5 Bumbu Sayur Lodeh Santan yang Gurih, Sederhana tapi Nikmat
Lodeh merupakan salah satu jenis olahan sayur yang menjadi favorit keluarga. Rasanya yang gurih dan menyegarkan membuat siapa saja tertarik untuk menikmatinya.
Olahan ini biasanya dilengkapi dengan aneka macam isian yang membuatnya makin lezat. Namun, kunci dari kelezatannya adalah bumbu sayur lodeh santan.
Kamu perlu melengkapi aneka bumbunya supaya terasa nikmat. Ada beberapa jenis bumbu yang bisa kamu pilih sesuai olahan yang kamu inginkan seperti di bawah ini.
1. Bumbu sayur lodeh santan sederhana
Bahan-bahan:
- 1 buah labu siam berukuran sedang
- 6 buah kacang panjang
- 150 gram tempe
- 2 genggam daun melinjo
- 150 gram tahu kuning
- 2 sdm minyak goreng
- 2 sdt gula merah
- 750 ml air
- 2 lembar daun salam
- Sepotong lengkuas, memarkan
- 5 buah cabai merah keriting
- 2 siung bawang putih
- 5 buah bawang merah
- 2 butir kemiri
- 1/2 sdt terasi
- 65 ml santan cair instan
Cara membuat:
- Haluskan dulu cabai merah, bawang putih, kemiri, bawang merah, dan terasi.
- Potong-potong tempe, tahu, labu siam, dan kacang panjang. Petik pula daun melinjo dari tangkainya.
- Panaskan minyak dalam wajan, lalu tumis bumbu ulek bersama lengkuas dan daun salam sampai harum.
- Masukkan tahu dan tempe, aduk rata. Tambahkan air, garam, gula merah, dan masak sampai mendidih. Kecilkan api dan masak sampai bumbu meresap ke dalam tahu dan tempe.
- Masukkan juga kacang panjang dan labu siam, lalu masak sampai lunak.
- Tambahan daun melinjo dan aduk rata. Masak sampai daun agak layu.
- Masukkan santan cair, aduk rata dan didihkan.
- Jangan lupa koreksi rasa dan matikan api jika sudah matang.
2. Bumbu sayur lodeh santan dengan labu siam
Bahan-bahan:
- 1 buah labu siam, iris memanjang
- 5 buah kacang panjang
- 1 ruas lengkuas, iris tipis
- 2 lembar daun salam
- 65 ml santan instan
- 700 ml air
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- Lada bubuk secukupnya
- 4 siung bawang merah, iris
- 3 siung bawang putih, iris
- 1 buah cabai merah besar, iris
- 3 buah cabai rawit, iris
Cara membuat:
- Iris dulu bawang merah, bawang putih, dan cabai.
- Panaskan wajan, lalu tumis bawang putih, bawang merah, lengkuas, dan cabai. Masak sampai harum.
- Setelah itu, masukkan kacang panjang dan masak selama 5 menit, lalu masukkan labu siam. Aduk rata.
- Tuangkan air dan masukkan daun salam ke dalamnya, masak sampai air mendidih dan sayur empuk.
- Bumbui lodeh dengan santan, garam, kaldu bubuk, gula, dan jangan lupa tes rasa.
- Sajikan lodeh labu siam.
3. Bumbu sayur lodeh santan yang simpel
Bahan-bahan:
- 3 buah cabai hijau besar, iris serong
- 4 buah cabai merah keriting, iris serong
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 300 gram jagung manis, potong-potong
- 100 gram buah melinjo, siangi
- 100 gram labu siam, potong-potong
- 50 gram daun melinjo, isangi
- 100 gram kacang panjang, potong-potong
- 100 gram terong ungu, belah 2
- 300 ml santan kental
- 1 1/2 sdt gula merah, sisir
- 2 sdt garam
- 4 siung bawang putih untuk bumbu halus
- 8 butir bawang merah untuk bumbu halus
- 4 butir kemiri sangrai untuk bumbu halus
- 1/2 sdt merica bubuk untuk bumbu halus
- 1 sdt ketumbar butir sangrai untuk bumbu halus
- 3 sdm minyak goreng untuk bumbu halus
Cara membuat:
- Haluskan dulu semua bahan bumbu halus.
- Dalam wajan, tumis bumbu halus, irisan cabai, lengkuas, dan daun salam sampai harum.
- Setelah itu, tuang air dan masak sampai mendidih.
- Tambahkan buah melinjo dan jagung manis, lalu masak sampai jagung setengah matang.
- Setelah itu, masukkan labu siam, daun melinjo, kacang panjang, dan terong, masak sampai semua matang.
- Tuangkan santan, gula merah, dan garam. Masak sambil diaduk sampai mendidih. Angkat dan sajikan selagi hangat.
4. Bumbu sayur lodeh santan dengan telur puyuh
Bahan-bahan:
- 1 liter santan kelapa
- 150 gram kacang panjang, potong-potong
- 10 buah tahu goreng kecil
- 6 buah cabai merah keriting, iris tipis
- 5 buah petai, belah dua
- 5 buah cabai hijau keriting, iris tipis
- 3 cm lengkuas, memarkan
- 3 lembar daun salam
- 2 sdm minyak sayur
- 1 bungkus kaldu ayam bubuk
- 10 butir telur puyuh
Cara membuat:
- Panaskan dulu wajan dan minyak. Lalu, tumis cabai merah, cabai hijau, daun salam, lengkuas, dan kaldu ayam bubuk sampai harum. Kecilkan api.
- Tambahkan santan setelahnya, lalu masak sampai mendidih sambil terus diaduk.
- Masukkan bahan yang tersisa, lalu aduk lagi sampai kacang panjang matang. Tambahkan telur puyuh yang sudah matang dan dikupas.
- Angkat dan sajikan sayur lodeh selagi hangat.
5. Bumbu sayur lodeh santan dengan terong
Bahan-bahan:
- 1 buah terong ungu
- 7 buah kacang panjang
- 1/2 papan tempe semangit
- Secukupnya seasoning
- 200 ml santan
- 300 ml air
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 1 ruas lengkuas geprek
- 3 siung bawang putih untuk bumbu halus
- 5 siung bawang merah untuk bumbu halus
- 2 butir kemiri untuk bumbu halus
- 1/2 sdt kunyit bubuk untuk bumbu halus
- 1/2 sdt ketumbar utuh untuk bumbu halus
Cara membuat:
- Goreng dulu tempe sebentar, lalu iris terong dan kacang panjang.
- Tumis bumbu halus, lengkuas, daun jeruk, dan daun salam. Tambahkan air dan masak sampai mendidih.
- Setelah itu, masukkan tempe, terong, dan kacang panjang.
- Masukkan seasoning berupa garam, gula, dan kaldu bubuk.
- Tambahkan santan ke dalamnya, lalu masak sampai matang.
- Jangan lupa koreksi rasa, sajikan selagi hangat.
Aneka bumbu sayur lodeh santan di atas bisa kamu siapkan untuk dinikmati bersama keluarga. Jangan lupa lengkapi dengan lauk dan nasi hangat sebagai pelengkapnya, ya!
Baca Juga: 5 Resep Semur Telur Ceplok Kecap, Sederhana tapi Nikmat
Baca Juga: 5 Resep Pepes Ikan Kembung yang Sedap dan Nikmat
Baca Juga: 6 Resep Mie Tek-Tek Kuah dan Goreng, Lezat Menggugah Selera