Ketahui 5 Tanda Cowok Hanya Nyaman Tapi Tidak Mencintai, Jangan Baper!

Ini dia berbagai tanda cowok hanya merasa nyaman tapi tidak mencintai kamu. Awas, jangan baper dulu!

Ketahui 5 Tanda Cowok Hanya Nyaman Tapi Tidak Mencintai, Jangan Baper!

Stylo Indonesia - Stylovers, sudah tahu belum apa saja tanda cowok hanya nyaman tapi tidak mencintai kamu?

Dalam menjalani hubungan, seorang laki-laki bisa saja selalu berperilaku baik terhadap kamu.

Namun, itu bukan berarti dia sudah pasti mencintai kamu lho, Stylovers!

Bisa saja dia bersikap baik karena memang merasa nyaman bersamamu, meski sebenarnya tidak tidak benar-benar mencintai kamu dengan serius.

Yuk, simak berbagai tanda laki-laki cuma merasa nyaman tapi tidak mencintai kamu berikut ini!

1. Kamu yang menyatakan cinta duluan

Cinta seharusnya menjadi ikatan yang istimewa di antara dua orang.

Menyatakan perasaan cinta adalah hal yang penting dalam sebuah hubungan.

Ketika pasangan sudah menyatakan conta, hal ini bisa membuat hubungan terasa nyaman.

Namun, Stylovers perlu berpikir kembali jika kamu duluan yang menyatakan cinta dan pasangan tidak pernah membalasnya.

Baca Juga: 3 Tanda Cowok Friendly dan Gak Tertarik Sama Kamu, Jangan Baper Dulu!

Bisa jadi, ini memang tanda bahwa ia tidak benar-benar mencintai kamu dan hanya merasa nyaman.

2. Perhatikan matanya

Pasangan yang kerap mengatakan cinta juga tidak bisa dipercaya begitu saja lho, Stylovers!

Ketulusan seseorang bisa terlihat dari tatapan matanya.

Cara termudah untuk mengetahuinya adalah perhatikan mata pasanganmu saat dia mengatakan cinta.

Kalau dia bilang cinta tapi tidak dapat melakukannya sambil melihat matamu dengan penuh kesungguhan, kamu perlu berpikir ulang.

Bisa jadi, itu hanya kata-kata kosong yang ia ucapkan.

3. Kamu meragukan perasaannya

Perasaan ragu yang kamu rasakan juga bisa menjadi petunjuk atas keadaan hubunganmu lho, Stylovers.

Jika ia benar-benar mencintaimu, seharusnya kamu akan tahu tanpa ragu.

Baca Juga: Coba Mulai Peka Yuk, Ternyata Ini 5 Tanda Cowok Naksir Kamu!

Sebab, ia akan melakukan hal-hal yang menunjukkan rasa cintanya serta memprioritaskan kamu.

Ia juga akan menerima dan menghargai setiap usaha kamu untuk hubungan kalian.

Namun kalau perilakunya masih membuatmu ragu akan perasaannya, bisa jadi itu memang tanda kalau dia tidak benar-benar mencintaimu.

4. Diperkenalkan sebagai teman

Keluarga adalah salah satu elemen yang paling penting dalam hidup seseorang.

Laki-laki yang memperkenalkanmu kepada keluarganya memang bisa menjadi salah satu tanda keseriusan.

Namun, pastikan bahwa ia memperkenalkanmu pada keluarganya sebagai pasangan.

Kalau kamu masih diperkenalkan kepada keluarganya hanya sebagai teman, sepertinya posisi kamu sebagai pasangan belum cukup aman, nih.

Mungkin kamu perlu mempertimbangkan lagi keseriusannya dalam hubungan ini, Stylovers.

5. Kamu tidak merasa diprioritaskan

Baca Juga: Cek Pasangan Sekarang! Ini 5 Tanda Kalau Pacar Beneran Sayang Kamu

Memprioritaskan pasangan tentunya adalah salah satu tanda cinta.

Namun, memprioritaskan kamu bukan berarti dia harus selalu mendahulukan kamu di atas semua kepentingan, ya.

Tentunya, dia boleh-boleh saja masih meluangkan waktu untuk dirinya sendiri, keluarga, pekerjaan, teman-temannya, dan kamu.

Asalkan kamu bisa merasakan bahwa dia bisa membagi waktu dan perhatiannya secara adil dan proporsional.

Namun jika kamu merasa prioritasnya masih berat sebelah kepada hal lain, hal ini bisa jadi tanda kalau ia hanya sebatas merasa nyaman denganmu.

Nah, itu dia Stylovers berbagai tanda laki-laki cuma merasa nyaman tapi tidak mencintai kamu. Kalau kamu merasakannya, sebaiknya jangan terlalu baper dulu ya! (*)

Baca Juga: Tips Jitu PDKT ke Cowok Lewat Instagram, Cuma Reply Story Bisa Jadian?

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow