Informasi Terpercaya Masa Kini

Cara Bikin Tumis Tempe Basah Bumbu Oriental

0 53

KOMPAS.com – Bumbu Oriental adalah sebutan umum untuk bumbu-bumbu yang berasal dari berbagai negara di Asia. Bumbu ini memiliki ciri khas rasa dan aroma yang kuat, seperti gurih, pedas, manis, dan asam.

Beberapa contoh bumbu oriental yang sering digunakan adalah kecap asin, saus tiram, saus hoisin, hingga minyak wijen. Ada hidangan sederhana dan mudah dibuat yang kaya rasa yaitu tumis tempe basah bumbu oriental.

Baca juga:

  • Resep Tumis Tempe Buncis Pedas, Praktis untuk Makan Malam
  • Resep Tumis Tempe Pete, Tanggal Tua Tetap Makan Enak 
  • Resep Tumis Tempe Kecap dengan Potongan Kikil Sapi

Perpaduan bumbu oriental yang gurih dan pedas berpadu sempurna dengan tekstur tempe yang lembut dan basah. Hidangan ini cocok dinikmati sebagai lauk makan nasi putih hangat. 

Simak resepnya dari buku “Paket Menu 30 Hari” (2014) oleh Ayu Kharie terbitan DeMedia, untuk membuat 4-5 porsi makan. 

Resep Tumis Tempe Basah Bumbu Oriental

Bahan

  • 250 gram tempe
  • Minyak goreng secukupnya Cincang kasar
  • 3 siung bawang putih
  • 4 buah bawang bombay
  • 3 buah cabai merah keriting
  • 1⁄2 sdm saus tiram
  • 1⁄2 sdm saus sambal
  • 1 sdm kecap manis
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt bubuk merica
  • 100 ml air
  • 1 batang daun bawang, potong
  • 1 sdm wijen sangrai untuk taburan

Cara Bikin Tumis Tempe Basah Bumbu Oriental

  1. Potong tempe menjadi kecil-kecil sesuai selera. Goreng tempe dalam minyak panas hingga berwarna kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
  2. Panaskan minyak goreng dalam wajan. Tumis bumbu cincang (bawang merah, bawang putih, cabai) hingga harum dan layu.
  3. Masukkan tempe goreng ke dalam tumisan bumbu. Aduk rata hingga tempe tercampur dengan bumbu.
  4. Tambahkan saus tiram, saus sambal, kecap manis, garam, dan merica secukupnya. Aduk rata dan masak hingga bumbu meresap ke dalam tempe. Tuang air secukupnya dan masak hingga tumisan tempe matang.
  5. Masukkan daun bawang iris dan aduk rata. Angkat tumis tempe basah bumbu oriental dan sajikan selagi hangat dengan nasi putih. Taburi dengan wijen sangrai untuk menambah aroma dan rasa.
Leave a comment