Informasi Terpercaya Masa Kini

Timnas Indonesia Vs Australia – Bos Dender Kirim Pesan untuk Ragnar Oratmangoen

0 11

BOLASPORT.COM – Pemilik klub asal Belgia, Dender, Sihar Sitorus memberikan pesan kepada Ragnar Oratmangoen sebelum laga timnas Indonesia vs Australia.

Sebagai informasi, Ragnar Oratmangoen merupakan salah satu rekrutan anyar Dender untuk musim ini.

Ragnar resmi menjadi bagian Dender pada 13 Agustus lalu.

Sang pemain belum menjalani debut hingga sekarang.

Debut Ragnar bersama Dender kembali tertunda karena pemain berusia 26 tahun itu harus memperkuat timnas Indonesia.

Timnas Indonesia memiliki jadwal bertanding dua kali di bulan September 2024.

Rinciannya yakni melawan Arab Saudi (5/9) dan Australia (10/9).

Ini merupakan laga Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Ragnar sendiri tampil apik saat timnas Indonesia melawan Arab Saudi.

Baca Juga: Kesan Bos Dender Usai Pertama Kali Bertemu Ragnar Oratmangoen, Dia Orang yang Ramah!

Pemain berposisi sebagai winger itu mampu membukuhkan satu gol.

Sayang, gol Ragnar belum berbuah kemenangan.

Duel timnas Indonesia vs Arab Saudi berakhir seri 1-1.

Timnas Indonesia kemudian harus melawan Australia pada 10 September mendatang.

Pertandingan nantinya terlaksana di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Sihar Sitorus berharap Ragnar bisa kembali bermain penuh pada laga tersebut.

Untuk memenuhi harapannya, Sihar Sitorus memiliki sebuah pesan kepada Ragnar.

Pria kelahiran tahun 1968 itu berpesan agar Ragnar fokus untuk memulihkan fisik agar bisa tampil maksimal di lapangan.

“Yang penting recovery.”

“Dalam hal teknik kita sudah tahu, fisiknya juga sudah tahu.”

“Yang penting recovery.”

“Sehingga main penuh pada laga nanti,” kata Sihar Sitorus kepada BolaSport.com dan Kompas.com, Sabtu (7/9/2024).

Leave a comment