Curhat Meggy Wulandari Soal Rumah Tangga Dengan Pak Muh,Tiga Anak ,Tak Diizinkan, Masuk ke KK Suami

-- Artis Meggy Wulandari kembali jadi sorotan setelah memposting curhatan ke media sosial. Isi curhatan Meggy Wulandari bak menyinggun kondisi rumah tangganya dengan suami Pak Muh. Dalam salah satu ucapan, Meggy Wulandari mengisyaratkan soal dirinya kini menyerah. "Bismillah.. Tidak ada rumah tangga yang ingin berpisah,citra baik akan terus ditampakan karena itu bagian dari doa, Ada dimana aku merasa lelah, Yaa ALLAH aku hanya...

Curhat Meggy Wulandari Soal Rumah Tangga Dengan Pak Muh,Tiga Anak ,Tak Diizinkan, Masuk ke KK Suami

TRIBUNSUMSEL.COM -- Artis Meggy Wulandari kembali jadi sorotan setelah memposting curhatan ke media sosial.

Isi curhatan Meggy Wulandari bak menyinggun kondisi rumah tangganya dengan suami Pak Muh.

Dalam salah satu ucapan, Meggy Wulandari mengisyaratkan soal dirinya kini menyerah.

"Bismillah.. Tidak ada rumah tangga yang ingin berpisah,citra baik akan terus ditampakan karena itu bagian dari doa, Ada dimana aku merasa lelah, Yaa ALLAH aku hanya ingin dicintai,dihargai keberadaan ku disayangi sepenuh hati.Aku selalu berusaha waras untuk bisa jadi yang terbaik untuk anak-anaku," ujar Meggy Wulandari.

Lebih Jauh, Meggy Wulandari menyendiri soal kartu keluarga dimana ketiga anak dari Kiwil tak bisa dimasukan.

"Aku slalu berusaha baik untuk banyak orang, Aku hanya ingin dicintai disayangi sepenuh hati begitu juga anak-anak ku.Perpisahan akan berdampak untuk anak-anak, sekuat apapun aku bertahan rasanya runtuh, hidup selalu disalahkan tidak pernah benar dengan bawa anak yang bukan anak kandungnya yang selalu ada gesekan yang bahkan soal kartu keluarga saja.Tidak diizinkan anak-anak ku masuk dalam Kartu keluarga,"tulisnya.

Padahal diterangkan Meggy Wulandari, jika dirinya sudah menjual aset rumah di Jakarta untuk tinggal di Makassar.

"Aku jual semua aset ku untuk beli rumah di Makassar kelak rumah itu ada untuk anak dan kami pindah dan anak ku bisa punya Kartu keluarga sendiri.Batin sakit terombang ambing di kampung orang bawa 3 anak,"ucapnya.

Meggy Wulandari bak menyalahkan mantan suaminya Kiwil lantaran tak ikut bertanggung jawab.

"Ini anak-anak kiwil harus kiwil yang biayai bukan salah ku kiwil gak tanggung jawab.Untuk bisa diterima mandi air mata Astagfirullah ampuni aku yaa rabb," jelasnya.

Diakhir tulisannya, Meggy Wulandari bak merasa menyerah dengan apa yang terjadi kepadanya.

"Aku nyerah.Aku sudah berjuang bersama kamu itu cita-cita ku melihat km sukses duduk kembali.Doa ku dikabulkan ALLAH.Aku punya impian yang sudah patah bertubi oleh kata-kata  yang sangat menyaktikan selama ini.Aku jaga semua tapi akhirnya tetap hancur, tutupnya.

Menikah di Tahun 2020 Lalu

Sebelumnya,Meggy Wulandari, meresmikan pernikahannya dengan Muhammad secara negara pada desember 2020 lalu.

Muhammad diketahui merupakan seorang pengusaha asal Makassar, Sulawesi Selatan.

Kala itu, Meggy membagikan momen persiapan tata rias dan busananya sebelum peresmian pernikahan itu lewat siaran langsung Instagram yang kemudian disimpan dalam IG TV.

Terlihat Meggy menggunakan busana lengkap dengan jilbab berwarna merah muda.

 "Nikah negara. Nikah ulang. Bukan nikah ulang sih, nikah secara negara," ucap Meggy Wulandari dikutip dari akun @meggywulandari_real.

Meggy juga sempat meminta doa restu dari para pengikut Instagram-nya. "Doain ya lancar," katanya.

Selain itu, Meggy juga menjawab komentar dari warganet yang terlintas saat siaran langsung.

Meggy menegaskan ia sudah melakoni proses pernikahan secara agama dengan Muhammad. "Kan udah kalau nikah agamanya mah," ucap Meggy.

Sosok Pak MUh

Muhammad lahir di Bone pada 18 Agustus 1972.

Saat menikah dengan Meggy, Muhammad berstatus sebagai duda dengan dua anak dari pernikahan pertamanya.

Pria memiliki panggilan Mamad ini merupakan anggota DPRD Sulawesi Selatan dua periode atau sejak 2019.

Mamad kini menjadi anggota Komisi B.

Dia diusung oleh Partai Nasional Demokrat (Nasdem).

Selain sebagai politisi, Mamad juga merupakan pengusaha ekspedisi.

Seperti halnya pengusaha kaya lainnya, suami Meggy ini juga mempunyai kegemaran mengoleksi dan mengendarai kendaraan roda dua dengan kapasitas mesin minimal 600 cc atau biasa disebut moge.

Tak hanya itu, dia pun juga menyukai aktivitas olahraga dengan menggunakan motor trail.

(*)

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow