Informasi Terpercaya Masa Kini

Sudah Dijual di Dealer Motor Honda Tiger Versi Murah Desain Gagah Mesin Bandel Jarang Masuk SPBU

0 1

MOTOR Plus-online.com – Varian motor Honda dan Yamaha yang beredar di beberapa negara Asia tidak beda jauh dengan Indonesia.

Honda Tiger memang sempat booming dan legendaris karena dikenal memiliki mesin yang bandel dan irit bensin.

Motor baru Honda Tiger versi murah ini punya desain gagah dan jarang masuk ke SPBU dan sudah dijual di dealer Honda.

Saat ini Astra Honda Motor (AHM) masih punya motor sport murah Honda CB150 Verza.

Motor cowok ini dipertahankan karena masih banyak peminat yang cari motor sport harga terjangkau.

Di Pakistan juga banyak CB series dengan beragam desain dan kapasitas mesin yang dijual baru.

Harganya juga tidak berbeda jauh selisihnya dengan di Indonesia.

Sekilas mesin Honda CB125F mirip dengan GL Pro atau Mega Pro series yang dijual di sini.

Namun tampilannya malah seperti Honda CB125 Verza generasi pertama dengan headlamp model topeng.

Baca Juga: Siapkan KTP Syarat Kredit Motor Listrik Polytron Fox 500 Cicilan Per Bulan Rp 1 Jutaan

Baca Juga: Akhirnya Bisa Tidur Nyenyak, Ini Penyebab Harga Baterai Motor Listrik Enggak Ada yang Murah

 

Untuk varian warna Honda CB125F yang bisa dipilih ada merah, biru, putih dan hitam.

Dikutip dari laman resmi atlashonda.com.pk, motor sport entry level ini dibanderol mirip Honda CB150 Verza yakni 390.900 Rupee Pakistan atau setara Rp 22.277.119.

Honda CB125F ini dibekali mesin 125cc 4-stroke, OHV, Air-cooled.

Bore x stroke 56,5 x 49,5 mm dengan rasio kompresi 9,0:1.

 

Dibekali 5 percepatan motor sport ini sudah pakai stater elektrik dan kick stater.

Honda CB125F tinggi joknya 789 mm dengan jarak terendah ke tanah 120 mm.

Varian motor Honda yang terkenal irit konsumsi bensinnya ini makin jarang masuk SPBU karena dibekali kapasitas tangki 12,3 liter.

Dengan berat 122 kg, Honda CB125F ini pakai ukuran ban depan 2.75 – 18M/C dan ban belakang 90/90 – 18M/C.

Untuk ukuran sokbreker depan teleskopik 119 mm dan belakang dobel sokbreker.

Di situs resmi atlashonda.com.pk memang hanya menjual varian motor sport Honda harga murah.

Leave a comment