Profil Calon Wakil Gubernur Papua Tengah Ausilius You,Meninggal Dunia di RSCM Jakarta
TRIBUNSORONG.COM – Berikut profil Calon Wakil Gubernur Papua Tengah, Ausilius You yang meninggal dunia di RSCM Jakarta.
Ausilius You meninggal dunia di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta, Rabu (16/10/2024) sekitar pukul 19:40 WIB.
Kabar duka ini disampaikan oleh Calon Gubernur Papua Tengah, John Wempi Wetipo.
Bagi John Wempi Wetipo, kepergian Ausilius You adalah kehilangan yang sangat besar bagi keluarga, kerabat, serta seluruh masyarakat Papua Tenga karena telah beliau perjuangkan dengan sepenuh hati.
Baca juga: Tewas Jatuh dari Balkon Hotel, Sosok Liam Payne, Profil Eks One Direction Meninggal di Usia 31 Tahun
Baca juga: Profil Jacksen F Tiago, Sosok Eks Pelatih Timnas Indonesia – Persis Solo Kini Resmi Jadi Mualaf
“Ausilius You adalah sosok pemimpin yang dikenal penuh ketulusan, dedikasi, dan pengabdian bagi masyarakat,” ujar John Wempi Wetipo (JWW).
Lantas seperti apa profil dan rekam jejak Ausilius You?
Profil Ausilius You
Lahir : 15 Oktober 1964, Uwebutu, Deiyai Miyo, Paniai, Papua Tengah
Meninggal : 16 Oktober 2024 (umur 60), Jakarta
Kebangsaan : Indonesia
Suami/istri : Anastasia Tekege
Anak : 4
Alma mater : Universitas Cenderawasih
Profesi : Guru, Politisi
Baca juga: Profil Natalius Pigai, Sosok Anggota Komnas HAM Asal Papua Ikut Dipanggil Prabowo Subianto
Baca juga: Daftar 6 Tokoh Perempuan Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran, Profil Veronica Tan hingga Sri Mulyani
Sosok Ausilius You
Ausilius You (15 Oktober 1964 – 16 Oktober 2024) adalah seorang politikus Indonesia yang merupakan pelaksana harian dan penjabat Bupati Mimika pada 4 Desember 2013–26 Februari 2014 dan 26 Februari 2014–6 September 2014.
Menurut JWW, selama hidupnya ia mengabdikan diri dengan sepenuh hati untuk memperjuangkan kesejahteraan rakyat Papua Tengah, memperkokoh persatuan, dan membawa perubahan yang lebih baik bagi tanah kelahirannya.
Kepergiannya tak hanya meninggalkan duka mendalam bagi keluarga, namun juga bagi seluruh masyarakat yang mengenal dan menghargai perjuangannya.
Kemudian di mata masyarakat, Ausilius You adalah figur yang senantiasa hadir dan dekat dengan rakyat, seorang pemimpin yang penuh dengan kebijaksanaan dan kasih sayang.
JWW menyampaikan duka yang mendalam kepada keluarga yang ditinggalkan. Semoga mereka diberikan kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi kehilangan ini.
Seluruh masyarakat Papua Tengah dan bangsa Indonesia turut berduka cita atas kepergian Bapak Ausilius You, dan kita semua akan selalu mengenang beliau sebagai sosok pemimpin yang penuh inspirasi, yang telah menorehkan jejak kebaikan yang tak akan terlupakan.
“Selamat jalan, Bapak Ausilius You. Dedikasi, perjuangan, dan kasih sayangmu akan terus menjadi api semangat bagi kami untuk melanjutkan cita-cita muliamu,” tandasnya. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul BREAKING NEWS: Calon Wakil Gubernur Papua Tengah, Ausilius You Meninggal Dunia di RSCM Jakarta.