Perbedaan Telur Bebek dan Telur Ayam: Mana yang Lebih Sehat dan Lezat?

Apa bedanya telur bebek dan telur ayam? lebih bernutrisi mana? Yuk kita simak penjelasannya,

Perbedaan Telur Bebek dan Telur Ayam: Mana yang Lebih Sehat dan Lezat?

KOMPAS.com – Telur adalah salah satu sumber protein yang bergizi dan hampir semua orang pasti sering memakannya.

Kebanyakan telur yang beredar di pasar dan supermarket adalah telur ayam. Selain itu, terdapat telur lain yang tidak kalah populer dengan telur ayam, seperti telur bebek, dan puyuh.

Tidak kalah dengan telur ayam, telur bebek juga sering dikonsumsi manusia mulai dari yang masih mentah maupun sudah diolah seperti telur asin, martabak telur, dan kerak telur.

Baca juga: Kenapa Telur Rebus Ada Bintik Hitam? Ini Jawaban Pakar Gizi

Lantas apa yang membedakan telur bebek dengan telur ayam?

Perbedaan telur bebek dan telur ayam

Dilansir dari laman The Spurce Eats, terdapat perbedaan antara telur bebek dan telur ayam seperti bentuk, kandungan nutrisi, cara memasak, olahan makanan, dan tempat dijualnya.

1. Bentuk Telur Bebek

Cangkang telur bebek mempunyai warna yang bervariasi mulai dari warna putih, berbagai corak abu-abu, hijau muda, coklat, berbintik, dan hampir hitam tergantung jenis bebeknya.

Namun yang sering ditemui di Indonesia cangkang telur bebek biasanya berwarna hijau muda kebiruan. Sedangkan, cangkang telur ayam yang sering ditemui hanya berwarna putih dan coklat.

Baca juga: 6 Manfaat Telur Setengah Matang, Bantu Turunkan Berat Badan

Selain perbedaan warna, cangkang telur bebek jauh lebih tebal daripada telur ayam. Terdapat juga perbedaan pada kuning telurnya, kuning telur bebek berukuran dua kali lipat dari kuning telur ayam dan putih telur bebek lebih bening daripada putih telur ayam.

2. Kandungan Nutrisi

Karena telur bebek lebih besar dari telur ayam maka kandungan protein, lemak, kolesterol dan kalorinya lebih banyak dari telur ayam.

Telur bebek mempunyai berat sekitar 3,5 ons, dibandingkan dengan telur ayam yang beratnya hanya 2,5 ons.

Selain itu telur bebek mengandung 660 miligram kolesterol yang sudah melewati rekomendasi asupan harian yang direkomendasikan untuk orang sehat, sedangkan telur ayam hanya mengandung 285 miligram kolesterol dalam satu butirnya.

Dari segi kalori dan protein tentunya telur bebek akan mengandung lebih banyak kalori dibanding telur ayam, telur bebek mengandung 130 kalori dan 9 gram protein sedangkan telur ayam yang hanya mengandung 80 kalori dan 7 gram protein.

3. Cara memasak Telur bebek

Sebenarnya telur bebek mempunyai banyak kesamaan dengan telur ayam untuk cara memasaknya, seperti digoreng, diacak, direbus dan dipanggang.

Baca juga: Info Pangan 26 Februari 2024: Harga Beras dan Telur Naik, Cabai Turun

Tetapi yang membedakan cara memasak telur bebek dan telur ayam ini terdapat pada waktu memasaknya yang lebih lama sekitar 1-2 menit lebih lama daripada telur ayam.

4. Olahan telur bebek

Olahan telur bebek sangat beragam di seluruh dunia terutama di Asia yang menyajikan olahan bebek dari yang klasik hingga kekinian.

Terdapat beberapa olahan telur bebek yang cukup terkenal dan sering dinikmati banyak orang, seperti telur seribu tahun atau telur pitan, telur asin khas brebes, kerak telur betawi, martabak telur dan berbagai olahan lainnya.

5. Tempat dijualnya

Seperti yang kita ketahui telur bebek tidak tersedia secara luas seperti telur ayam yang mudah ditemui di mana saja, hanya pasar atau supermarket dan penjual-penjual tertentu yang menjual telur bebek seperti agen atau supplier telur.

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow