Informasi Terpercaya Masa Kini

Berkat Gol Spektakuler di EURO 2024, Wonderkid Real Madrid Dapat Tugas Spesial dari Carlo Ancelotti

0 18

BOLASPORT.COM – Arda Guler mendapat tugas khusus dari Carlo Ancelotti di Real Madrid berkat keberhasilannya mencetak gol spekatakuler di Euro 2024.

Arda Guler baru bergabung dengan Real Madrid pada musim panas 2023.

Wonderkid asal Turkiye itu diboyong dari Fenerbahce dengan total nilai transfer mencapai 30 juta euro.

Namun, musim perdananya bersama Real Madrid tak berjalan mulus.

Dirinya lebih banyak menghabiskan waktu di ruang perawatan.

Hal itu karena Guler sempat mengalami cedera panjang pada musim 2023-2024.

Dia baru benar-benar pulih saat memasuki akhir musim.

Hebatnya, penampilan Guler langsung menyala setelah sembuh total dari cedera.

Secara keseluruhan, Guler mencatatkan 12 penampilan di lintas kompetisi dengan torehan 6 gol.

Baca Juga: Insiden Memalukan Musim Lalu Terulang, Enzo Maresca Ingatkan Kembali Hierarki Algojo Penalti di Chelsea

Kemudian pemain berusia 19 tahun itu tampil hebat ketika berpartisipasi di Euro 2024.

Guler punya kontribusi besar dalam membawa Timnas Turkiye hingga ke babak perempat final.

Selama tampil di Piala Eropa kemarin, Guler mencatatkan 1 gol dan 2 assist dari 5 penampilan.

Berbicara soal sebiji golnya, lesakan tersebut tercipta dalam laga kontra Georgia di fase grup.

Guler menciptakan gol itu dengan cara yang spektakuler.

Mendapatkan ruang tembak dari jarak sekitar 23 meter, Guler melepaskan sepakan keras dengan kaki kirinya.

Bola hasil tendangan Lionel Messi-nya Real Madrid itu melengkung deras ke pojok kanan atas gawang lawan.

Gol Guler tentu menarik perhatian pelatihnya di Real Madrid, Carlo Ancelotti.

Baca Juga: Debutnya di Real Madrid Kurang Manis, Endrick Tetap Dipuji Carlo Ancelotti

Baru-baru ini, Ancelotti memberi Guler instruksi khusus supaya lebih sering melepaskan tembakan dari luar kotak penalti pada musim depan.

“Arda (Guler) datang dengan sangat baik, dia banyak berlatih selama liburan,” kata Ancelotti seperti dikutip BolaSport.com dari Managing Madrid.

“Dia datang dengan lebih kuat, lebih tangguh, dan dengan kualitas yang sama.”

“Musim ini akan menjadi musim yang penting baginya, dengan lebih menonjol.”

“Posisi terbaik Arda adalah di antara garis, dia bisa menjadi pemain nomor 10 atau berada di kanan.”

“Yang bukan posisinya adalah di kiri karena dia memiliki kaki kiri yang bagus.”

“Jika dia memiliki kesempatan untuk menembak, dia harus melakukannya.”

“Di masa mendatang, Arda bisa menjadi salah satu dari tiga gelandang,” imbuhnya.

Leave a comment