Informasi Terpercaya Masa Kini

6 Dress yang Cocok untuk Betis Besar, Tampil Pede Tanpa Ragu

0 8

Memiliki betis besar sering kali membuat banyak perempuan merasa kurang percaya diri dalam memilih busana, terutama dress. Tak heran, jika mereka menjadi ragu mengenakan dress karena khawatir tampak tidak proporsional. Namun, kamu tidak perlu khawatir! Melalui pilihan yang tepat, kamu tetap bisa tampil menawan dan stylish.

Dress yang tepat dapat membantu menyamarkan bagian yang ingin ditutupi, salah satunya betis besar. Selain itu, pilihan model dan bahan juga sebenarnya sangat berpengaruh. Berikut Popbela sajikan rekomendasi dress yang cocok untuk betis besar. Yuk, simak!

1. Wrap dress

Wrap dress adalah salah satu pilihan terbaik untuk perempuan dengan betis besar. Model dress ini dirancang dengan sisinya yang saling bertumpuk sehingga terkesan seperti memeluk tubuh.

Wrap dress memiliki kesan klasik dan timeless bagi pemakainya. Kain yang digunakan biasanya ringan dan jatuh sehingga memberikan kenyamanan saat dikenakan.

Pilih wrap dress dengan potongan lurus dan aksen tali di bagian pinggangnya. Hal ini akan membuat pandangan orang tertuju pada pinggang.

Selain itu, penggunaan wrap dress juga bisa membuat tubuhmu terlihat lebih ramping. Jangan lupa, tambahkan sepatu hak tinggi untuk memberikan kesan kaki yang lebih jenjang.

2. Long dress

Selain wrap dress, long dress juga merupakan pilihan klasik yang selalu tepat untuk setiap kesempatan. Panjangnya yang mencapai mata kaki tentunya dapat menutupi betis besar sehingga memberikan kesan ramping dan anggun.

Pilihlah long dress dengan potongan A-line yang dapat menyamarkan area betis dan membuat kaki terlihat lebih panjang. Jika kamu ingin tampilan yang lebih glamor, pilih bahan seperti chiffon atau satin.

Desain long dress juga bervariasi, mulai dari yang sederhana hingga yang memiliki detail menarik, seperti ruffle atau belahan. Kamu bisa memilih model dengan kerah V untuk menonjolkan garis leher dan memberikan kesan lebih tinggi. Padukan dengan sepatu platform atau wedges untuk menambah tinggi badan tanpa mengorbankan kenyamanan.

3. Off shoulder dress

Model dress yang cocok untuk betis besar selanjutnya adalah off shoulder dress. Gaun ini menjadi pilihan yang feminin dan chic. Bagian bahu yang terbuka membuat kamu terlihat lebih anggun dan percaya diri.

Bagi kamu yang ingin tampil seksi, namun tidak ingin terlalu berlebihan, off shoulder dress adalah pilihan yang tepat. Pakaian ini cocok untuk berbagai acara, dari kasual hingga semi-formal.

Kamu bisa memilih warna cerah atau pastel untuk tampilan yang lebih segar, atau memilih warna gelap untuk kesan lebih elegan. Padukan pula dengan sepatu hak tinggi untuk memberikan kesan kaki yang lebih panjang.

4. Dress berwarna gelap

Warna gelap merupakan warna yang selalu aman dan efektif untuk menyamarkan area tubuh yang kurang diinginkan. Warna seperti hitam, navy, atau burgundy tidak hanya memberikan kesan elegan, namun juga menciptakan efek slimming yang dapat membuat betis terlihat lebih ramping. 

5. Dress motif garis

Gaun bermotif garis adalah pilihan cerdas dalam pemilihan dress yang cocok untuk betis besar. Motif garis ini mampu membuat tampilanmu tampak ramping dan tinggi.

Selain itu, jika kamu memilih menggunakan dress bermotif garis vertikal, hal ini akan memberikan kesan kasual yang cocok untuk acara non formal. Kombinasikan dengan sepatu hak tinggi untuk memberikan tambahan tinggi dan menambah kesan elegan.

6. Floral dress

Bagi penyuka motif bunga, dress ini tentu menjadi favoritmu. Nah, floral dress juga mampu menyamarkan betis besarmu, lho.

Floral dress memancarkan kesan ceria dan feminin bagi penggunanya. Jangan lupa, pilihlah dress dengan motif bunga kecil atau pola yang tidak terlalu ramai agar tetap terlihat elegan dan tidak berlebihan ya, Bela!

Memilih dress yang cocok untuk betis besar kini tidak perlu menjadi masalah. Berbagai rekomendasi di atas bisa kamu pilih untuk tampilan kecemu menggunakan dress.

Baca Juga: 5 Tips Padu-padan Dress Polos untuk OOTD Makin Kece

Baca Juga: Deretan Model Lengan Baju Perempuan untuk Tampil Feminin

Baca Juga: 7 Cara Mengecilkan Paha dan Betis dengan Cepat dan Mudah 

Leave a comment