Informasi Terpercaya Masa Kini

Tidak Gengsi, Muhammad Ferarri Tetap Bersedia Tampil di ASEAN Cup 2024 demi Merah Putih

0 64

BOLASPORT.COM – Bek timnas Indonesia, Muhammad Ferarri, tetap bersedia untuk tampil di ASEAN Cup 2024.

Berdasarkan rencana, ASEAN Cup 2024 mulai bergulir pada 23 November hingga 21 Desember 2024.

Timnas Indonesia yang menempati Grup B ASEAN Cup 2024 akan berjumpa Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos.

Bagi Muhammad Ferarri, panggilan untuk membela tim nasional Indonesia menjadi kebanggaan tersendiri untuk setiap pemain.

“Ya kita selalu siap karena membela timnas Indonesia, siapa yang tidak mau,” ucap Ferarri saat ditemui awak media termasuk BolaSport.com sesuai meet and greet Liga 1 di Cinemapolis, Senayan Park, Jakarta Pusat, Sabtu (13/7/2024).

“Karena itukan sebuah kebanggaan juga bagi saya.”

“Apalagi saya cuman dulu pemain bola main di lapangan bulu tangkis main di timnas siapa yang enggak mau sih,” sambung pemain berusia 21 tahun itu.

Baca Juga: Final EURO 2024 – Punya Rekor Sempurna, Spanyol Tetap Gunakan Taktik Merendah

Ferarri sejauh ini menjadi langganan dipanggil oleh pelatih Shin Tae-yong.

Terbaru, Ferarri menjadi bagian skuad timnas Indonesia pada dua laga terakhir Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Irak dan Filipina.

Akan tetapi, Ferarri hanya menghiasi bangku cadangan.

Ferarri kalah bersaing dengan Justin Hubner, Rizky Ridho, Jordi Alba, Jay Idzes yang lebih pilih Shin Tae-yong.

Agenda ASEAN Cup 2024 ini jaraknya berdekatan dengan laga lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala 2026 Zona Asia.

Di medio November 2024, timnas Indonesia tercatat akan melakoni dua laga kandang Grup C putaran ketiga.

Menjamu Jepang (14 November) dan Arab Saudi (19 November).

Karena jadwal yang padat, PSSI mempertimbangkan bakal menurunkan tim muda di ASEAN Cup 2024 yang sebelumnya bertitel Piala AFF.

Baca Juga: Cara Shin Tae-yong Tanggapi Kritikan Pedas Para Pengamat selama Jadi Pelatih Timnas Indonesia

“Untuk SEA Games dan AFF kita masih menunggu putusan AFF dan juga SEA Games itu usia berapa yang akan dimainkan di SEA Games,” ucap Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, Kamis (20/6/2024).

“Ya jadi memang SEA Games menjadi target juga buat kita dimana tentu salah satu membentuk tim jangka panjang melalui beberapa event kompetisi salah satunya AFF. Jadi kami masih menunggu nanti usianya dulu.”

“Ya pasti kalau kita lihat dari strategi yang sudah berjalan di SEA Games biasanya usianya bukan tim senior.”

“Kalau ditanya gimana pak Kalau nanti negara-negara lain di AFF (ASEAN Cup) mengeluarkan tim senior ya enggak apa-apa.”

“Toh selama ini tim senior kita pun mayoritas generasinya di bawah 25 tahun,” kata Erick Thohir.

Menurut Erick Thohir, ASEAN Cup kini tidak menjadi prioritas PSSI.

“AFF tadi saya udah jelaskan bahwa tidak di semua kompetisi kita menargetkan hasil maksimal,” ujar Menteri BUMN itu.

“Karena satu, talenta kita jumlahnya belum cukup. Kalaupun ada kita harus menarik lagi yang muda-muda yang sekarang sudah di senior main lagi. Saya rasa tidak fair juga.”

“Mereka (pemain) juga kalau dipaksakan main 365 hari juga enggak mungkin.”

“Jadi memang ini pilihan, tetapi tadi yang saya pastikan kita bukan berarti tidak membuat tim yang terbaik untuk target-target tertentu. Tentu SEA Games menjadi prioritas, AFF menjadi sasaran antara,” ujarnya.

Leave a comment