7 Tanda yang Biasa Ditunjukkan Orang Menjelang Kematian

Pengalaman setiap orang menjelang ajal tak selalu sama. Namun memahami tanda bisa membantu keluarga lebih ikhlas saat kematian menjemput.

7 Tanda yang Biasa Ditunjukkan Orang Menjelang Kematian

TEMPO.CO, Jakarta - Kapan datangnya kematian memang rahasia Illahi. Namun ada beberapa hal yang disebut sebagai tanda-tanda orang sedang mendekati ajal, seperti yang disampaikan perawat di badan amal Marie Curie, Maria Sinfield.

Ia menjelaskan pengalaman setiap orang menjelang ajal tak selalu sama. Namun memahami tanda bisa membantu keluarga yang ditinggalkan lebih siap dan ikhlas saat malaikat maut menjemput anggotanya. Berikut tujuh tanda yang diberikan Sinfield.

Reaksi melambat

Sinfield menjelaskan orang yang akan meninggal biasanya bereaksi lebih lambat dan selalu merasa lelah di hari-hari terakhirnya, bahkan untuk melakukan kebiasaan sederhana seperti berbicara dan makan.

Tak mau makan

"Sering orang tersebut tak ada lagi energi, tidak lagi aktif, sehingga makan dan minum lebih sedikit," ujar Sinfield kepada Mail Online.

Merasa hangat atau dingin yang tak biasa

Tanda lainnya adalah orang yang mendekati ajal itu akan merasakan perubahan suhu tubuh, terkadang merasa hangat, kadang dingin yang tak biasa. Karena fungsi tubuh menurun, begitu juga sirkulasinya sehingga memunculkan tanda tersebut.

Perubahan pola bernapas

Saat orang menghabiskan jam-jam terakhir hidupnya, Sinfield menyebut pola bernapas pun mengalami perubahan, jadi lebih lambat dan tersengal. "Perubahan pernapasan itu sangat kecil dan tersamar sehingga anggota keluarga pun mungkin tak memperhatikan," ujarnya.

Bersuara berisik

Karena terjadi perubahan pola bernapas maka terkadang orang tersebut pun kehilangan kesadaran sehingga tak mampu membersihkan kotoran yang keluar dari mulut atau tenggorokan, yang biasanya menimbulkan suara berisik yang tak nyaman didengar. Namun Sinfield menjelaskan kemunculan suara tersebut tak membuat pasien stres atau merasa sakit. Mengubah posisinya bisa membantu mengatasinya.

Sangat ingin mengatakan atau melakukan sesuatu

Saat merasa sudah mendekati ajal, beberapa orang sering ingin melakukan atau mengatakan sesuatu yang tak pernah dilakukan sebelumnya. Contohnya sangat ingin bertemu kerabat atau anggota keluarga yang sudah lama tak berjumpa atau tidur bareng anggota keluarga itu.

Kebingungan

Masalah lain yang sering dialami orang yang akan meninggal dunia adalah kebingungan atau berhalusinasi. Sinfield meminta anggota keluarga membuat orang tersebut senyaman mungkin. Selain obat-obatan, ia juga butuh dukungan emosional.

Pilihan Editor: Ragam Masalah Kesehatan Mulut yang Mengindikasikan Kondisi Lebih Serius

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow