10 Harga Tas Coach Original, Simple dan Timeless!
Coach jadi salah satu merek fashion branded yang cukup populer. Jenis produk yang paling terkenal adalah tas perempuannya. Dengan keberadaannya yang sudah cukup lama di dunia fashion, Coach terbilang berhasil mempertahankan eksistensinya.
Dengan harga yang terbilang cukup tinggi, ada saja barang KW yang beredar. Maka dari itu, kamu perlu tahu harga tas Coach original supaya tidak tertipu dengan yang palsu. Selain harganya, perhatikan pula detail tas Coach asli di bawah ini, ya!
1. Brooklyn Shoulder Bag 28
Harga tas Coach original pertama dari Brooklyn Shoulder Bag 28 yakni Rp6.790.000. Tas ini memiliki look yang minimalis dan elegan dengan style a la New York yang khas.
Terbuat dari kulit asli, kualitas dari Brooklyn Shoulder Bag 28 ini pun tak perlu diragukan lagi. Meski terlihat simple, tetapi tas ini di atas juga dilengkapi dengan saku dan juga tali bahu yang nyaman.
2. Tabby Shoulder Bag 26
Seri Tabby Bag dari Choach terbilang menjadi salah satu edisi favorit dari para penggemar brand ini. Salah satu variasinya adalah Tabby Shoulder Bag 26 yang harganya di kisaran Rp11.490.000.
Memiliki model khas 1970-an, tetapi ada sentuhan modern pada produk ini. Tabby Shoulder Bag 26 memiliki tampilan kulit yang halus dan berkilau. Dengan model shoulder bag, kamu juga bisa memakainya sebagai sling bag karena dua tali yang bisa dilepas.
3. Empire Carryall Bag 28
Terinspirasi dari gaya vintage, Empire Carryall Bag 28 juga terbuat dari kulit asli. Hal itu membuat harga tas Coach original ini pun sebanding dengan kualitasnya, yakni Rp12.790.000.
Meski tampaknya kecil, tetapi Empire Carryall Bag 28 dilengkapi dengan kompartemen ritsleting tengah yang aman. Selai itu, ada dua bagian terbuka yang mudah diakses dan juga gesper di dalam untuk memperluas space-nya.
4. Safari Bag
Selain Tabby Bag, ada pula pilihan mini bag yang tak kalah menarik bernama Safari Bag. Tas ini bisa kamu dapatkan seharga Rp7.990.000. Menariknya, seri tas di atas terinspirasi dari tas khas New York dan desain tas Coach terlaris tahun 1968.
Dilengkapi dengan kantong luar dan penutup turnlock yang ikonik dan tali rantai yang bisa dilepas, kamu bisa memakainya dengan berbagai gaya.
Baca Juga: 15 Merek Tas Selempang Perempuan Branded, Berkualitas!
5. Tabby Shoulder Bag 26
Kembali dengan seri Tabby Bag, tetapi kali ini adalah Tabby Shoulder Bag 26. Sedikit berbeda dari sebelumnya, model tas satu ini dilengkapi dengan sentuhan ikonik. Warnanya pun tersedia bukan hanya hitam saja, tetapi juga dark stone dan chalk. Harga tas Coach original Tabby Shoulder Bag 26 adalah Rp10.290.000.
6. Willow Tote Bag 18
Kalau kamu sedang mencari tas dengan space yang besar dan luas, maka Willow Tote Bag 18 jadi pilihan yang tepat. Harganya pun tergolong masih terjangkau, yakni Rp5.790.000.
Dengan harga tersebut, kamu bisa mendapatkan ukuran 18x14x10 dengan kompartemen ritsleting tengah dan tali yang adjustable. Dengan begitu, kamu bukan hanya bisa memakainya di bahu saja, tetapi juga untuk selempang.
7. Juliet Shoulder Bag 25
Harga tas Coach original seri Juliet Shoulder Bag 25 adalah Rp8.090.000. Modelnya sangat trendi dengan bahan kulit berkilau metalik. Tas ini juga dilengkapi dengan saku di bagian dalam untuk menyimpan barang-barang penting. Selain itu, ada pula kompartemen dan tali rantai yang bisa dilepaskan.
Baca Juga: 10 Rekomendasi Tas PVC Terbaik untuk Konser, Stylish Banget!
8. Juliet Shoulder Bag In Signature Textile Jacquard
Berbeda dari produk-produk sebelumnya yang polos, Juliet Shoulder Bag In Signature Textile Jacquard dilengkapi dengan motif Coach yang khas. Detail tas ini dilengkapi dengan snap pocket dan penutup zip-top yang membuatnya makin fungsional.
Harga dari Juliet Shoulder Bag In Signature Textile Jacquard adalah Rp8.990.000.
9. Swing Zip Bag With Grommets
Harga tas Coach original dari Swing Zip Bag With Grommets adalah Rp10.290.000. Detail produknya tampak unik karena menggunakan glovetanned leather yang tampilan luarnya seperti berlubang. Di dalamnya, tas ini dilengkapi dengan penutup ritsleting dan slot kartu. Dengan empat kaki di bagian pangkalnya, tas ini tampak kokoh saat diletakkan.
10. Bowery Satchel 24
Terakhir, Bowery Satchel 24 menjadi sling bag berbahan kulit yang cocok untuk melengkapi style-mu yang feminin. Dengan harga Rp8.990.000, kamu bisa mendapatkan tas berbahan glovetanned leather yang awet dan tahan lama.
Di dalamnya juga terdapat snap pocket untuk menyimpan barang esensial. Lengkap dengan penutup ritsletingnya, Bowery Satchel 24 ini aman dipakai untuk berbagai acara.
Demikian harga tas Coach original yang berkisar dari Rp5 juta sampai dengan belasan juta. Jadi, jangan sampai kamu tertipu dengan harga tas yang sangat murah karena bisa jadi barang tersebut bukan tas Coach yang asli. Selamat berbelanja, Bela!
Baca Juga: 10 Prediksi Tren Fashion 2025, Stripes sampai Animal Print
Baca Juga: 8 Prediksi Tren Sepatu Wanita 2025, Loafers sampai Clogs
Baca Juga: 7 Prediksi Tren Kecantikan 2025, dari Makeup sampai Skincare