Informasi Terpercaya Masa Kini

Ditanya Ikut Upacara HUT RI di IKN, Menko Airlangga: Tunggu Undangan…

0 21

JAKARTA, KOMPAS.com – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengaku belum menerima undangan upacara HUT RI ke-79 di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Hal itu disampaikan Airlangga ketika ditanya wartawan, apakah Mantan Ketua Umum Partai Golkar itu bakal menghadiri upacara HUT RI di IKN.

“Tunggu undangan,” jawab Airlangga singkat, ditemui di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, di Gedung DPR/MPR Jakarta, Kamis (15/8/2024).

Baca juga: Siapkan 5 Bus Listrik di IKN, Bos Blue Bird: Masih Gratis 1-2 Bulan Ini

Sebagai informasi, untuk pertama kalinya, upacara puncak peringatan kemerdekaan RI pada 17 Agustus mendatang bakal digelar di dua tempat, yakni IKN dan di Istana Merdeka.

Berdasarkan sumber informasi Kompas.com, sejumlah menteri pun sudah dijadwalkan untuk menghadiri upacara yang bakal dilaksanakan di IKN.

Bahkan, sejumlah menteri pun sudah dijadwalkan untuk berlabuh ke IKN pada Jumat (16/8/2024) sore hari ini, usai menggelar konferensi pers Nota Keuangan RAPBN 2025.

Awak media pun mencoba kembali memastikan, apakah Airlangga akan mengikuti menteri-menteri kabinet lain, seperti Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati hingga Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono.

Namun demikian, Airlangga kembali menyebutkan, dirinya belum menerima undangan, dan menjawab dengan kelakar terkait kehadirannya untuk upacara di IKN.

“Dapatnya undangan main pingpong hahaha,” kelakar Airlangga.

Baca juga: IMF Ramal Pertumbuhan Ekonomi RI Jauh di Bawah Target Prabowo, Airlangga: Tidak Perlu Khawatir…

Diberitakan Kompas.com sebelumnya, pelaksanaan upacara peringatan HUT RI di IKN pada 17 Agustus 2024 tidak mengundang seluruh menteri Kabinet Indonesia Maju.

Menurut Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno, hal itu mempertimbangkan kesiapan infrastruktur di IKN.

“Kita kan harus disesuaikan dengan komposisi kesiapan infrastruktur ya,” ujar Pratikno di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (5/7/2024) saat dikonfirmasi soal kehadiran para menteri para upacara HUT RI mendatang.

Selain itu, Pratikno menyebut tidak semua menteri harus hadir di Istana Kepresidenan untuk mengikuti upacara 17 Agustus.

Sebab setiap tahunnya ada menteri-menteri yang ditugaskan untuk menjadi inspektur upacara di daerah.

Baca juga: Anggaran IKN Naik di Tengah Jalan, Pengamat: Tidak Disiapkan dengan Matang…

Leave a comment