Informasi Terpercaya Masa Kini

Dian Pelangi Prediksi Jaket Oversized Jadi Tren di Kalangan Gen Z

0 18

KOMPAS.com – Busana oversized diprediksi masih menjadi tren di kalangan Gen Z. Adapun Gen Z adalah mereka yang lahir di antara tahun 1997-2012.

Desainer Dian Pelangi memprediksi, tren ini masih akan berlangsung hingga 2025. 

“2025 itu aku lihat didominasi para Gen Z ya, jaket tuh sekarang lagi trending banget, misalnya crop jacket, denim jacket, pokoknya outerwear,” kata Dian di Jakarta, Senin (26/8/2024), seperti dilansir dari Antara.

“Dan juga look-nya itu lebih oversized, jadi bukan (busana) yang fit body atau misalnya dress gamis, itu (fit body) kayaknya udah agak lewat ya,” sambungnya.

Baca juga:

  • Tubuhmu Berbentuk Segitiga Terbalik? Hindari Potongan Busana Ini
  • Inspirasi OOTD Kondangan Hijab yang Simple

Ia menambahkan, tren busana saat ini banyak mengadaptasi selera Gen Z yang relatif simpel, namun tetap trendi.

Sementara dari segi motif, desainer kelahiran Palembang itu memprediksi busana polos atau motif minimalis masih akan menjadi favorit.

“Sekarang aku lihatnya orang lebih suka bahan polos, motif pun lebih suka yang minimalis,” tuturnya.

Pada kesempatan yang sama, Dian memperkenalkan koleksi terbarunya yang mengacu pada prediksi tren tersebut. 

Koleksi ini menggabungkan material kain wastra khas Palembang, Sumatera Selatan dengan material denim.

Meski menggunakan kain wastra Palembang yang relatif kaya motif, Dian berupaya menyeimbangkannya agar tampilannya tetap minimalis.

Look baju aku juga disesuaikan, polos tapi ada aplikasi bunganya, biar kalau mau polos bisa tetap polos dan kainnya tetap (menggunakan) kain songket,” katanya.

Baca juga:

  • 4 Tips Memakai Hijab untuk Wajah Bulat
  • 6 Warna Hijab yang Bikin Wajah Kusam, Harus Dihindari

Koleksi ini juga mengadopsi prediksi tren warna 2025 yang didominasi warna dasar dan tidak terlalu mencolok. Ini termasuk putih, hitam, merah muda, abu-abu, dan warna netral lainnya.

“Kalau aku lihat, semakin ke sini orang pilihnya warna yang natural, putih, hitam, navy blue,” tutup Dian.

Leave a comment