Informasi Terpercaya Masa Kini

Jens Ravens Sentil STY Setelah Juara Piala AFF U19, Indra Sjafri Bereaksi

0 14

bali.jpnn.com, DENPASAR – Striker Timnas U19 Indonesia Jens Ravens senang berhasil mengantarkan Skuad Garuda Nusantara meraih gelar juara Piala AFF U19 2024.

Jens Ravens mencetak gol tunggal pada menit ke-18 setelah menerima umpan matang dari Muhammad Kafiatur dari tendangan sudut yang sebelumnya mengenai kepala bek tengah Kadek Arel.

Jens Ravens tampil apik selama Piala AFF U19 2024 dengan mencetak empat gol dan tiga asist dari lima laga.

Hebatnya, satu gol Jens Ravens di antaranya terjadi pada laga final melawan Timnas U19 Thailand di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, kemarin malam.

“Saya ingin berjalan selangkah demi selangkah.

Saya sangat senang karena saya merasa ada di posisi yang tepat saat ini, dengan tim U19 dan U20,” kata Jens Ravens dilansir laman Antara.

Dengan penampilan apiknya itu, Jens Raven mengaku sangat terhormat jika penampilannya di Piala AFF U19 menarik perhatian pelatih Timnas Indonesia Shin Tae yong alias STY.

“Saya pikir kami masih punya beberapa target yang ingin dicapai bersama tim U20.

Jadi, saya ingin fokus pada apa yang ada di sini.

Namun, jika saya mendapat kesempatan untuk tampil di tim senior atau U23, itu akan jadi kehormatan yang luar biasa,” ujar Jens Ravens.

Pelatih Timnas U19 Indonesia Indra Sjafri punya pandangan berbeda terkait sosok penyerang Jens Ravens.

Menurut mantan pelatih Bali United itu, lebih baik Jens Ravens mematangkan diri di kompetisi kelompok umur, sebelum ke timnas senior.

“Saya lebih baik buah itu matang di pohonnya. Jadi, dia (Jens Ravens) berprogress,” ucap Indra Sjafri.

Meski demikian, pria berdarah Minang ini akan sangat senang jika nantinya ada pemainnya yang dipanggil memperkuat timnas senior.

“Arahan ketua Umum PSSI sangat jelas. antara pelatih tim nasional, harus bekerja bareng, bekerja kompak,” imbuh Indra Sjafri.

“Jadi, kalau misalnya ada yang istimewa, kan tim nasional itu kan cuma satu, senior.

Saya, coach Nova, itu kan menyiapkan generasi. Mungkin nanti ada di antara mereka yang ingin dicoba di senior, ya bagus,” tutur Indra Sjafri. (lia/JPNN)

Leave a comment