Informasi Terpercaya Masa Kini

Pilwalkot Bandung: Empat Paslon Berebut Kursi Bandung Satu

0 2

Pilwalkot Bandung tak kalah riuh dengan daerah lainnya. Sama seperti Pilgub Jabar, Pilwalkot Bandung juga diikuti empat pasangan calon

Mereka adalah Haru Suandharu-Ridwan Dhani Wirianata, Muhammad Farhan-Erwin, Arfi Rafnialdi-Yena Iskandar Ma’soem, dan Dandan Riza Wardana-Arif Wijaya.

Haru Suandharu-Ridwan Dhani Wirianata

Haru merupakan politikus senior PKS. Heru pernah menjadi Ketua DPD PKS Bandung, Ketua Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Oded, Wakil Ketua DPRD Bandung, Ketua Tim Pemenangan Sudrajat-Syaikhu, dan Ketua DPW PKS Jabar sampai sekarang.

Sementara, Ridwan merupakan politikus Gerindra. Dia juga pernah menjadi Aspri Prabowo Subianto. Ia mundur untuk fokus pertarungan di Pilwalkot Bandung.

Haru-Ridwan diusung PKS dan Gerindra di Pilwalkot Bandung 2024. Haru Suandharu dan Ridwan Dhani Wirianata punya visi ‘Bandung kota kreatif dunia yang maju, agamis, sejahtera dan berkelanjutan menuju Indonesia Emas 2045’.

Misi:

  • Mewujudkan masyarakat yang beragama, berbudaya luhur, dan berwawasan lingkungan sebagai pilar kondusifitas daerah.

  • Mengembangkan SDM yang inovatif, berkualitas, dan berdaya saing.

  • Mendorong perekonomian inklusif, tangguh, dan kreatif untuk meningkatkan kesejahteraan warga.

  • Mewujudkan penataan ruang dan infrastruktur yang harmonis, humanis, dan berkualitas.

  • Menguatkan tata kelola pemerintahan yang bersih, melayani, dan berkesinambungan.

Muhammad Farhan-Erwin

Farhan merupakan politikus Partai NasDem. Dia merupakan anggota DPR dari Dapil Jabar I. Dia berada di Komisi I dari 2019-2024. Tahun ini, dia dipilih NasDem untuk mau di Pilwalkot Bandung.

Sementara pasangannya, Erwin seorang politisi PKB. Dia menjabat sebagai Ketua DPC PKB Kota Bandung sekaligus Anggota Komisi D DPRD Kota Bandung.

Pasangan Muhammad Farhan dan Erwin diusung Partai NasDem, PKB, Gelora dan Buruh. Pasangan tersebut mengusung visi ‘Mewujudkan Kota Bandung yang unggul, terbuka, amanah, maju dan agamis melalui Pemerintahan yang berorientasi melayani serta berkelanjutan dalam mendukung pembangunan nasional’

Misi:

  • Mewujudkan pelayanan publik dan kualitas hidup warga Kota Bandung yang unggul.

  • Mewujudkan Bandung sebagai kota yang terbuka, inklusif, demokratis, setara, dan berkeadilan.

  • Pengelolaan tata pemerintahan dan pendayagunaan anggaran yang aman, bersih, jujur, efektif, akuntabel, dan tepercaya.

  • Mewujudkan Kota Bandung yang maju dalam perekonomian dan infrastruktur, yang dilakukan secara merata untuk menunjang peningkatan daya saing.

  • Membentuk karakter warga Kota Bandung yang agamis, moderat, dan toleran.

Arfi Rafnialdi-Yena Iskandar Ma’soem

Arfi Rafnialdi kini bergabung dengan Partai Golkar. Sebelumnya, dia dua kali jadi tim pemenangan Ridwan Kamil di Pilwalkot Bandung dan Pilgub Jabar.

Saat Pilpres, Arfi dipercaya sebagai ketua harian TKD Prabowo-Gibran Jabar. Arfi akhirnya didapuk menggantikan Atalia yang ditugaskan Golkar di DPR.

Sementara, Yena dikenal sebagai pengusaha. Dia merupakan anak pengusaha terkenal Ma’soem. Kariernya banyak dijalani dengan di dunia bisnis.

Arfi Rafnialdi-Yena Iskandar Ma’soem diusung Parta Golkar, PSI, PAN, Garuda, Hanura. Pasangan ini maju di Pilwalkot Bandung dengan visi Mewujudkan Kota Bandung yang nyaman, inklusif, maju, dan berkelanjutan, untuk mendukung kehidupan yang berkualitas’.

Misi:

  • Mewujudkan sumber daya yang sehat, religius, kreatif, dan berdaya saing.

  • Meningkatkan kesejahteraan warga melalui pengembangan ekonomi.

  • Meningkatkan mobilitas dan kenyamanan ruang-ruang kota.

  • Mewujudkan kota yang tangguh dan berkelanjutan.

  • Memperkuat tata kelola pemerintahan untuk layanan publik yang responsif dan partisipatif.

Dandan Riza-Arif Wijaya

Dandan sekarang politisi PDIP. Dia anak kelima mantan wali kota bandung Ateng Wahyudi Dandan juga seorang birokrat dengan jabatan terakhir Kepala Badan Pelayanan Perijinan Terpadu (BPPT) pada 2016.

Setelah itu, dia melanjutkan karier di berbagai perusahaan. Dandan juga pernah menjadi manajer Persib Junior.

Lalu, pasangannya Arif Wijaya merupakan politikus Partai Demokrat. Dia juga dikenal sebagai pengusaha di Bandung.

Dandan dan Riza diusung PDIP, Demokrat. Pasangan ini membawa visi ‘Bandung kota jasa yang agamis, sejahtera, inovatif, kreatif, dan kolaboratif yang maju dan berkelanjutan’ ke arena Pilwalkot Bandung.

Misi:

  • Mewujudkan masyarakat Bandung yang religius dan toleran, menghargai keberagaman dan memiliki karakter kesolehan sosial.

  • Menguatkan nilai-nilai budaya yang akan membangun karakter unggul dalam kehidupan masyarakat.

  • Memperkuat perlindungan hak perempuan dan anak untuk menciptakan masyarakat yang lebih adil dan setara.

  • Meningkatkan akses dan pemerataan pendidikan yang berkualitas di seluruh wilayah Kota Bandung.

  • Meningkatkan akses terhadap layanan kesehatan yang berkualitas, merata, dan terjangkau bagi seluruh lapisan masyarakat.

  • Menciptakan lapangan pekerjaan yang luas dan berkualitas guna mengurangi pengangguran dan meningkatkan taraf hidup masyarakat.

  • Mendorong pelestarian lingkungan yang berkelanjutan untuk memastikan keseimbangan antara pembangunan dan keberlanjutan ekologi.

  • Mengembangkan infrastruktur, tata ruang, dan transportasi publik yang terintegrasi dan ramah lingkungan.

  • Meningkatkan tata kelola pemerintahan yang bersih, transparan, dan akuntabel untuk meningkatkan pelayanan publik yang efektif.

  • Mewujudkan transformasi ekonomi kreatif yang inklusif dan berdaya saing.

  • Mewujudkan keamanan dan ketertiban umum yang kondusif sebagai fondasi pembangunan daerah.

Leave a comment