Informasi Terpercaya Masa Kini

Kelakar Prabowo ke Panglima TNI di Acara BI: Pakai Pakaian Preman, Kayak Bankir

0 10

Presiden RI Prabowo Subianto menghadiri acara Pertemuan Tahunan Bank Indonesia di Kantor Bank Indonesia (BI), Jumat (29/11) malam.

Dalam pidatonya, Prabowo sempat berkelakar kepada Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto. Ia menyebut Agus seperti bankir lantaran gaya pakaiannya.

“Hadir juga Panglima TNI, minta maaf karena pakaian preman, kelihatan kayak bankir,” kelakar Prabowo yang disambut tawa hadirin.

Prabowo kemudian juga menyapa Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang turut hadir bersama Panglima TNI.

“Kapolri hadir enggak Kapolri? Oh Kapolri. Kalau ada Panglima TNI dan Kapolri saya merasa aman,” kata Prabowo.

Di sisi lain, Prabowo merasa terhormat lantaran diundang untuk berbicara di rapat tahunan Bank Indonesia.

“Saya sangat senang, sangat gembira dengan tema yang diangkat, yaitu ‘Sinergi Memperkuat Stabilitas dan Transformasi Nasional’, saya kira ini sangat tepat,” kata Prabowo.

Prabowo mengatakan kunci daripada kebangkitan suatu bangsa adalah sinergi, kolaborasi, kerja sama, dan persatuan kerukunan.

“Ini adalah rumus keberhasilan suatu bangsa, ini adalah hasil dari sejarah, hanya negara yang elitenya bisa rukun dan bersatu, yang elitenya bisa kerja sama, negara itu akan bangkit. Jadi saya kira kalau sudah temanya seperti ini tidak perlu saya banyak kasih pengarahan lagi karena you are on the right track,” pungkas dia.

Leave a comment