Informasi Terpercaya Masa Kini

5 Ide Baju Gereja Terusan yang Klasik dan Chic

0 33

Siapa bilang saat beribadah kamu nggak bisa tampil modis dan tetap sopan? Coba lihat beberapa inspirasi outfit baju gereja terusan berikut yang dijamin penampilanmu tetap proper untuk momen mendekatkan diri ke Tuhan, tapi terlihat modis dalam waktu bersamaan!

Warna terusan putih yang klasik memang jadi andalan, tapi jangan ragu untuk eksplorasi warna lain yang bisa memberikan kesan berbeda yang tentu aja cocock dengan momen beribadah di gereja. Selain itu, padu-padan baju terusan untuk ke gereja juga bisa kamu kreasikan dengan berbagai aksesori yang simpel tapi tetap elegan. Nah, penasaran kan seperti apa ide-ide OOTD ke gereja dengan terusan a la selebgram ini? Keep reading!

1. Terusan model lipit warna merah keunguan

Potongan model terusan berpotongan midi ini sederhana, cocok buat dikenakan saat beribadah ke gereja. Namun, dengan desain lipit dan aksen tali di depan, membuat terusan ini terlihat lebih modis. Pasangkan dengan sandal heels putih minimalis untuk melengkapi penampilan.

2. Terusan model blazer full motif

Model terusan blazer bakal membuat penampilan lebih sleek saat ke gereja. Jika bosan dengan terusan-terusan polos, kamu bisa pilih terusan full motif seperti yang satu ini. Pilih warna netral yang tak terlalu terang biar nggak kelihatan berlebihan, ya. Lalu, sempurnakan look dengan aksesori merah buat sentuhan bold yang juga proper dikenakan saat ke gereja.

3. Terusan babydoll putih dengan motif floral

Jika ingin tampil girly dan manis, terusan model babydoll bisa jadi andalan untukmu. Terusan dengan warna putih dan motif floral warna powder blue lembut bakal membuat penampilan tampak makin feminin. Tambahkan kalung dan heels dengan aksen mutiara cantik biar penampilan makin modis.

4. Terusan putih panjang klasik

Buat misa hari-hari besar kamu bisa coba tampil maksimal dengan slip dress berpotongan maxi warna putih yang dilengkapi dengan cover-up cantik semi tembus pandang yang bakal membuat penampilan tetap sopan. Lengkapi outfit dengan aksesori minimalis berwarna senada biar kelihatan chic.

5. Terusan flare putih classy

Modis, sopan, dan tetap nyaman. Ketiga hal itu bakal kamu dapatkan dengan OOTD mengenakan terusan flare warna putih ini. Berikan kesan retro dengan aksesori earth tone yang juga akan membuat penampilan tampak lebih classy.  

Baca Juga: 7 Jenis Sepatu Wanita yang Wajib Dimiliki, Cocok untuk Berbagai Acara

Baca Juga: Macam-macam Rok Lipit Kekinian & Tips Padu-padannya yang Stylish

Baca Juga: Deretan Model Baju Kurung Brokat untuk Pesta

Leave a comment