango tetap terjaga meski tanpa kehadiran sang megabintang, Lionel Messi.

La Pulga terpaksa absen dalam dua laga kualifikasi bulan ini akibat cedera yang didapatnya setelah bermain untuk Inter Miami.

Baca juga: Hasil Uruguay Vs Argentina 0-1: Tanpa Messi dan Lautaro, Tango Menangi Clasico

Messi harus beristirahat dari kegiatan fisik dan menjalani pemulihan dari cedera otot.

Sang kapten kini bisa bersantai di rumah sambil menyaksikan rekan-rekannya berjuang untuk mencapai target lolos ke putaran final Piala Dunia 2026 di tengah pekan ini.

Argentina hanya butuh satu poin lagi untuk memastikan tiket ke Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada, arena untuk Piala Dunia 2026.

Tim Tango seperti tinggal sejengkal lagi untuk menyusul Jepang, tim pertama yang berhasil lolos melalui jalur kualifikasi.

Dengan koleksi 28 poin, Argentina unggul 15 poin dari Bolivia yang kini berada di peringkat ketujuh.

Posisi Bolivia ini berada tepat di bawah batas akhir untuk lolos otomatis ke Piala Dunia.

Perubahan format Piala Dunia 2026 menyediakan dua jatah tambahan untuk zona Amerika Selatan, dari sebelumnya 4 menjadi 6 tiket.

Baca juga: Susul Lionel Messi, Lautaro Martinez Mundur dari Timnas Argentina

Dengan lima laga tersisa, maksimal Bolivia hanya bisa mencapai 28 poin, sehingga Argentina hanya perlu satu angka tambahan untuk terhindar ancaman keluar dari enam besar.

Syarat itu memang terlihat mudah di atas kertas. Namun, Brasil bakal menjadi lawan Argentina pada partai selanjutnya.

Kedua tim akan bertemu dalam laga yang dikenal sebagai Superclasico pada matchday 14 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol di Buenos Aires, Selasa (25/3/2025) malam waktu setempat atau Rabu pagi WIB.

Brasil terus berupaya memperbaiki posisi setelah meraih kemenangan di laga terakhir melawan Kolombia dengan skor 2-1.

Raphinha dan rekan-rekan saat ini menempati peringkat ketiga dengan 21 poin, tertinggal satu angka dari Ekuador yang berada di posisi runner-up.

Leave a comment