Masih Diperankan Lee Young Ae, Drama Korea Dae Jang Geum Season 2 Siap Digarap Tahun Ini!

Drama Korea Jewel in the Palace atau Dae Jang Geum akan dibuat Season 2 setelah 20 tahun. Lee Young Ae masih jadi pemeran utama!

Masih Diperankan Lee Young Ae, Drama Korea Dae Jang Geum Season 2 Siap Digarap Tahun Ini!

CewekBanget.ID - Dae Jang Geum atau Jewel in the Palace adalah salah satu drama Korea paling populer ya, girls.

Bisa dibilang juga nih kalau drama Korea Dae Jang Geum ini adalah salah satu yang membuka Hallyu Wave secara global, termasuk di Indonesia.

Nama aktris Lee Young Ae juga enggak bisa dilewatkan begitu saja kalau membahas tentang drama Korea Jewel in the Palace ini.

Dikenal juga dengan visualnya yang enggak banyak berubah sejak sebagai Dae Jang Geum, ia pun dikabarkan akan kembali memerankan karakter ini.

Yuk kepoin info selengkapnya, girls!

Akan diproduksi Fantagio dan Lee Young Ae akan kembali berperan

Pada Selasa (30/1), diketahui kalau Fantagio udah menandatangani kontrak untuk pembuatan season kedua drama Korea Dae Jang Geum.

"Drama sejarah blockbuster Uinyeo Dae Jang Geum bersiap untuk mulai syuting pada bulan Oktober.

Dengan aktris utama Lee Young Ae yang dipilih tahun lalu di bulan Juni, kami baru-baru ini menyelesaikan penandatanganan kontrak dengan penulis naskah drama," ungkap pihak Fantagio.

Kalau season pertama adalah Dae Jang Geum (Jewel in the Palace), untuk season 2 nantinya kemungkinan berjudul The Righteous Woman, Dae Jang Geum.

Namun judul dengan bahasa Inggris ini kemungkinan masih bisa berubah nantinya.

Baca Juga: Drama Korea Tentang Kuliner dan Makanan yang Auto Bikin Lapar!  

Season 2 setelah 20 tahun!

Drama Korea Jewel in the Palace ini pertama kali tayang di MBC pada 2003 lalu.

Jadi, season 2 ini akan menandai 20 tahun sejak season pertamanya tayang.

Di Uinyeo Dae Jang Geum nanti akan menceritakan tentang kehidupan Dae Jang Geum sebagai uinyeo atau dokter wanita di kerajaan saat itu.

Dae Jang Geum populer sebagai drama dengan tema kuliner kerajaan

Jewel in the Palace brlatar waktu di masa dinasti Joseon dan populer di Indonesia karena sempat tayang di salah satu TV swasta.

Drama Korea satu ini diangkat dari kisah nyata, tentang seseorang perempuan bernama Dae Jang Geum yang jadi juru masak di kerajaan.

Jang Geum juga menjadi dokter atau tabib perempuan pertama di zaman kerajaan.

Jang Geum tertarik dengan dunia kuliner dan dia mulai merintis jadi koki istana yang semakin hebat.

Baca Juga: Queen Comeback! Kepoin Info Drama Korea Lee Young Ae Terbaru  

Namun seiring berjalannya waktu dan konflik di dalam kerajaan, Jang Geum kemudian diasingkan ke Pulau Jeju.

Di sana ia banyak belajar untuk mengenal obat-obatan dan metode penyembuhan, sehingga membuatnya tertarik mendalami ilmu medis juga.

Lewat drama ini kita bisa melihat berbagai jenis makanan tradisional era Joseon, girls.

Untuk season 2 proses syutingnya kemungkinan akan dilakukan mulai bulan Oktober mendatang. Jadi, nantikan ya, girls!

 Baca Juga: Intip Momen Pembacaan Naskah Drama Korea Queen of Tears yang Dibintangi Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won  

(*)

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow