Informasi Terpercaya Masa Kini

Jadwal Siaran Langsung Arab Saudi vs Indonesia Babak 3 Zona Asia

0 12

Jadwal siaran langsung Arab Saudi vs Indonesia sudah ditunggu oleh para pencinta sepak bola. Untuk menghadapi Arab Saudi, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong menganalisis kekuatan lawan. Hal tersebut dikatakan oleh Shin Tae-yong saat menghadiri konferensi pers menjelang laga pada hari Rabu, (4/9/2024).

Melihat kelebihan skill yang dimiliki oleh para pemain The Green Falcon, julukan Arab Saudi, Shin Tae-yong akan mewaspadainya. Ia juga memuji, tim Arab Saudi yang kini lebih solid dan terorganisasi di bawah asuhan Roberto Mancini.

Jadwal Siaran Langsung Arab Saudi vs Indonesia

Dalam Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, timnas Indonesia akan menghadapi Arab Saudi. Pertandingan antara Arab Saudi vs Indonesia di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan berlangsung di King Abdullah Sports City, Jeddah, pada Kamis (5/9/2024) waktu setempat, atau Jumat (6/9/2024) dini hari pukul 01.00 WIB.

Sementara itu, Roberto Mancini, pelatih timnas Arab mengakui bahwa laga melawan timnas Indonesia akan berlangsung sulit. Ini karena, timnas Indonesia mengalami perkembangan signifikan dalam 10 tahun terkahir.

Mancini juga menambahkan bahwa Arab Saudi harus benar-benar siap tampil dan yakin saat menghadapi asuhan Shin Tae-yong. Di sisi lain, tim Arab Saudi harus benar-benar siap dan percaya diri agar dapat mengalahkan lawan.

Jadwal Timnas Indonesia Kualifikasi ke-3 Piala Dunia 2026 Zona Asia Jadwal Timnas Indonesia di Kualifikasi Ketiga Piala Dunia 2026 (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/app/tom.)  

Timnas Indonesia ada di grup C kualifikasi Piala Dunia 2026, babak ketiga Zona Asia. Timnas Indonesia satu grup dengan Bahrain, China, Arab Saudi, Jepang, dan Australia. Kualifikasi Piala Dunia 2026 babak ketiga Zona Asia dimulai September 2024-Juni 2025.

Pada laga pertama, Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Arab Saudi. Setelah itu, akan menghadapi Jepang, tim peringkat 17 FIFA, tertinggi di zona Asia. Ada juga Australia, tim yang tidak pernah absen dalam kompetisi Piala Dunia 2010.

Setiap tim akan menjalani laga home dan away. Peringkat pertama dan kedua di grup akan mendapatkan tiket langsung menuju Piala Dunia 2026. Peringkat ketiga dan keempat akan lanjut ke babak keempat kualifikasi Piala Dunia 2026, dan dua tim terbawah dipastikan akan tersingkir.

Berikut jadwal lengkap Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia Babak 3 Zona Asia:

• Arab Saudi vs Indonesia: 5 September 2024

• Indonesia vs Australia: 10 September 2024

• Bahrain vs Indonesia: 10 Oktober 2024

• China vs Indonesia: 15 Oktober 2024

• Indonesia vs Jepang: 14 November 2024

• Indonesia vs Arab Saudi: 19 November 2024

• Australia vs Indonesia: 20 Maret 2025

• Indonesia vs Bahrain: 25 Maret 2025

• Indonesia vs China: 5 Juni 2025

• 10 Juni 2025: Jepang vs Indonesia

Demikian jadwal siaran langsung Arab Saudi vs Indonesia di Kualifikasi ke-3 Piala Dunia 2026. Total, ada 18 tim yang berhasil melaju ke putaran ketiga, salah satunya Timnas Indonesia. Fase ketiga Piala Dunia 2026 Zona Asia ini, akan dimulai pada tanggal 5 September 2024 – 10 Juni 2025.

Leave a comment