Informasi Terpercaya Masa Kini

Heboh Wisata Jokowi, Rumah Joko Widodo yang Kini Jadi Destinasi Libur Lebaran 2025, Sedot 1.500 Pengunjung Per Hari

0 13

Grid.ID – Wisata Jokowi menjadi destinasi favorit selama libur Lebaran 2025 di Kota Solo. Bahkan, Wisata Jokowi sampai menarik 1.500 pengunjung setiap harinya.

Lantas apa itu Wisata Jokowi? Wisata Jokowi sendiri adalah rumah Mantan Presiden Joko Widodo yang baru-baru ini dijadikan tempat wisata hingga ramai dikunjungi para masyarakat.

Rumah Presiden Joko Widodo ini terletak di Jalan Kutai Nomor 1, Sumber, Solo, Jawa Tengah. Rumah ayah Gibran Rakabuming itu ramai dikunjungi oleh masyarakat pada libur lebaran khususnya pada tanggal 2-4 April.

Dilansir Tribunnews.com, Sebagian besar pengunjung yang datang ingin bertemu dan bersalaman langsung dengan Presiden Jokowi. Hal itu diungkap oleh salah satu pengunjung, Levika (28).

Ia mengaku sangat mengagumi Jokowi dan merasa bahagia bisa berjabat tangan meskipun dalam kondisi hamil.

“Tadi di dalam salim foto. Bahagia sih sudah bisa salim,” kata Levika dengan senang hati, meski ia sempat berharap Jokowi bisa memeluknya.

Ajudan Jokowi, Kompol Syarif Muhammad Fitriansyah, melaporkan bahwa sekitar 1.500 orang mengunjungi kediaman Presiden Jokowi pada 2-4 April 2025. Pengunjung datang untuk bersilaturahmi dan bertemu langsung dengan Jokowi, yang telah menjadi tokoh populer di kalangan masyarakat.

Wakil Menteri Dalam Negeri Bima Arya menyatakan bahwa kediaman Presiden Jokowi kini telah menjadi salah satu objek wisata yang banyak didatangi oleh pengunjung dari berbagai daerah.

“Ada ‘Wisata Jokowi’. Warga dari berbagai daerah datang ke sini,” ungkap Bima Arya mengenai fenomena ini.

Tata Cara Kunjungan ke Rumah Jokowi Selama Libur Lebaran

Menurut Kompol Syarif, masyarakat dipersilakan datang ke rumah Jokowi kapan saja, dengan syarat bahwa kunjungan dilakukan pada jam yang wajar. Namun, pengunjung tidak diperkenankan datang larut malam, serta mematuhi adab saat bertamu.

Baca Juga: Biar Tak Salah Langkah, Inilah Waktu yang Tepat untuk Mengakhiri Hubungan Pasca Perselingkuhan

“Silakan datang aja, baik untuk foto bersama atau bersalaman. Bapak Jokowi mempersilakan,” kata Syarif.

Selain itu lengunjung diimbau berpakaian sopan saat mengunjungi kediaman Jokowi, seperti memakai celana panjang dan menghindari sandal jepit. Kapten Windra Sanur, anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres), juga menegaskan agar pengunjung tidak membawa barang bawaan selain handphone.

Barang lainnya harus ditinggalkan di tempat yang telah disediakan. Kunjungan warga dimulai sejak pukul 09.00 WIB setiap harinya.

“Kalau ramai, sudah sejak pagi jam 09.00 WIB. Jika malam, disarankan untuk datang sebelum pukul 20.00 WIB,” ujar Windra.

Ia menyebut, setiap rombongan yang berkunjung akan diberikan kaus bergambar Jokowi serta camilan dan air mineral sebagai penghargaan. Pengunjung yang membawa kendarwan juga disediakan lahan parkir di sisi kanan dan kiri rumah Jokowi, sementara kendaraan bus dapat diparkir di pinggir jalan raya.

Alasan Rumah Jokowi Ramai Dikunjungi Warga

Dilansir dari Kompas.com, sejumlah orang mengaku rela antre untuk ‘Wisata Jokowi’ karena mereka sudah lama mengidolakan sosok presiden ke-7 RI tersebut. Roni mengaku ingin mengucapkan terima kasih lantaran Jokowi telah menjabat selama 2 periode.

“Kalau saya pribadi memang sejak dari dulu nge-fans dengan Pak Jokowi,” ungkap Roni, warga asal Madura.

“Kebetulan hari ini tak lihat ramai di sini ada yang foto-foto, jadi saya niat dari Madura untuk langsung ketemu dengan Pak Jokowi.” kata dia, dikutip dari Kompas.com, Jumat (4/4/2025).

Hal senada juga diungkap oleh pengunjung lain bernama Levika (28) asal Tangerang yang datang bersama keluarga besarnya. Selain itu, ia juga sedang ngidam ingin bertemu mantan presiden tersebut.

“Ibu saya fans berat, sama nenek. Jadi kami mau menyenangkan orang tua. Kami sengaja pengin ketemu Pak Jokowi, sudah di Solo tiga hari,” ungkapnya.

Baca Juga: Tanpa Ayu Ting Ting, Suasana Lebaran di Rumah Keluarga Lettu Fardhana Jadi Sorotan, Berbeda?

“Tadi di dalam salim foto. Bahagia sih sudah bisa salim. Ngidam juga, pengennya tadi peluk tapi tidak bisa,” tuturnya.

Sementara itu, warga Jakarta bernama Neni yang membawa anaknya yang berkebutuhan khusus, mengaku datang untuk menyampaikan harapannya ke Jokowi.

“Kebetulan Lebaran ini saya sama anak saya ziarah ke makam ayahnya di Madiun. Sekalian ke sini karena anak saya ingin ketemu Pak Jokowi katanya. Dia (anak saya) kan anak yang spesial,” tutur Neni.

Pada kesempatan itu, Neni mengungkap harapannya pada pemerintah. Ia berharap pemerintah memberikan perhatian lebih terhadap pendidikan untuk anak disabilitas.

Menurutnya, sekolah negeri untuk anak berkebutuhan khusus masih sangat terbatas. Padahal, biaya sekolah swasta cukup tinggi.

(*)

Leave a comment