Informasi Terpercaya Masa Kini

Ingat Prabowo Dialog ke Anak Pedagang Bakso Novia Selli Anggraini Sambil Gebrak Meja Kabarnya Kini

0 11

TRIBUN-TIMUR.COM- Tribuners masih ingat dengan mahasiswa Universitas Pertahanan, Novia Seli Anggraini. 

Ia adalah mahasiswa yang diajak oleh Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto. 

Kala itu, Prabowo Subianto saat berkeliling di Universitas Pertahanan (Unhan) di sela kunjungan pada Senin (19/9/2022) sempat berinteraksi dengan seorang mahasiswi yang ternyata anak dari pedagang bakso.

Mahasiswi tersebut adalah Novia Selli Anggraini dari Sumatera Utara. 

Ia saat ini menjalani studi Teknik Mesin di Unhan RI. 

Ruang kelas Novi kebetulan adalah salah satu yang didatangi Prabowo.

“Nama lengkapmu apa? Novi apa?” Tanya Prabowo kepada mahasiswi yang duduk di barisan paling depan itu.

“Siap, Novia Seli Anggraini,” jawab Novi dengan sigap.

“Orang tuamu apa kerjanya?” Tanya Prabowo.

“Siap, pedagang,” ucap Novi.

“Pedagang apa?” Lanjut Prabowo.

“Siap, tukang bakso dan jamu,” kata Novi.

Prabowo pun terdiam beberapa saat, “Bapakmu?” Tanya Prabowo lagi. Novi kemudian menjawab, “Siap, Iya.”

Prabowo kemudian bertanya apakah Novi memiliki saudara. Novi pun menjawab bahwa ia memiliki seorang adik laki-laki.

“Hebat bapakmu, ya. Bapakmu tukang bakso, akan melahirkan insinyur mesin. Pahlawannya itu bapakmu,” kata Prabowo memuji keberhasilan ayah Novi dalam mendidik anaknya.

“Kamu harus sungkem sama bapakmu,” lanjutnya.

Novi pun mengangguk. Prabowo kemudian mengucapkan terima kasih dan meninggalkan ruang kelas tersebut.

Novi sebagai salah satu mahasiswi Unhan tidak dipungut biaya selama menjalani masa pendidikan. 

Seluruh mahasiswa Unhan yang dibina oleh Kementerian Pertahanan mendapatkan gratis biaya kuliah mulai dari biaya pendaftaran, biaya semester, hingga biaya hidup seperti tempat tinggal asrama dan makan.

Kabar Terbaru 

Novia kini masih tercatat sebagai mahasiswa semester terakhir teknik mesin universitas pertahanan. 

Baru-baru ini datanya terakhir pada semester delapan Universitas Pertahanan. 

Artinya, Novia sebentar lagi akan wisuda. 

Ia mulai kuliah di Universitas Pertahanan mulai 2020 lalu. 

Orangtua Pedagang Bakso-Jamu 

Novia Selli Anggraini menceritakan ayahnya adalah seorang penjual bakso. 

Selain itu, ibunya adalah seorang penjual jamu keliling. 

“Saya masukkan Novia ke Unhan karena beasiswa penuh,” ujar Sunarno, ayah Novia. 

“Kami berasal dari keluarga dari bawah. Kalau di situ kan universitas pertahanan, sudah menengah ke atas. Kita lebih bahagia kalau anaknya sukses ke depannya,” ujarnya. 

Sementara itu, Ibu Novia, Yeni Sri Suparti pun terisak sambil menceritakan kisah anaknya. 

“Saya sebagai ibunya, saya selalu ingat, Novia selalu ingat orang tuanya. Novia mengerti soal ekonomi orangtuanya. Saya bangga kepada anak saya. Allah ngasih rejeki ke kami dan kami bersyukur. Kami beribu-ribu terima kasih,” ujarnya. 

Novia menceritakan Unhan memberikan banyak fasilitas. 

“Saya yakin orang kuliah bukan hanya untuk yang mampu tapi orang-orang mau,” ujarnya. 

Ia menjelaskan Unhan memberikan banyak pelatihan lain selain kuliah.(*)

Leave a comment