Cara Mencuci Celemek Kotor yang Benar Agar Tidak Mudah Rusak, Bisa Pakai Mesin Cuci

Cara membersihkan celemek atau apron yang kotor karena pemakaian saat memasak, begini langkahnya yang benar agar tidak rusak.

Cara Mencuci Celemek Kotor yang Benar Agar Tidak Mudah Rusak, Bisa Pakai Mesin Cuci

SajianSedap.com - Celemek adalah salah satu barang penting di dapur dengan fungsi kebersihannya,

Ini membantu melindungi pakaian Anda dari percikan minyak, cipratan air, dan noda makanan saat memasak atau membersihkan.

Sehingga dapat membantu mencegah pakaian menjadi kotor saat aktivitas memasak.

Bahkan beberapa orang menggunakan celemek untuk mengelap tangan mereka yang basah dan kotor karena makanan.

Hal ini membuat celemek menjadi kotor setelah beberapa kali pemakaian.

Mencuci celemek atau apron adalah tugas besar yang wajib dilakukan setelah selesai menggunakannya.

Sebab, paparan kuman, noda, hingga asap kemungkinan besar menempel di celemek, yang mana itu tidak baik apabila didiamkan terus-menerus dan tidak segera dicuci.

Terkait dengan mencuci celemek, ada beberapa cara yang perlu dilakukan untuk memastikan proses pencucian dilakukan dengan tepat agar tidak berdampak buruk.

Lihat berikut ini untuk Anda coba lakukan di rumah!

Cara Mencuci Celemek dengan Tepat

Dilansir dari Laundry Heap, pada artikel ini akan dibahas mengenai cara mencuci celemek dengan tepat.

Baca Juga: Deterjen Saja Tidak Bakal Mempan, Ini Dia Bahan Dapur yang Ampuh Membersihkan Celemek dari Noda Minyak  

1. Cuci dengan tangan

Jika celemek milikmu tidak terlalu kotor dan kamu hanya perlu menghilangkan sedikit noda, mencucinya dengan tangan adalah solusinya.

Mulailah mengisi ember dengan air panas dan rendam celemek ke dalamnya.

Setelah itu, tuangkan air perasan lemon dan garam meja pada noda yang kotor. Seusai dicuci, segera keringkan celemek.

Jika kamu ingin menjemurnya di luar ruangan, periksa terlebih dahulu apakah cuacanya mendukung atau tidak.

Namun, apabila hujan mulai turun, biarkan celemek yang sudah dicuci mengering di rak pengering yang ada di dalam ruangan.

Terakhir, bilas celemek sekali lagi dengan air untuk menghilangkan garam yang tersisa dan keringkan sekali lagi untuk memastikan kualitas kain tetap baik.

2. Cuci dengan mesin cuci

Dalam hal membersihkan celemek, mencucinya dengan mesin cuci juga bisa efektif.

Sebagai aturan praktis, selalu baca label perawatan celemek untuk melihat apakah bahannya cocok untuk mesin cuci, setrika, atau dry cleaning.

Untuk celemek berbahan nylon dan PVC, disarankan untuk tidak mencuci dengan mesin cuci.

Menggunakan mesin cuci saat membersihkan celemek membutuhkan perencanaan dan kesadaran yang cermat.

Jadi, sebaiknya cuci celemek secara terpisah dari pakaian lain. Pisahkan celemek putih dari pakaian atau celemek terang maupun gelap untuk menghindari pencampuran warna.

Baca Juga: HATI-HATI, Celemek Bisa Bikin Kebakaran, Kasih Tahu ART Kalau Enggak Mau Rumah Hangus  

Kamu mungkin memerlukan hari khusus untuk mencuci celemek untuk menghindari benang kusut dengan pakaian atau celemek lain.

Untuk hasil yang lebih baik, selalu baca label pada cairan pembersih untuk memastikan warnanya cocok dengan warna celemek.

Celemek berwarna cerah atau lebih gelap perlu dibersihkan dengan cairan pembersih yang aman untuk warna agar menjaga kualitasnya.

Sebagai aturan umum, celemek dicuci selama 30 menit.

Perlu diingat bahwa semua bahan celemek memiliki kebutuhan pencucian yang berbeda.

Cotton Denim dan Cotton Canvas lebih baik dicuci secara terpisah karena warna dapat menempel satu sama lain.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Mencuci Celemek dengan Tepat, Tidak Sembarangan

Baca Juga: Cara Mencuci Celemek yang Dekil Karena Kena Noda Masakan, Kuncinya Pakai Bahan Dapur ini Agar Kotorannya Langsung Rontok

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow